Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Bupati Sedana Arta Minta Forum Pengurangan Resiko Bencana Aktif dan Responsif

FPRB Bangli
Bali Tribune / PENGUKUHAN - Bupati Sedana Arta mengukuhkan Forum Pengurangan Resiko Bencana (FPRB) masa bhakti  2025- 2030 Kabupaten Bangli, Selasa (10/7) di Gedung Bhukti Mukti Bhakti Kantor Bupati Bangli

balitribune.co.id | Bangli - Forum Pengurangan Resiko Bencana (FPRB) masa bhakti  2025- 2030 Kabupaten Bangli dikukuhkan oleh Bupati Bangli, Sang Nyoman Sedana Arta, Selasa (10/7), bertempat di Gedung Bhukti Mukti Bhakti Kantor Bupati Bangli. 

Hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Bupati Bangli I Wayan Diar, Ketua DPRD Bangli I Ketut Suastika, Dandim 1626/Bangli Letkol Kav I Ketut Artha Negara, Kabagops Polres Bangli, BPBD Provinsi Bali, Kalaksa BPBD dan Damkar Kab. Bangli, Ketua FPRB Provinsi Bali, Pimpinan Perangakt Daerah terkait dilingkungan Pemkab Bangli, serta para Pengurus dan anggota FPRB Kabupaten Bangli Masa Bhakti 2025-2030.

Ketua FPRB Bangli, I Wayan Wiwin pada kesempatan itu mengatakan bahwa kegiatan pengukuhan forum pengurangan risiko bencana Kabupaten Bangli masa bakti 2025-2030 sudah direncanakan sejak bulan Maret lalu, sejak diterbitkannya surat keputusan Bupati Bangli Nomor 300.2.3/135/2025 tertanggal 18 Maret 2025. 

“Pembentukan FPRB Kabupaten Bangli sangat penting sebagai mitra strategis pemerintah daerah dalam upaya pengurangan risiko bencana di Kabupaten Bangli,” katanya.

Pengukuhan FPRB Bangli, kata dia, merupakan momentum yang sangat strategis dalam upaya membangun ketangguhan daerah terhadap ancaman bencana. Seperti yang kita ketahui berdasarkan dokumen kajian risiko bencana atau KRB Kabupaten Bangli bahwa wilayah Bangli memiliki delapan (8) potensi risiko bencana antara lain Gempa Bumi, Erupsi Gunung Api, Tanah Longsor, Banjir, cuaca ekstrem, kebakaran hutan dan lahan kekeringan serta wabah penyakit. 

“Berdasarkan hal tersebut sehingga forum ini dibentuk sebagai wadah kolaboratif dan partisipatif yang melibatkan berbagai unsur baik dari unsur pemerintah, unsur dunia usaha, unsur akademisi, unsur relawan, unsur media dalam satu semangat untuk menurunkan risiko bencana dan dapat memperkuat kesiapsiagaan masyarakat dalam menghadapi bencana alam,“ ungkap Wiwin. 

Sementara itu, Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta dalam sambutannya mengatakan bahwa keberadaan Forum Pengurangan Risiko Bencana sangat penting. Forum ini bukan hanya sekadar nama ataupun struktur, tapi harus menjadi ruang nyata kolaborasi unsur pentahelix yaitu pemerintah, masyarakat, dunia usaha, akademisi, dan media. 

"Dengan semangat yang kita kobarkan secara terus menerus yang mengalir di tubuh kita, yakni nilai "jengah" dan kebersamaan, maka FPRB Kabupaten Bangli Masa Bakti 2025-2030 bisa jadi contoh forum yang aktif, responsif, dan mampu memberi manfaat yang nyata," tegas Sedana Arta. 

Pihaknya berharap, FPRB dapat terus meningkatkan kapasitas dan kemampuan anggotanya melalui pelatihan dan edukasi yang berkelanjutan. Dengan pengetahuan dan keterampilan yang memadai, serta dapat memberikan kontribusi yang lebih besar dalam upaya pengurangan risiko bencana, dan menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk bersama-sama mendukung program-program FPRB. 

“Kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam upaya pengurangan risiko bencana sangat krusial untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman,” ujarnya.

wartawan
SAM
Category

Lahir dari Konsep Tapa Prakerti, Sanggar Seni Candrawangsa Tampilkan Gamelan Inovatif di PKB 2025

balitribune.co.id | Mangupura - Sanggar Seni Candrawangsa dari Banjar Dalem, desa Angantaka, Kecamatan Abiansemal, Badung menampilkan pertunjukan gamelan inovatif di Pesta Kesenian Bali. Mereka tampil pada Jumat (4/7) di Panggung Kalangan Angsoka, Art Centre Denpasar.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Sprint Bupati Turun, Bingin Segera dieksekusi, Step Up Hotel Mulai Potong Kelebihan Bangunan

balitribune.co.id | Mangupura - Badung, Bali Tribune. Pemerintah Provinsi Bali bersama Pemerintah Kabupaten Badung segera mengeksekusi pembongkaran 48 bangunan ilegal di kawasan Pantai Bingin, Kecamatan Kuta Selatan. Langkah ini tinggal menunggu surat perintah (sprint) dari Bupati Badung.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Keren! Inovasi Pembayaran Parkir, Perumda BPS Denpasar Luncurkan SipParQi

balitribune.co.id | Denpasar - Perumda Bhukti Praja Sewakadarma (BPS) Kota Denpasar memberikan kemudahan layanan dalam transaksi pembayaran parkir. Dimana, pengguna jasa parkir bisa membayar cashless dengan Sistem Pembayaran Parkir QRIS Terpadu (SipParQi).

SipParQi ini dilaunching dipusat perbelanjaan, Denpasar, Jumat (4/7). Dengan SipParQi ini pengguna parkir tidak akan lagi diribetkan dengan membawa uang receh saat membayar parkir.

Baca Selengkapnya icon click

DPRD Badung Gelar Rapat Paripurna Membahas Pertanggungjawaban APBD Badung Tahun 2024

balitribune.co.id | Mangupura - DPRD Badung menggelar Rapat Paripurna dengan agenda Penyampaian Bupati Badung terhadap Raperda tentang Pertanggungjawaban APBD Kabupaten Badung Tahun 2024 di Ruang Sidang Utama Gosana, Gedung DPRD Badung, Kamis (3/7). 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.