Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Deteksi Dini Gejala Demam Berdarah Dengue

SENAM – Puluhan warga lansia mengikuti senam di sela kegiatan Posyandu Paripurna di Br Tegal Kori, Ubung Kaja, Denut, Selasa (3/7)

BALI TRIBUNE - DEMAM berdarah dengue (DBD) adalah suatu penyakit yang disebabkan oleh infeksi virus Dengue tipe 1-4, yang ditularkan melalui gigitan nyamuk Aedes Aegypti betina (dominan) dan beberapa spesies Aedes lainnya. Di Indonesia, keempat tipe virus Dengue dapat ditemukan dan yang dihubungkan dengan gejala dengue hemorrhagic fever (DHF) yang parah adalah tipe 3. “Jumlah kasus DHF utamanya meningkat pada musim hujan, di mana sumber air bersih bagi perkembangbiakan nyamuk Aedes tersedia dimana-mana, jika tidak dilakukan program pembersihan lingkungan yang baik,” ujar dr Ayu Widyanti, didampingi AA Made Wirayanthi (Program Lansia) Puskesmas II Denpasar Utara (Denut), Selasa (3/7). Sosialisasi upaya pencegahan dan deteksi dini gejala DBD di Wantilan Br Tegal Kori, Ubung Kaja, Denut, itu disampaikan di hadapan para kader dan puluhan warga lanjut usia (lansia) di sela kegiatan Posyandu Paripurna. Turut hadir dalam acara tersebut, Ketua PKK Kelurahan Ubung Kaja Ni Nyoman Surmiati Mirta, didampingi Kepala Dusun Tegal Kori Ketut Subrata, dan Ketua PKK Dusun Tegal Kori Ni Wayan Sukasih. Gejala terinfeksi virus DBD, antara lain jika mengalami demam tinggi mendadak tanpa sebab yang berlangsung secara terus menerus selama 2-7 hari, nyeri pada kepala, mata, otot, tulang, sendi, mual, muntah, dan timbul ruam. Biasanya disertai perdarahan pada kulit, gusi, hidung, saluran pencernaan, saluran kemih, dan bertambah banyaknya darah waktu menstruasi. Pada kesempatan itu juga dijelaskan tentang tanda dan gejala anjing rabies, di mana awalnya, seekor anjing yang terinfeksi mungkin menunjukkan perubahan perilaku yang ekstrem dan lebih sensitif. Seiring perkembangan virus, anjing yang terinfeksi bisa menjadi sensitif terhadap sentuhan, cahaya, dan suara serta munculnya busa atau buih di mulut anjing. Secara bertahap, virus akan menyebar sehingga menyebabkan penderita merasa gelisah, kebingungan, kelumpuhan, kesulitan menelan, dan menjadi kejang hingga menyebabkan koma. Bahkan berbagai organ tubuh terasa semakin sakit dan menyebabkan kematian meski sudah mendapatkan pengobatan. Sebelumnya, puluhan warga lansia itu selama sekitar 60 menit mengikuti senam kesegaran jasmani dan senam tera yang dipimpin Siswoto, dibantu Hari Sutanto dan Ni Nyoman Widiasih yang akrab disapa Bu Fajar. 

wartawan
Djoko Moeljono
Category

HARRIS & POP! Kuta Gandeng BAZNAS Salurkan Donasi Bencana ke Sumatra

balitribune.co.id | Mangupura – Sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama dan komitmen dalam menjalankan tanggung jawab sosial perusahaan, HARRIS Hotel & Residences Riverview Kuta Bali dan POP! Hotel Kuta Beach bekerja sama dengan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) menyalurkan bantuan kemanusiaan kepada masyarakat di Sumatra yang terdampak bencana banjir, Selasa (16/12).

Baca Selengkapnya icon click

Pilu di Balik Kandang Sapi, Bayi Tak Berdosa Dibuang Ibu Kandung

balitribune.co.id | Mangupura - Seorang wanita asal Sumba Barat Daya (SBD), NTT, Yustina Kondo (31) membuang bayinya yang baru dilahirkan di semak -  semak di belakang kandang sapi milik Ni Wayan Rabik di Lingkungan Menesa Desa Adat Kampial, Kelurahan Benoa, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Senin (15/12/2025). Beruntung bayi berjenis kelamin laki - laki dengan berat 3140 gram dan panjang 50 cm itu dalam kondisi hidup.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Silaturahmi Akhir Tahun, Agung Toyota Kunjungi Kantor Redaksi Bali Tribune

balitribune.co.id | Denpasar - Menjalin silaturahmi akhir tahun 2025 dengan awak media, managemen Agung  Toyota mengunjungi  Kantor redaksi Bali Tribune, Jln Tukad Badung No 234 A, Renon, Denpasar, Selasa (16/12).

Diwakili Afrizia Yuliana selaku Macrcomm Head Agung Toyota, perwakilan salah satu pilar bisnis Agung Concern Group yang bergerak dibidang otomotif diterima Manager Marketing Bali Tribune, IGAA. Bintang  Aryani. 

Baca Selengkapnya icon click

Jaga Stabilitas Harga Pangan, Pasar Murah AGP 2025 Berlanjut di Bali Bersama Discovery Kartika Plaza Hotel

balitribune.co.id | Kuta - Artha Graha Peduli (AGP) melanjutkan pelaksanaan Pasar Murah AGP 2025, bagian dari upaya berkelanjutan dalam merespons potensi tekanan inflasi pangan sekaligus memastikan akses masyarakat terhadap kebutuhan pokok tetap terjaga. Di Bali, kegiatan ini dilaksanakan melalui kolaborasi AGP Bali bersama Discovery Kartika Plaza Hotel Bali, dalam sinergi unit usaha di bawah Artha Graha Network.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Astra Motor Bali Perkuat Ekosistem Vokasi Otomotif melalui Sarasehan SMK Binaan Honda Bali

balitribune.co.id | Denpasar – Astra Motor Bali, selaku Main Dealer sepeda motor Honda untuk wilayah Bali, kembali menegaskan komitmennya dalam mendukung peningkatan kualitas pendidikan vokasi di pulau dewata. Komitmen tersebut diwujudkan melalui penyelenggaraan Sarasehan SMK Binaan Honda Area Bali yang berlangsung di Ruang Meeting Lantai 4 Astra Motor Bali pada Senin (15/12).

Baca Selengkapnya icon click

Akselerasi Keuangan Syariah: Strategi Jitu Menggali Potensi Asuransi, Penjaminan, dan Dana Pensiun Syariah

balitribune.co.id | Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) terus berupaya meningkatkan literasi dan inklusi keuangan syariah khususnya sektor Perasuransian, Penjaminan, dan Dana Pensiun (PPDP) Syariah melalui pendekatan kultural dan keagamaan dengan meluncurkan Buku Khutbah Syariah Muamalah PPDP.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.