Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Dilarikan ke Rumah Sakit, Istri Bupati Badung Terjangkit Covid-19?

Bali Tribune/ Made Suardita

balitribune.co.id | Mangupura  - Ketua Tim Penggerak PKK Kabupten Badung Ni Kadek Seniasih, Selasa (10/8) malam dilarikan ke RSD Mangusada. Istri Bupati Badung itu dikabarkan terjangkit Covid-19. Benarkah?
 
Informasi yang beredar di lingkungan RSD Mangusada, istri orang nomor satu di Gumi Keris itu menjalani rawat inap di rumah sakit plat merah Badung.
"Iya, sekitar pukul 19 Wita saya dengar langsung perawat bilang Ibu Bupati Badung kena Covid-19. Dan sedang menunggu kamar," ujar seorang sumber yang enggan namanya dikorankan, Rabu (11/8/2021).
 
Sayangnya pihaknya tidak melihat langsung kondisi Ny Seniasih Giri Prasta. 
"Pasien Covid kebetulan penuh. Jadi semua pegawai pada sibuk. Mudah-mudahan ibu bupati dalam kondisi baik," katanya.
 
Sementara Direktur Utama RSD Mangusada dr I Ketut Japa enggan berkomentar soal ini. Ia juga menolak menyebutkan diagnosa sakit yang diderita istri atasannya itu. Namun dia membenarkan istri Bupati Badung itu sedang dirawat.
 
"Memang benar dirawat di RSD Mangusada," ujarnya.
 
Mengenai diagnossa dan kondisi pasien, dr Japa mengaku hanya dokter yang merawat berhak menyampaikan.
 
"Yang berhak menyampaikan kondisinya nanti dokter yang merawat,” kata dr Japa.
 
Disinggung dugaan terpapar Covid-19, dr Japa langsung menepis. Menurutnya banyak sakit yang bisa saja diderita selain Covid-19.
 
"Kalau itu (Covid-19) perlu proses untuk mengungkapkan," tegasnya.
 
Secara terpisah Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Badung Made Suardita juga mengaku tidak tahu pasti sakit yang diderita Ketua Penggerak PPK Kabupaten Badung itu.
 
"Saya belum tahu. Nanti coba kami pastikan dulu," ucapnya singkat.
wartawan
ANA
Category

Inspektorat Tegaskan Audit Dana Desa Sudaji Selesai, Dana Dikembalikan

balitribune.co.id | Singaraja - Inspektorat Daerah Kabupaten Buleleng menyatakan proses audit penggunaan Dana Desa Sudaji, Kecamatan Sawan, oleh Perbekel I Made Ngurah Fajar Kurniawan untuk tahun anggaran 2022 hingga 2024 telah rampung secara administratif. Seluruh temuan kerugian negara senilai kurang lebih Rp425 juta dipastikan telah dikembalikan ke kas desa. 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Jaga Motor Tetap Prima dan Aman, Astra Motor Bali Bagikan Tips Penggunaan Gas dan Rem

balitribune.co.id | Denpasar – Memasuki momentum libur panjang Natal dan Tahun Baru (Nataru), intensitas penggunaan sepeda motor di jalan raya diprediksi meningkat. Kondisi ini menuntut para pengendara untuk semakin memperhatikan teknik berkendara yang aman, termasuk menghindari kebiasaan memutar gas sambil menahan rem, khususnya pada sepeda motor matik.

Baca Selengkapnya icon click

Gubernur Resmikan Pelaksanaan Haluan Pembangunan Bali 100 Tahun Era Baru

balitribune.co.id | Denpasar - Gubernur Bali, Wayan Koster menghadiri sekaligus meresmikan dimulainya pelaksanaan Haluan Pembangunan Bali Masa Depan, 100 Tahun Bali Era Baru 2025–2125, yang dilaksanakan di Gedung Ksirarnawa, Taman Budaya Art Center Denpasar, pada Senin (22/12).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Merayakan Natal di Tengah Kemerosotan Ekologis

balitribune.co.id | Sebentar lagi gereja sejagat merayakan Natal. Liturgi meriah, paduan suara gegap gempita. Banyak kota-kota di dunia juga di Indonesia memberi warna dan ciri tersendiri. Ada pohon natal menjulang tinggi, dihiasi lampu warna-warni. Pernak pernik Natal ini dipasang di banyak sudut kota, di mall, pusat keramaian dan sebagainya.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.