Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Bali Alami Inflasi Juni 2020, Harga Emas Naik

Bali Tribune / Trisno Nugroho

balitribune.co.id | DenpasarTekanan harga di Provinsi Bali pada bulan Juni 2020 menunjukkan peningkatan dibandingkan bulan sebelumnya. Inflasi didorong oleh peningkatan tekanan harga pada kelompok inflasi inti, sementara kelompok barang yang harganya diatur pemerintah (Administered Price) dan kelompok bahan pangan (Volatile Food) masih mengalami deflasi. 

Core Inflation pada bulan Juni tercatat sebesar 0,24% (mtm), meningkat dibandingkan dengan bulan Mei yang deflasi sebesar 0,31% (mtm). Peningkatan ini terjadi utamanya didorong oleh peningkatan harga emas perhiasan. 

“Naiknya harga emas perhiasan sejalan dengan peningkatan harga emas dunia seiring dengan resurgence Covid-19 di beberapa negara. Selain emas perhiasan, harga beberapa komoditas dalam kelompok peralatan rumah tangga seperti pasta gigi dan diapers juga menunjukkan peningkatan,” sebut Kepala KPw BI Bali, Trisno Nugroho, Rabu (1/7)

Pada bulan ini komoditas Volatile Food masih mengalami deflasi sebesar 0,25% (mtm), tertahan jika dibandingkan dengan Mei 2020 (-1,20%, mtm). Penurunan terdalam terlihat untuk bawang merah, cabai rawit, bawang putih, minyak goreng, dan sawi hijau. Turunnya harga bawang merah terjadi setelah normalisasi harga pasca Hari Raya Lebaran, dimulainya panen bawang merah di sentra produksi serta distribusi yang lancar. 

“Namun demikian, khusus untuk komoditas daging ayam ras masih menunjukkan peningkatan harga meskipun peningkatannya tidak signifikan,” imbuhnya.

Selanjutnya, tekanan harga untuk komoditas Administered Price tercatat deflasi sebesar 0,10% (mtm). Penurunan tekanan harga disebabkan oleh turunnya tarif angkutan udara pasca meningkat signifikan pada bulan Mei. 

“Namun demikian, penurunan ini tertahan karena adanya kenaikan tarif angkutan antar kota mulai meningkat seiring dengan dimulainya normalisasi kegiatan ekonomi,” ucapanya.

TPID Kabupaten dan Provinsi terus berupaya untuk menjaga kestabilan pasokan dan harga di masyarakat. TPID rutin melakukan sidak dan operasi pasar di beberapa kabupaten/kota, utamanya dalam menghadapi penyebaran Covid-19 di Bali. 

“Selain itu, TPID juga akan melakukan gerakan Lumbung Pangan untuk memastikan distribusi kepada seluruh lapisan masyarakat di Bali,” ujarnya.

Berdasarkan perhitungan BPS, pada Juni 2020, Provinsi Bali mengalami inflasi sebesar 0,11% (mtm), meningkat dibandingkan bulan sebelumnya yang mengalami deflasi sebesar 0,11% (mtm). Sementara itu pencapaian inflasi Nasional tercatat sebesar 0,18% (mtm). Secara tahunan, inflasi Bali tercatat sebesar 2,18% (yoy), lebih tinggi dibandingkan dengan Nasional yang sebesar 1,96% (yoy). Namun demikian, inflasi Bali pada Juni 2020 masih berada dalam rentang sasaran inflasi nasional 3,0%±1% (yoy). Inflasi terjadi pada kedua kota sampel IHK yaitu kota Denpasar yang tercatat sebesar 0,08% (mtm) dan kota Singaraja mencatat inflasi sebesar 0,32% (mtm).

Bank Indonesia memperkirakan inflasi pada Juli 2020 akan tetap terkendali dan berada pada kisaran sasaran 3,0±1%. Meskipun demikian, dimulainya kegiatan ekonomi berpotensi meningkatkan tekanan inflasi pada Juli 2020. Menghadapi potensi tantangan tersebut, Bank Indonesia Provinsi Bali akan tetap konsisten menjaga stabilitas harga dan memperkuat koordinasi kebijakan dengan Pemerintah Daerah melalui Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) guna memastikan inflasi terjaga dalam kisaran sasaran nasional. 

wartawan
Arief Wibisono
Category

IGDX Conference 2025 Ajang Memperlihatkan Kreativitas Indonesia Mampu Bersaing di Panggung Internasional

balitribune.co.id | Mangupura - Menteri Komunikasi dan Digital RI, Meutya Hafid, menegaskan peran strategis Indonesia memiliki lebih dari 154 juta gamer dan 2.100 developer aktif. Dengan kontribusi hingga Rp71 triliun per tahun terhadap PDB, industri gim adalah energi baru ekonomi digital bangsa.

Baca Selengkapnya icon click

Bupati Badung dan Gubernur Bali Panggil Pihak GWK Pastikan Akses Jalan Warga Tetap Dapat Digunakan

balitribune.co.id | Mangupura - Menindaklanjuti aspirasi masyarakat Desa Ungasan terkait penutupan akses jalan di kawasan Garuda Wisnu Kencana (GWK), Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa bersama Gubernur Bali Wayan Koster secara langsung memanggil pihak manajemen GWK untuk melakukan dialog dan mencari penyelesaian yang konstruktif. Pertemuan tersebut berlangsung di rumah jabatan Gubernur Bali di Denpasar, Selasa (14/10).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Ketut Sumedana, Kiprah, dan Warisan Intelektualnya di Bali

balitribune.co.id | Kepala Kejaksaan Tinggi Bali, Ketut Sumedana (Pak Ketut), segera mengakhiri masa tugasnya di Bali, beliau akan mendapatkan tugas baru sebagai Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan, pos baru untuk Pak Ketut tertuang dalam Keputusan Jaksa Agung RI Nomor 854 Tahun 2025 Tanggal 13 Oktober 2025 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Dari dan Dalam Jabatan Struktural Pegawai Negeri Sipil Kejaksaan RI, dan diumumkan oleh Kepala Pusat Pen

Baca Selengkapnya icon click

Sidak Dua Puskesmas, Bupati Karangasem I Gusti Putu Parwata Tegur Tenaga Kesehatan Tak Disiplin

balitribune.co.id | Amlapura - Bupati Karangasem I Gusti Putu Parwata kembali melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke fasilitas pelayanan kesehatan. Kali ini, Bupati turun langsung ke Puskesmas Seraya dan Puskesmas Perasi, Selasa (14/10), untuk memastikan pelayanan kepada masyarakat berjalan optimal.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Ketua DPRD Hadiri Pembukaan Badung Education Fair Tahun 2025

balitribune.co.id | Mangupura - Ketua DPRD Badung I Gusti Anom Gumanti mendampingi Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa membuka Badung Education Fair Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Badung berkolaborasi dengan Komunitas Guru Penggerak Kabupaten Badung di Balai Budaya Giri Nata Mandala, Puspem Badung, Selasa (14/10).

Baca Selengkapnya icon click

4 Warisan Budaya Badung Lolos Menjadi WBTB, Kadisbud: Proteksi Budaya Lokal

balitribune.co.id | Mangupura - Empat warisan budaya yang diusulkan oleh Dinas Kebudayaan Badung tahun ini resmi ditetapkan menjadi Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) dalam Sidang Penetapan WBTB Indonesia Tahun 2025 di Jakarta, pada Jumat (10/10) lalu. Penetapan WBTB dinilai sebagai langkah strategis dalam proteksi budaya lokal.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.