Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Danrem Pimpin Tradisi Penerimaan 3 Pejabat Baru

Bali Tribune/ Danrem 163/Wira Satya Brigjen TNI Husein Sagaf, memimpin acara tradisi dan penerimaan tugas jabatan 3 pejabat baru Korem 163/Wira Satya di Aula Gedung Wira Satya, Denpasar, akhir pekan lalu.

Balitribune.co.id | Denpasar - Danrem 163/Wira Satya Brigjen TNI Husein Sagaf, memimpin acara tradisi dan penerimaan tugas jabatan 3 pejabat baru Korem 163/Wira Satya di Aula Gedung Wira Satya, Denpasar, akhir pekan lalu.
 
Tiga pejabat baru tersebut masing-masing, Kasi Perencanaan (Kasiren) Kolonel Inf AA Ngurah Krisna, yang sebelumnya menjabat Dosen Madya Seskoad, Kasi Intelijen (Kasi Intel) Kolonel Inf Boyke Sukanta, mantan Direktur Pembinaan Pendidikan dan Latihan Pusat Intelijen Angkatan Darat (Dirbindiklat Pusintelad), serta Kasi Logistik Letkol Arm Chriswan Haryadi, mantan Sekretaris Badan Pembinaan Administrasi Veteran dan Cadangan TNI (Sekbabinminvetcad) Kodam IX/Udayana.
 
"Selamat datang dan selamat bergabung dalam Keluarga Besar Korem 163/Wira Satya. Kita harus dapat melaksanakan tugas pokok dengan baik, maksimal, dan optimal, dalam rangka pembinaan teritorial (binter)," ujar Danrem, seraya berpesan agar segera menyesuaikan diri dengan lingkungan tugas yang baru, apalagi tantangan tugas seiring dengan perubahan status Korem 163/Wira Satya dari tipe B menjadi A tentu semakin kompleks. 
 
Mengingat wilayah teritorial Korem 163/Wira Satya yang mencakup 8 kabupaten dan 1 kota se-Bali, sehingga dalam pelaksanaan tugas harus selalu berkoordinasi, berkomunikasi, dan bersinergi dengan pemerintah daerah dan seluruh komponen masyarakat lainnya. "Jalinan komunikasi dan sinergitas yang baik akan sangat mendukung pencapaian pelaksanaan tugas pokok satuan," tegas Jenderal Husein Sagaf.
 
Terkait pandemi Covid-19 masih menjadi pekerjaan rumah (PR) yang harus dapat diatasi dan ditangani secara bersama-sama, hal ini menjadi komitmen pemerintah yang melibatkan semua instansi, termasuk TNI.
 
"TNI siap mengawal imbauan dan kebijakan pemerintah, sesuai protokol kesehatan, termasuk untuk mendisiplinkan masyarakat, agar penyebaran Covid-19 tidak semakin meluas, jelang pemberlakuan new normal," jelas Danrem.
 
Kapenrem163/Wira Satya Mayor Arm IB Putu Diana Sukertia, SS, menambahkan, sejalan dengan adanya validasi organisasi Korem 163/Wira Satya oleh Markas Besar TNI Angkatan Darat Mabesad), dengan perubahan status Korem 163/Wira Satya dari tipe B menjadi A, maka jabatan Komandan Korem berpangkat perwira tinggi (pati) bintang satu (brigjen), sedangkan kepala staf dan para Kasi Korem berpangkat Kolonel.
 
Pelaksanaan acara yang berlangsung selama 45 menit itu tetap menerapkan protokol kesehatan dan diakhiri dengan perkenalan singkat dari ketiga pejabat baru tersebut. 

wartawan
Djoko Moeljono
Category

Apresiasi Langkah Bupati Kejar Imbal Jasa Pemanfaatan Air

balitribune.co.id | Bangli - Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta sedang membuat kajian  mengenai sumber daya air di wilayahnya. Langkah Bupati membuat kajian  adalah dalam upaya menuntut hak atas pemanfaatan air oleh kabupaten lain. di Bali. Menurut Sedana Arta  Bangli berhak mendapatkan kompensasi atas pemanfaatan air oleh kabupaten lain.Langkah strategis Bupati Sang Nyoman Sedana diapresiasi oleh kalangan DPRD Bangli.

Baca Selengkapnya icon click

Ngenteg Lingih Pura Dang Kahyangan Prapat Agung

balitribune.co.id | Negara - Rangkaian pelaksanaan Karya Mamungkah Padudusan Agung Ngenteg Lingih Menawa Ratna, Tawur Labuh Gentuh di Pura Dang Kahyangan Prapat Agung hingga kini masih berlangsung. Seperti upakara penting yang telah dilaksanakan pada akhir pekan lalu diantaranya magpag pralingga Ida Bathara serta mulang pakelem di perairan Selat Bali.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Aklamasi, Gede Sudarta Pimpin Golkar Gianyar, Anak CBS Masuk, Tokoh Puri Ubud Kembali Merapat

balitribune.co.id | Gianyar - DPD Partai Golkar Gianyar kini sah memiliki nakhoda baru. I Gede Sudarta terpilih secara aklamasi dalam Musda XI DPD Partai Golkar Gianyar, Senin (13/10/2025). Menariknya, Partai Golkar Gianyar kini mencoba bangkit dengan masuknya Tokoh Muda Puri Ubud dan aktifnya kembali Palingsir Puri Ubud.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

CBR Series Melesat, Pebalap Astra Honda Raih Tiga Podium ARRC Malaysia

balitribune.co.id | Jakarta – Pebalap Astra Honda Racing Team (AHRT) terus mencetak prestasi melalui raihan tiga podium di tiga kelas yang berbeda pada ajang Asia Road Racing Championship (ARRC) 2025 seri kelima yang diselenggarakan di Sepang International Circuit, Malaysia (11-12/10). Tiga podium tersebut didapat pada race kedua melalui ketangguhan CBR series yang melesat kencang.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.