Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Festival Semarapura dan Festival Nusa Penida Lolos KEN 2024.

Bali Tribune /BERSAMA - Pj Bupati Jendrika bersama Menparekraf Sandiaga Uno di TMII.


Balitribune.co.id | Semarapura - Dua event tahunan yang menjadi unggulan Pemerintah Kabupaten Klungkung yakni Festival Semarapura dan Festival Nusa Penida masuk dalam kalender Kharisma Event Nusantara (KEN) Tahun 2024 dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf).

Hal ini terlihat saat Program KEN 2024 diluncurkan secara resmi oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno di Sasono Langen Budoyo, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta, Sabtu (27/1/2024) malam. Hadir dalam launching KEN 2024, Penjabat Bupati Klungkung, I Nyoman Jendrika bersama Pj Ketua Tim Penggerak PKK Ny. Wiryani Jendrika, Sekrataris Daerah Kabupaten Klungkung, Anak Agung Gede Lesmana, Kepala Badan Perencanaan Daerah Kabupaten Klungkung, I Ketut Arie Gunawan, Kadis Pariwisata Klungkung, Ni Made Sulistiawati, Kepala Dinas Kebudayaan Kabupaten Klungkung, I Ketut Suadnyana.

Dari total 252 event yang diusulkan seluruh provinsi di tanah air lolos 110 event yang terangkum dalam KEN 2024. Dua diantaranya Festival Semarapura dan Festival Nusa Penida. Sedangkan Pemerintah Provinsi Bali hanya lolos Pesta Kesenian Bali. Event Festival Semarapura dan Festival Nusa Penida menjadi kegiatan daerah yang didorong untuk menggerakkan berbagai elemen pembangunan pariwisata dan mengaktifkan berbagai atraksi wisata dan budaya untuk menarik kunjungan wisatawan dan lebih ditekankan kepada kepentingan mempromosikan keberadaan destinasi wisata daerah.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno dalam sambutnya mengatakan, KEN sebagai salah satu program strategis Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif sebagai daya tarik wisata yang diharapkan dapat mendorong minat kunjungan wisatawan nusantara maupun wisatawan mancanegara untuk berkunjung ke berbagai daerah di tanah air dengan peningkatan ekonomi dan kebangkitan sektor lapangan kerja.

Pj Bupati Klungkung I Nyoman Jendrika merasa bangga dengan lolosnya event yang menjadi unggulan di Kabupaten Klungkung bisa lolos di kalender KEN 2024. Pihaknya berharap dengan lolosnya kedua event festival ini sebagai upaya untuk meningkatkan potensi pariwisata, mempromosikan potensi-potensi dan keanekaragaman yang ada di Klungkung daratan maupun di Nusa Penida serta meningkatan perokonomian dan UMKM dan jumlah kunjungan wisata.

Kadis Pariwisata Klungkung Ni Made Sulistiawati menceritakan bahwa sejak bulan November tahun 2023 proses pendaftaran kurasi event nusantara telah dilaksanakan Kemenpar Ekraf dan melalui beberapa seleksi dan interview hingga diumumkan lolos sebagai kalender KEN Tahun 2024. "Banyak pembaharuan, inovasi dan kolaborasi yang kami sajikan dalam kedua festival ini sehingga lolos dalam kalender KEN 2024," ujar Made Sulistiawati.

Kedepannya event festival ini menjadi tantangan untuk bisa lebih banyak lagi mendatangkan wisatawan dan meningkatkan jumlah kunjungan ke obyek wisata dan lama tinggal di Kabupaten Klungkung.

wartawan
SUG
Category

Tragedi Banjar Kuwum, Jasad Balita Ditemukan di Pantai Batubelig, Sang Ibu di Tukad Ege

balitribune.co.id | Tabanan – Keberadaan ibu dan balita yang hanyut dalam tragedi longsor dan banjir di Banjar Kuwum Ancak, Desa Kuwum, Kecamatan Marga akhirnya ditemukan. Keduanya sudah dalam keadaan meninggal dunia. Bahkan, keberadaan jasad mereka ditemukan dengan jarak yang terpaut jauh.

Baca Selengkapnya icon click

63 Tahun Menanti Janji, Ahli Waris Ancam Segel SDN 3 Banjar Buleleng

balitribune.co.id | Singaraja - Siswa SDN No 3 Banjar, Desa Banjar, Kecamatan Banjar, Buleleng, terancam kehilangan tempat belajar. Ahli waris pemilik lahan mengancam akan menutup operasional sekolah karena Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buleleng dianggap abai dalam menyelesaikan status kepemilikan lahan seluas 16 are tersebut.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Astra Motor Bali Gelar Edukasi Safety Riding di Panti Asuhan

balitribune.co.id | Denpasar  – Komitmen Astra Motor Bali dalam menanamkan budaya keselamatan berkendara terus digencarkan melalui berbagai lini masyarakat. Kali ini, Team Safety Riding Astra Motor Bali memberikan edukasi keselamatan berkendara kepada penghuni panti asuhan, sebagai bagian dari upaya membangun kesadaran #Cari_Aman sejak dini.

Baca Selengkapnya icon click

All New Honda Vario 125, Debut Perdana di Bali Besok!

balitribune.co.id | Denpasar – Astra Motor Bali mengajak seluruh masyarakat Pulau Dewata untuk menyaksikan secara langsung peluncuran generasi terbaru skutik andalannya, All New Honda Vario 125, yang akan digelar besok, 24–25 Januari 2026, dalam rangkaian acara Regional Public Launching (RPL) di MBG.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Dorong UMKM Bangli "Naik Kelas", DPMPTSP dan Rumah BUMN Telkom Sinergikan Legalitas dan Digitalisasi

balitribune.co.id | Bangli - Dalam upaya mempercepat transformasi digital dan penguatan legalitas usaha bagi pelaku UMKM, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Bangli menggelar kegiatan "Pembuatan Nomor Induk Berusaha (NIB) dan Pelatihan Digitalisasi Berbasis Media Sosial".

Baca Selengkapnya icon click

Bupati Adi Arnawa Kebut Progres Pembangunan Jalan Lingkar Selatan

balitribune.co.id | Mangupura - Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa menegaskan komitmennya mengatasi kemacetan lalu lintas dengan memprioritaskan pembangunan infrastruktur jalan sebagai penguat utama daya dukung pariwisata. Salah satu proyek strategis yang terus didorong adalah Jalan Lingkar Selatan (JLS) yang dirancang untuk menjawab kebutuhan mobilitas di wilayah Badung Selatan, pusat pertumbuhan pariwisata Kabupaten Badung.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.