Warga Lepasliarkan Sapi di Kawasan Wisata, Kenyamanan Pengunjung Karangsewu Terganggu
BALI TRIBUNE - Sejumlah masyarakat yang bermukim di kawasan objek wisata terkesan belum peduli terhadap keasrian dan kenyamanan lingkungan sekitarnya. Seperti yang terjadi di objek wisata Karang Sewu di kawasan Balai Taman Nasional Bali Barat (TNBB) Kelurahan Gilimanuk, Melaya, Jembrana. Obyak wisata yang berada di kawasan Teluk Gilimanuk tersebut dijadikan lokasi untuk mengembalakan sapi oleh warga sekitar.