Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

18 Tenaga Kesehatan RS Ganesha Gianyar Terinfeksi Covid-19

Bali Tribune / Rumah Sakit Ganesha, Celuk, Sukawati

balitribune.co.id | Gianyar - Tim  Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Kabupaten Gianyar kini terus dihadapkan dengan bertambahnya transmisi lokal Covid-19 di RSU Ganesha. Seperti fenomena gunung es, kasus positif Covid-19 hingga kini terus bertambah mulai dari Tenaga Kesehtan yang sudah mencapai 18 orang, tenaga Cleaning Servis dan terakhir, penunggu pasien pun turut terpapar.  Sejumlah ruangan di RSU Ganesha kini ditutup.

 

Informasi yang diterima, Rabo (23/6),  penunggu pasien ini adalah NWWJ (35) yang  juga sebagai tenaga kesehatan (nakes) di Puskesmas Denpasar Utara I. Berdasarkan hasil tracking yang dilakukan Satgas Covid-19, disebutkan perempuan asal Sukawati ini, terpapar virus corona di RSU Ganesha saat yang bersangkutan menemani ibu kandungnya menjalani perawatan di rumah sakit yang beralamat di Sukawati tersebut.

Ketua Harian Satgas Covid-19 Gianyar, Made Gede Wisnu Wijaya, Rabu (24/6/2020) mengatakan, jumlah pasien covid-19 di Gianyar mengalami penambahan, dimana satu pasien terbaru ini, kata dia bekerja di Puskesmas Denpasar Utara I. Namun yang bersangkutan tidak terpapar di Denpasar, melainkan terpapar di RSU Ganesha saat menemani ibunya menjalani perawatan. “Yang bersangkutan sempat menunggui ibu kandungnya yang diopname di RS Ganesha selama delapan hari. Pada 14 Juni ia megalami gejala demam dan batuk. Esoknya, yang bersangkutan bersama tim Dinas Kota Denpasar melaksanakan swab massal bagi pedagang di pasar Kumbasari,” ujarnya.

Pada 10 Juni, yang bersangkutan melakukan pemeriksaan rapid dengan hasil reaktif dan selanjutnya test swab di tempat kerjanya dan dikarantina di Hotel Cokro. Tanggal 22 Juni hasilnya keluar positif covid-19, lalu esoknya yang bersangkutan sudah dipindahkan ke Ibis Hotel Kuta,” beber Wisnu.

Dugaan awal, yang bersangkutan tertapapar virus di RSU Ganesha. Sebab, hingga saat ini tenaga kesehatan di rumah sakit swasta tersebut banyak yang dinyatakan positif covid-19. Total nakes positif di RSU Ganesha, kata dia, sebanyak 18 orang. “29 Mei dilaporkan terdapat 2 dokter di RSU Ganesha yang positif covid-19, selanjutnya terjadi transmisi penularan pada 14 perawat, seorang bidan dan seorang cleaning servis sampai dengan 23 Juni,” ujarnya.

Terkait kondisi tersebut, Wisnu mengatakan pihaknya telah melakukan pengawasan ketat dan menutup sejumlah ruangan yang nakesnya terinfeksi covid-19 selama 14 hari. “Hal ini sudah kami lakukan sejak delapan hari lalu. Selanjutnya melakukan sterilisasi seluruh ruangan di Ganesha. Saat ini IGD, VK, rawat inap lantai dua dan poli jantung ditutup,” ujarnya Wisnu.

Sayang, Dirut RSU Ganesha, Candra belum memberikan konfirmasi terkait hal ini. Saat dihubungi via telepon, sambungan dialihkan. Sementara pesan WhatsApp yang dikirim belum dibalas. 

wartawan
I Nyoman Astana
Category

RSUP Ngoerah Denpasar Bantah Isu Jual Beli Organ Manusia

balitribune.co.id | Denpasar - Direktur Medik dan Keperawatan RSUP Ngoerah Denpasar dr. I Made Dharma Jaya mengatakan, RSUP Ngoerah Denpasar membantah dengan tegas isu yang berkembang di masyarakat atas kasus jenazah WNA Australia, Byron James Dumschat (BJD) tanpa organ jantung yang menyebutkan ada praktek jual beli organ manusia khususnya jantung. 

Baca Selengkapnya icon click

Bupati Satria Serahkan Bantuan Sosial di Kecamatan Klungkung

balitribune.co.id | Semarapura - Bupati Klungkung I Made Satria bersama Kepala Dinas Sosial P3A Kabupaten Klungkung I Gusti Agung Gede Putra Mahajaya kembali melanjutkan pembagian bantuan sembako kepada lansia, ODGJ dan disabilitas. Kali ini pembagian sembako dilaksanakan di Wilayah Kecamatan Klungkung, Rabu (24/9). 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Sosialisasi Persiapan Purna Tugas serta Proses Layanan Taspen Bagi PNS

balitribune.co.id | Semarapura - Bupati Klungkung I Made Satria membuka kegiatan sosialisasi persiapan purna tugas serta proses layanan Taspen bagi PNS yang akan memasuki purna tugas, bertempat di ruang rapat Praja Mandala Kantor Bupati Klungkung, Rabu (24/9). Acara ini turut dihadiri Kepala PT.

Baca Selengkapnya icon click

Skandal Sertifikat Ilegal di Tahura Bali: 106 Dokumen Diduga Melanggar Hukum

balitribune.co.id | Denpasar - Pansus Tata Ruang, Aset, dan Perizinan (TRAP) DPRD Bali menemukan fakta mengejutkan, 106 sertifikat hak milik dan hak guna bangunan terbit di kawasan konservasi Taman Hutan Raya (Tahura) Ngurah Rai, Bali Selatan. Kawasan ini seharusnya steril dari kepemilikan pribadi maupun badan usaha.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

BRI Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Kelurahan Peguyangan, Denpasar Utara

balitribune.co.id | Denpasar - Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak bencana banjir di wilayah Kelurahan Peguyangan, Denpasar Utara, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk menyalurkan bantuan pemulihan pascabencana. Bantuan tersebut diserahkan langsung kepada Lurah Peguyangan, I Gede Sudi Arcana, pada Senin (22/9).

Baca Selengkapnya icon click

Tabanan Raih Prestasi Statistik Nasional, Desa Kukuh Jadi Percontohan Desa Cantik

balitribune.co.id | Tabanan - Pemerintah Kabupaten Tabanan terus menunjukkan komitmennya dalam memperkuat pembangunan berbasis data. Hal ini tercermin dari kegiatan Penguatan Statistik Sektoral melalui Diseminasi Penelitian Dampak Komunitas Monyet Ekor Panjang Alas Kedaton dan Sosialisasi Sensus Ekonomi 2026 yang dibuka langsung oleh Sekda Kabupaten Tabanan, I Gede Susila, di Ruang Rapat Utama Jayaning Singasana, Rabu (24/9).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.