Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Diwarnai Aksi Mogok, Belasan Pramudi Akhirnya Diterima Kembali Kerja

Bali Tribune/ PERTEMUAN - Suasana pertemuan pramudi/pramujasa dengan pihak Damri di kantor UPT Penyeberangan Danau Batur, Minggu (9/1/22).



balitribune.co.id | Bangli - Aksi mogok yang dilakukan oleh pramudi/pramusaja Damri menyebakan layanan Angkutan Damri di wilayah Bangli terhenti pada Minggu (9/1/2022). Aksi mogok dilakukan sebagai bentuk solidaritas  terhadap kebijakan management Damri yang pemutusan kerja  terhadap 13 orang karyawan Damri. Akhirnya pengelola Damri memastikan mempekerjakan kembali 13 orang tersebut.

Pantauan, sejumlah angkutan Damri diparker di areal kantor UPT Penyeberangan Danau Batur dan di Dermaga Kedisan, Kecamatan Bangli. Kemudian para pramudi/pramujasa berkumpul untuk meminta kepastian atas nasib 13 orang karyawan yang sebelumnya diberhentikan.

Kemudian berlangsung pertemuan pramudi/pramujasa dengan perwakilan Damri yang difasilitasi Dinas Perhubungan (Dishub) Bangli. Pertemuan dihadiri  Kepala Dishub Bangli, Ketut Riang, Ketua Forum Perbekel Kabupaten Bangli I Made Diksa, Kabid Angkutan Dishub Bangli Sang Putu Surata. Sedangkan dari pihak Damri hadir Manajer Usaha Damri Denpasar Tri Mulyo Yuniawan. Pertemuan tidak luput dari pantau petugas kepolisian dan TNI.

Manajer Usaha Damri Denpasar Tri Mulyo Yuniawan mengatakan jika 13 orang karyawan dipastikan akan bekerja kembali. Namun pihak Damri meminta waktu seminggu untuk melakukan penghitungan ulang katanya dengan operasional. Selain itu juga untuk menunggu jadwal atau rute bagi 13 orang ini. "13 orang ini ditarik kembali dan bisa bekerja lagi. Tapi kami minta waktu seminggu lagi karena perlu dilakukan penghitungan ulang sistem penggajian," sebutnya.

Lanjut Tri Mulyo, selama proses ini, untuk pramudi/pramusaja yang lainya agar tetap bekerja sesuai dengan jadwalnya. Dengan begitu tidak ada lagi layanan terhenti. Kepala Dishub Bangli, Ketut Riang mengatakan layanan Damri sempat terhenti beberapa jam karena masih menunggu keputusan dari pihak Damri. Setelah adanya kepastian bahwa 13 orang ini kembali bekerja maka layanan kembali berjalan. “Layanan sempat terhenti darai pukul 06.00 wita sampai  pukul 15.00 Wita,” ungkapnya

Menyikapi kondisi yang terjadi, pihaknya pihaknya sudah menugaskan pegawai untuk menginformasi kepada masyarakat yang menggunakan layanan Damri. Atas keputusan pihak Damri mempekerjakan kembali 13 orang ini mendapat respon positif. Meski demikian 13 orang ini masih harus menunggu seminggu untuk bisa bekerja. "Masih akan dilakukan penghitungan operasional termasuk gaji, penjadwalan dan rute. Mereka dijanjikan seminggu ini. Setelah adanyan kepastian ini diharapkan tidak lagi ada hambatan layanan ke masyarakat," kata Riang didampingi Ketua Forum Perbekel Kabupaten Bangli I Made Diksa.

Sementara panatu di terminal Loka Carana Bangli, berhentinya layanan angkutan Damri mengakibatkan beberapa penumpang harus beralih ke angkutan umum  yang nota bene darai segi ongkos lebih mahal. ”Karena layangan Damri terhenti kami sarankan penumpag untuk manfaatkan angkutan umum (mikrolet),” ujar petugas terminal.

wartawan
SAM
Category

HAI Badung GASS Menuju Jamnas Honda ADV Indonesia IV dan Honda Bikers Day 2025

Balitribune.co.id | Denpasar – Sebagai bentuk nyata semangat brotherhood dan solidaritas antar anggota komunitas, Honda ADV Indonesia (HAI) Badung Chapter melepas 15 member-nya untuk melakukan touring menuju Jambore Nasional (Jamnas) ke-IV Honda ADV Indonesia yang digelar di Kuningan, Jawa Barat pada 8 November 2025.

Baca Selengkapnya icon click

Komitmen Kuat Jaga Stabilitas Harga Menjelang Hari Raya, Bupati Bangli Pimpin Rapat High Level Meeting TPID dan TP2DD B

balitribune.co.id | Bangli - Bupati Bangli SN Sedana Arta, memimpin Rapat High Level Meeting (HLM) Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) dan Tim Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2DD) Kabupaten Bangli Tahun 2025. Pertemuan penting ini dilaksanakan dalam rangka mengantisipasi dan menjaga stabilitas harga, khususnya menjelang perayaan Hari Raya Galungan dan Kuningan yang jatuh pada bulan November 2025.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Pohon Tumbang di Pura Penataran Ped, Seorang Pemedek Tewas, Lima Luka-luka

balitribune.co.id | Semarapura - Pohon gepah yang tumbuh di Pura Segara Penataran Ped, Desa Ped, Kecamatan Nusa Penida mendadak tumbang, Rabu (5/11) malam. Pohon berukuran besar itu, menimpa beberapa pemedek yang kebetulan berada di pura tersebut untuk melakukan persembahyangan purnama. Seorang warga dilaporkan meninggal dunia dari musibah tersebut.

Baca Selengkapnya icon click

Jadikan Nusa Penida 'Green Island', Bupati Klungkung Ajak Warga Stop Buang Sampah Sembarangan

balitribune.co.id | Semarapura - Mari bersama-sama peduli kebersihan lingkungan jangan membuang sampah sembarangan agar Nusa Penida selalu bersih dari sampah. Hal tersebut disampaikan Bupati Klungkung, I Made Satria saat membuka kegiatan Focus Group Discussion (FGD) dengan tema Waste Management Ecosystem di Mandawa Creative Speace Amerta Penida, Desa Sakti, Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, Kamis (6/11/). 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Dekranasda Tabanan Tampilkan Karya Triwastra dalam Bali Fashion Week 2025 Season 1

balitribune.co.id | Tabanan - Selaku Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Tabanan, Ny. Rai Wahyuni Sanjaya diwakili Ny. Budiasih Dirga menghadiri ajang Dekranasda Bali Fashion Week 2025 Season 1, yang digelar di Gedung Ksirarnawa, Taman Budaya Provinsi Bali, Selasa (4/11). 

Baca Selengkapnya icon click

Matangkan Keterbukaan Informasi, Diskominfosan Bangli Terima Visitasi Komisi Informasi Bali

balitribune.co.id | Bangli – Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian (Diskominfosan) Kabupaten Bangli menunjukkan keseriusan dalam mengelola keterbukaan informasi publik dengan menerima kunjungan penting dari Tim Monitoring dan Evaluasi (Monev) Komisi Informasi (KI) Bali, Kamis (6/11).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.