Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Dukungan Penuh PP Polri Tabanan, Pasangan Sanjaya-Dirga Makin Kokoh Hadapi Pilkada Tabanan

Bali Tribune / DEKLARASI – Bapaslon Bupati dan Wakil Bupati Tabanan, I Komang Gede Sanjaya dan I Made Dirga mendapatkan dukungan dari PP Polri Tabanan yang dideklarasikan di Kantor DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tabanan, Minggu (8/9).

balitribune.co.id | TabananDi tengah ketatnya kontestasi politik pada Pilkada Serentak 2024, pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M dan I Made Dirga, S.Sos, kembali mendapatkan dukungan kuat dari Persatuan Purnawirawan Polri (PP Polri) Cabang Tabanan. Dukungan ini resmi dideklarasikan di Kantor DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tabanan pada Minggu (8/9).

Acara deklarasi tersebut dihadiri oleh Ketua PP Polri Cabang Tabanan Bali beserta 168 anggotanya. Selain itu, Ketua Pemenangan Sanjaya-Dirga, I Made Urip, serta beberapa anggota DPR Provinsi juga turut hadir, menunjukkan luasnya dukungan terhadap pasangan calon ini.

I Komang Gede Sanjaya, yang juga menjabat sebagai Ketua DPC PDI Kabupaten Tabanan, menyampaikan rasa terima kasih dan syukurnya atas dukungan kuat yang diberikan oleh PP Polri Tabanan. Sanjaya menegaskan, bahwa dukungan ini merupakan hasil dari perhatian dan penilaian langsung masyarakat terhadap berbagai pembangunan yang telah dilaksanakan selama masa kepemimpinannya.

“Saya hormat dan kagum, untuk semeton PP Polri. Mudah-mudahan ini akan terus menginspirasi. Kita tunjukkan pada seluruh masyarakat, bahwa kita tidak mencari pemimpin, tapi masyarakat lah yang mencari pemimpin. Atas dukungannya kami ucapkan terima kasih, kami semakin semangat, terutama atas dukungan PP Polri yang telah bulat tekad mendukung paket Sanjaya-Dirga. Mari kita buktikan identitas sebagai orang Tabanan, kita nikmati bersama visi dan misi Tabanan, kita rasakan secara langsung dan tetap fokus menjadikan masyarakat Tabanan yang Aman, Unggul dan Madani,” papar Sanjaya.

I Made Urip, Ketua Tim Pemenangan Sanjaya-Dirga, juga menyampaikan ungkapan terima kasihnya atas dukungan yang diberikan oleh PP Polri. Urip menilai dukungan ini sangat penting untuk membenahi dan memajukan Kabupaten Tabanan dalam lima tahun ke depan.

“Terima kasih sebesar-besarnya kepada seluruh jajaran pensiunan PP Polri yang telah menunjukkan dukungan dengan penuh semangat dan hati yang tulus dan ikhlas. Untuk membenahi Kabupaten Tabanan di lima tahun ke depan ini supaya lebih baik lagi. Sebagai ketua tim dan seluruh jajaran pemenangan SANDI, saya ucapkan terima kasih atas sumbangsih dukungan, pikiran, dan konsep yang diberikan,” jelas I Made Urip.

Nyoman Astrawan, Ketua PP Polri Tabanan, juga mengungkapkan dukungan kuat serta ucapan terima kasih atas perhatian yang telah diberikan Bupati kepada organisasi ini. Astrawan menilai, perhatian tersebut sangat berguna dalam menggerakkan organisasi dan menyatakan komitmennya untuk mendukung Sanjaya dalam periode kedua.

“Sangat berguna sekali untuk menggerakkan organisasi ini, semoga kedepannya anggota semakin bertambah dan semakin jaya. Untuk itu kami tidak akan ragu lagi memilih Bapak untuk menjadi Bupati periode kedua, 2024-2029 dan kami akan maksimalkan dengan potensi yang ada. Sekali Sandi tetap Sandi!,” ungkap Astrawan.

Ia juga menambahkan, bahwa asas manfaat dari kepemimpinan Sanjaya sangat dirasakan oleh masyarakat. “Pembangunan di mana-mana, jalanan semua di Tabanan sudah manis, tidak ada lagi yang rusak, lapangan semua juga diperbaiki, sehingga kami nyaman untuk jalan-jalan sore. Sekali lagi kami dari keluarga PP Polri Tabanan akan selalu tetap di samping Bapak. Sekali PDI P tetap PDI P!," soraknya penuh sukacita.

Dengan deklarasi dukungan ini, pasangan Sanjaya-Dirga semakin memperkuat posisi mereka dalam kontestasi politik mendatang. Dukungan dari PP Polri Cabang Tabanan menambah keyakinan bahwa mereka memiliki basis dukungan yang solid untuk meraih kemenangan pada pemilihan mendatang.

wartawan
JIN
Category

Pekan Dedikasi dan Karya Pemuda 2025, Sekda Alit Wiradana Puji Inovasi Pemuda Denpasar

balitribune.co.id | Denpasar - Sekda Kota Denpasar, Ida Bagus Alit Wiradana membuka secara resmi Pekan Dedikasi dan Karya Pemuda (Pendekar) Kota Denpasar Tahun 2025, yang berlangsung pada Minggu (2/11) ditandai dengan pemukulan Gong.

Baca Selengkapnya icon click

Ombudsman Awasi Karangasem, Sekda Desak OPD Terapkan Kode Etik dan Tangani Benturan Kepentingan

balitribune.co.id | ​Amlapura - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karangasem menggelar sosialisasi intensif untuk meningkatkan kualitas layanan publik, etika ASN, dan penanganan benturan kepentingan. Kegiatan yang berlangsung di Aula SKB Karangasem, Jumat (31/10), dibuka langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Karangasem I Ketut Sedana Merta, dengan menghadirkan Kepala Ombudsman RI Perwakilan Bali, Ni Nyoman Sri Widanti, S.H.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Pembukaan HUT ke-532 Kota Singasana Diawali Event Singasana Fun Run

balitribune.co.id | Tabanan - Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M., bersama Ny. Rai Wahyuni Sanjaya selaku Ketua Tim Penggerak PKK sekaligus Ketua Dekranasda Kabupaten Tabanan, membuka secara resmi kegiatan Singasana Fun Run, yang juga sebagai awalan dari pembukaan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-532 Kota Singasana Tahun 2025 dengan tema “Mula Jayaning Singasana”.

Baca Selengkapnya icon click

Wujudkan Ekonomi Sirkular, Astra Motor Bali Gandeng Mitra untuk Program Bank Sampah

balitribune.co.id | Denpasar – Astra Motor Bali resmi menjalin kerja sama dengan PT Bali Recycle Centre dalam pengelolaan sampah melalui metode bank sampah. Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan perjanjian yang berlangsung di kantor Astra Motor Bali dan diikuti oleh karyawan serta Agent Perubahan Lingkungan Hidup Bersih, Sabtu (1/11).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Tirtanovasi Saatnya Sekolah Jadi Agen Pelestarian Air

balitribune.co.id | Semarapura - Sekolah Dasar Negeri (SDN) Besan, Kabupaten Klungkung, menjadi salah satu contoh nyata bagaimana ide sederhana bisa memberi dampak besar bagi lingkungan. Melalui program Tirtanovasi, bagian dari inisiatif Bali Water Protection (BWP) yang dijalankan oleh IDEP Selaras Alam sekolah ini melahirkan inovasi ramah lingkungan bertajuk "Taman Hujan Sekolah".

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.