Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Dua PAW DPRD Kota Denpasar Resmi Dilantik, Pj. Sekda Made Toya Ucapkan Selamat Bertugas

Bali Tribune/ Pj. Sekda Kota Denpasar, I Made Toya saat mengucapkan selamat atas dilantiknya Luh Putu Mamas Lestari dan Cintya Febriani sebagai PAW Anggota DPRD Kota Denpasar periode sisa masa jabatan 2019-2024 pada Senin (30/11) di gedung setempat.
Balitribune.co.id | Denpasar - Setelah seluruh proses administrasi rampung, Penggati Antar Waktu (PAW) Anggota DPRD Kota Denpasar resmi dilantik pada Senin (30/11) di Gedung DPRD Kota Denpasar. Kedua dewan yang baru dilantik menjadi PAW yakni srikandi asal Kecamatan Denpasar Selatan, Luh Putu Mamas Lestari yang menggantikan Kadek Agus Arya Wibawa yang mengundurkan diri lantaran maju menjadi Calon Wakil Walikota Denpasar. Sedangkan yang kedua adalah srikandi asal Kecamatan Denpasar Barat, Cintya Febriani yang menggantikan Putu Tjawi  karena  meninggal dunia. 
 
Pelantikan dan pengambilan sumpah dipimpin langsung Ketua DPRD Kota Denpasar, I Gusti Ngurah Gede yang juga dihadiri Pj. Sekda Kota Denpasar, I Made Toya, Wakil Ketua DPRD Kota Denpasar, I Wayan Mariyana Wandhira, I Made Mulyawan Arya dan AA Ketut Asmara Putra. 
 
Dalam kesempatan tersebut Ketua DPRD Kota Denpasar, I Gusti Ngurah Gede mengatkan bahwa pihaknya berharap kedua srikandi yang baru dilantik ini agar cepat beradaptasi dan memahami tugas pokok dan fungai sebagai Anggota DPRD berdasarkan aturan yang berlaku. Sehingga apa yang menjadi harapan masyarakat sebagai wakil rakyat dapat direalisasikan. 
 
Dikatakan Ngurah Gede, kecepatan dan ketepatan dalam bekerja wajib diterapkan Anggota DPRD Kota Denpasar. Hal ini mengingat tantangan DPRD sebagai penyambung aspirasi rakyat yang sangat kompleks, maka DPRD dituntut untuk terus berinovasi untuk mendukung terciptanya kesejahteraan rakyat. 
 
Dalam kesempatan tersebut Ngurah Gede turut mengucapkan selamat bertugas dan berharap dapat mengabdikan diri secara tulus dan ikhlas dengan segala kemampuan yang dimiliki. 
 
"Atas nama Pimpinan dan Anggota DPRD Kota Denpasar serta atas nama pribadi saya mengucapkan selamat bertugas dan semoga dapat mengabdikan diri secara tulus ikhlas dengan segala kemampuan yang dimiliki," ujarnya.
 
Sementara, Pj. Sekda Kota Denpasar, I Made Toya yang mewakili Walikota Denpasar IB Rai Dharmawijaya Mantra mengucapkan selamat dan semoga tuhan selalu menganugrahkan tuntunan sehingga dapat melaksanakan tugas pokok dan fungsi sebagai DPRD. 
Lebih lanjut dia mengatakan, dalam melaksanakan proses pemerintahan, sudah barang tentu kita harus selalu meningkatkan koordinasi dalam mendukung terciptanya kesejahteraan rakyat. Sehingga kerjasama yang sudah berjalan baik antara DPRD dan eksekutif dapat terus terjaga dalam mengemban amanat rakyat. Sehingga diharapkan dapat mendukung percepatan pembangunan yang positif di Kota Denpasar ini.
 
"Mewakili Pemkot Denpasar dan Walikota Denpasar beserta jajaran saya mengucapkan selamat bertugas dan mengabdi  semoga dapat melaksanakan tugas dan fungsi dengan baik  dengan mengedepankan kepentingan rakyat," pungkasnya.
wartawan
I Wayan Sudarsana
Category

Tingkatkan Mutu Pendidikan, Astra Motor Bali Gelar Festival Vokasi Satu Hati

balitribune.co.id | Denpasar – Astra Motor Bali kembali menjadi ajang kalibrasi dan unjuk prestasi bagi para guru dan pelajar Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Mitra Binaan Astra Honda di Bali melalui penyelenggaraan Festival Vokasi Satu Hati (FeVoSH) 2026. Acara tahunan ini digelar pada Selasa (2/12) di Ruang Ubung, Lantai 4 Gedung Astra Motor Bali, sekaligus berfungsi sebagai seleksi tingkat regional.

Baca Selengkapnya icon click

Step Up dengan Generasi Terbaru, All New Honda Vario 125 Semakin Keren dan Sporti

balitribune.co.id | Jakarta - PT Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan generasi terbaru dari skutik andalannya, All New Honda Vario 125, dengan pembaruan menyeluruh, dilengkapi kehadiran tipe terbaru berkonsep Street style. Pilihan terbaru salah satu skutik terlaris Honda ini siap meningkatkan penampilan pengendaranya sesuai dengan tren gaya hidup masa kini.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Koster Ajukan Raperda Alih Fungsi Lahan Buat Kendalikan Pembangunan

balitribune.co.id | Denpasar - Gubernur Bali, Wayan Koster, mulai mengajukan Rancangan Peraturan Daerah berjudul Pengendalian Alih Fungsi dan Alih Kepemilikan Lahan Produktif dan Sawah serta Praktik Nominee ke DPRD Bali.

Koster di Denpasar, Senin (1/12) , mengatakan, raperda ini untuk mengendalikan pembangunan masif yang semakin hari semakin memakan lahan produktif.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Gubernur Koster Bahas Raperda Pengendalian Toko Modern Lindungi Warung

balitribune.co.id | Denpasar - Gubernur Bali Wayan Koster mulai membahas Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) berjudul Pengendalian Toko Modern Berjejaring demi melindungi perekonomian warga di warung-warung mikro (UMKM).

Gubernur Koster di Denpasar, Senin (1/12), menyampaikan ke DPRD Bali bahwa mengendalikan waralaba-waralaba yang semakin hari terus bertambah di Bali itu penting.

Baca Selengkapnya icon click

Investor Asal Prancis Jadi Pengedar Narkoba

balitribune.co.id | Mangupura - Seorang investor asal Prancis berinisial QAAS (35) ditangkap anggota Polres Badung karena kedapatan membawa berbagai jenis narkotika di kawasan Canggu, Kuta Utara, Kabupaten Badung,  Jumat (28/11) sekitar pukul 13.30 WITA. Peran tersangka sebagai pengedar narkoba. Menariknya, ia sempat melakukan perlawanan saat diamankan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.