Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Diperiksa Kinerja Pengelolaan Sampah di Denpasar

Walikota Denpasar IB Rai Dharmawijaya Mantra menerima silaturhami Tim BPK Perwakilan Provinsi Bali, Selasa (28/8).

BALI TRIBUNE - Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Provinsi Bali telah melakukan pemeriksaan pendahuluan terhadap kinerja dana desa dan pengelolaan sampah di Denpasar. Pembinaan serta pengawasan dana desa sudah dilakukan sejak 25 Juli-16 Agustus 2018, sedangkan pemeriksaan kinerja pengelolaan sampah telah dilakukan sejak  30 Juli-28 Agustus 2018. Kepala Sub Auditorat Bali II, IGN Satria Perwira, yang juga merupakan  penanggung jawab pemeriksaan mengatakan upaya yang dilakukan Pemkot Denpasar sudah sangat baik dalam dua aspek yang diperiksa. “Tim dalam pemeriksaan pendahuluan ini memverifikasi hambatan-hambatan yang dialami dilapangan, sehingga dapat dicarikan solusi bersama,” ungkapnya saat bertemu dengan Walikota Denpasar IB Rai Dharmawijaya Mantra di Kantor Walikota Denpasar, Selasa (28/8). Lebih lanjut disampaikan bahwa setelah pemeriksaan pendahuluan ini, selanjutnya akan dilakukan pemeriksaan terinci, sekitar bulan September. “Kita akan kembali melakukan pemeriksaan terinci, artinya lebih detail, mungkin sekitar pertengahan bulan September,” terangnya. Pihaknya juga mengucapkan terima kasih karena selama proses pemeriksaan Pemkot Denpasar sangat menerima dengan baik, dan dapat bekerjasama memberikan data yang relevan. “Terima kasih tentunya kami ucapkan karena sudah diterima dengan sangat baik, dan kami sepakat tentang keterlibatan masyarakat merupakan hal yang sangat penting,” tambahnya.  Walikota Denpasar IB Rai Dharmawijaya Mantra, mengatakan bahwa dalam memaksimalkan kinerja komunikasi dan koordinasi hingga ke lapisan terbawah adalah hal yang utama. Layaknya komunikasi yang dilakukan dengan masing-masing kepala lingkungan, agar senantiasa menjembatani setiap informasi dan kebijakan pemerintah. “Saran-saran masyarakat termasuk keluhan sekalipun juga selalu diterima, terlebih dengan adanya Pro-Denpasar,” ungkapnya. Pihaknya berharap agar hasil monitoring yang dilakukan BPK dapat memberikan masukan positif khususnya untuk mengeluarkan kebijakan dan inovasi-inovasi lainnya mengkhusus tentang maksimalisasi pemanfaatan dana desa dengan positif dan pengelolaan sampah di Kota Denpasar. “Kita tahu bahwa sampah di Kota Denpasar berasal dari berbagai sumber jadi memang perlu usaha lebih keras lagi untuk bisa memaksimalkan penanganan sampah, adanya sekolah pasar juga menjadi inovasi untuk menanamkan karakter cinta kebersihan sejak dini,” terangnya.

wartawan
I Wayan Sudarsana
Category

Walikota Jaya Negara Hadiri Karya Mamungkah di Pemerajan Agung Sakti, Desa Adat Padangsambian

balitribune.co.id | Denpasar - Suasana khidmat dan penuh makna spiritual menyelimuti pelaksanaan Karya Mamungkah, Ngenteg Linggih, Pedudusan Agung, Menawaratna, Tawur Walik Sumpah Utama, Melaspas, dan Mupuk Pedagingan yang berlangsung di Pemerajan Agung Sakti, Desa Adat Padangsambian, Kecamatan Denpasar Barat, pada Senin (6/10).

Baca Selengkapnya icon click

Honda Stylo 160 Antar Modifikator Indonesia Go Internasional

balitribune.co.id | Jakarta – Salah satu karya modifikator Indonesia melalui Honda Dream Ride Project (HDRP) 2025 terpilih untuk tampil pada ajang modifikasi bergengsi dunia, Mooneyes Yokohama Hot Road Custom Show 2025 melalui pemilihan di ajang Kustomfest di Yogyakarta, 4-5 Oktober 2025.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Danamon, Manulife, dan Prasmul Berkomitmen Mendukung Pendidikan di Indonesia

balitribune.co.id | Jakarta - Sebagai wujud komitmen mendukung masyarakat dalam melakukan pengelolaan keuangan pendidikan, PT Bank Danamon Indonesia Tbk (Danamon), bersama PT Asuransi Jiwa Manulife Indonesia (Manulife Indonesia), dan Universitas Prasetiya Mulya (Prasmul) berkolaborasi dan akan menghadirkan Prasmul EduWealth – Premium Education Saving Plan, sebuah inovasi tabungan rencana pendidikan yang mengintegrasikan tabungan, proteksi asuransi jiwa

Baca Selengkapnya icon click

Rai Wirata dan Yunita Oktarini Bersama Wabup Badung Hadiri Karya Ngenteg Linggih di Banjar Sengguan Pasekan Sading

balitribune.co.id | Mangupura - Anggota DPRD Badung I Made Rai Wirata dan Ni Putu Yunita Oktarini mendampingi Wakil Bupati Badung Bagus Alit Sucipta menghadiri rangkaian Karya Mamungkah Ngenteg Linggih, Padudusan Alit Wraspati Kalpa di Banjar Sengguan Pasekan, Desa Adat Sading, Mengwi Badung, Minggu (5/10).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bangli Sulap Perpustakaan Sekolah Jadi Ruang Kreatif Generasi Digital

balitribune.cp.id | Bangli - Diera digital yang serba cepat, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangli tak ingin anak-anaknya kehilangan sentuhan dengan buku dan dunia literasi. Untuk itu gebrakan dilakukan dengan menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengelolaan Perpustakaan Sekolah Dasar (SD), yang bertujuan mengubah wajah perpustakaan menjadi ruang kreatif dan inovatif bagi siswa.

Baca Selengkapnya icon click

Jajaran Pemkab Tabanan Melaksanakan Persembahyangan Purnama Sasih Kapat

balitribune.co.id | Tabanan - Suasana khusyuk menyelimuti pelaksanaan persembahyangan Purnama Sasih Kapat yang diikuti oleh Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M., dan jajaran, Senin (6/10). Rangkaian kegiatan spiritual ini diawali di Padmasana Kantor Bupati Tabanan dan dilanjutkan di Pura Luhur Batukau, Desa Wongaya Gede, Kecamatan Penebel.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.