Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Gubernur Bali Bersama Ny. Putri Koster Buka Fashion Show Terbesar di Bali

Bali Tribune / WASTRA - Fashion Show Adi Warna Wastra Loka yang diselenggarakan Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Bali, Sabtu (Saniscara, Paing Ukir), 10 Juni 2023 di Garuda Wisnu Kencana (GWK), Badung
balitribune.co.id | Badung - Gubernur Bali, Wayan Koster didampingi Ny. Putri Koster secara resmi membuka Fashion Show Adi Warna Wastra Loka yang diselenggarakan Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Bali, Sabtu (Saniscara, Paing Ukir), 10 Juni 2023 di Garuda Wisnu Kencana (GWK), Badung yang ditandai dengan pemutaran payung secara simbolis sebagai penanda berputarnya Candra atau alat pemintal benang tradisional Bali.
 
Pembukaan Fashion Show Adi Warna Wastra Loka dihadiri langsung oleh ibu-ibu dari OASE – Kabinet Indonesia Maju, yaitu Siti Faridah Pratikno, Endang Budi Karya, Lilik Umi Abdul Halim Iskandar, Nanny Hadi Tjahjanto, dan Ratna Mirah Arifin serta dihadiri Sekretaris Daerah Provinsi Bali, Dewa Made Indra beserta istri, hingga Bupati/Walikota se-Bali beserta istri dengan menggunakan busana endek Bali. 
 
Gubernur Bali, Wayan Koster dalam sambutannya menyatakan, menyelenggarakan acara megah, karena ada Fashion Show Dekranasda Provinsi Bali yang menampilkan para desainer bertalenta dari anak-anak muda Bali. Ini adalah satu momentum yang baru pertama terlaksana di Provinsi Bali. Tentu ini berkat arahan ibu-ibu dari Dekranas Pusat kepada Dekranasda Provinsi Bali. 
 
"Kewajiban saya sepenuhnya sebagai gubernur untuk mendukung acara yang sangat baik seperti ini, karena ini bagian dari hiliirisasi pembangunan di Bali dalam berbagai sektor, khususnya sektor kerajinan rakyat dan ekonomi kreatif," jelas orang nomor satu di Bali ini.
 
Bali memiliki kekayaan, keunikan dan keunggulan tradisi seni, budaya dan kearifan lokal yang diwariskan leluhur sebagai warisan adi luhung yang harus dijaga, diwariskan, dilestarikan, dikembangkan dan diberdayakan. Nomor satu harus dilestarikan sebagai upaya untuk memuliakan karya adi luhung warisan leluhur Bali dan tetua Bali yang luar biasa. Selanjutnya dikembangkan agar dia terus bisa bertahan dan maju, diberdayakan supaya warisan ini bisa memberi manfaat ekonomi guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat Bali. 
 
"Itulah sebabnya pembangunan Bali dengan visi Nangun Sat Kerthi Loka Bali melalui Pola Pembangunan Semesta Berencana menuju Bali Era Baru telah mengimplementasikan salah satu program unggulan, diantaranya adalah penggunaan produk lokal Bali dengan Peraturan Gubernur Nomor 99 Tahun 2018, kemudian juga Surat Edaran Gubernur Bali yang mendorong agar menggunakan produk lokal baik pertanian, perikanan dan industri lokal Bali," katanya.
 
Pagelaran Fashion Adi Warna Wastra Loka menurutnya memberikan ruang panggung untuk menampilkan karya-karya terbaik para desainer yang dibawakan para model. "Jadi produknya produk lokal Bali, yang mendesain juga orang Bali, yang jadi model juga orang Bali. Supaya kita melihat tidak hanya model dari luar, tetapi juga melihat model-model orang Bali yang ternyata tidak kalah dari model nasional dan model internasional," tegas Gubernur Koster. 
 
Ia berharap kegiatan atau event seperti dapat terus berlanjut di tahun-tahun mendatang untuk meningkatkan kreativitas dan inovasi para perajin talenta di Bali. Sekaligus menjadi bagian mengembangan ekonomi kreatif yang menjadi bagian pengembangan transformasi ekonomi Bali melalui Ekonomi Kerthi Bali yaitu ekonomi kreatif dan digital. 
 
"Ini adalah suatu upaya nyata untuk mendukung pembangunan perekonomian. Itulah sebabnya saya tidak ada ragu lagi untuk membantu kegiatan ini sebagai upaya untuk memajukan seni, budaya dan kearifan lokal Bali yang sekaligus menjadi bagian untuk membangun perekonomian masyarakat Bali,” jelas Gubernur Bali, Wayan Koster.
 
Sementara itu Ketua Dekranasda Provinsi Bali, Ny. Putri Koster menyampaikan terimakasih dari ketulusan hati yang paling dalam kepada Gubernur Bali. "Bapak Gubernur Bali sangat antusias ketika saya menyampaikan gagasan kegiatan ini dengan tujuan untuk mengangkat talenta-talenta muda kita kedepan, sehingga para desainer kita, top model kita, penenun kita dan semua ekosistem yang ada di lingkungannya terangkat dan menjadi sejahtera," katanya.
 
Ny. Putri Koster mengajak masyarakat Bali, mari bikin busana - busana seperti para Penglingsir (tetua) dulu. "Karena tubuh kita adalah karunia Tuhan, mari berikan dia busana-busana yang terindah semasih hayat di kandung badan. Fashion Show Adi Warna Wastra Loka ini menghadirkan 9 busana tradisional payas pengantin yang akan dihadirkan oleh Tu Rah Mayun penata rias kita, serta menghadirkan hasil karya busana modern,” tutup pendamping Gubernur Bali asal Desa Sembiran, Buleleng ini.
wartawan
YUE
Category

Dari Indonesia Sampai Polandia, Festival Fotografi Membawa Perspektif Global ke Bali

balitribune.co.id | Tabanan - Mewakili 10 negara dari Asia Tenggara, Asia Pasifik, hingga Eropa, sebanyak 34 seniman menampilkan karyanya di festival 23 hari yang dimulai dari 26 Juli sampai 17 Agustus 2025 di Nuanu Creative City, Tabanan. Dengan tema LIFE, festival ini akan menjadi platform bagi seniman fotografi global dan lokal.

Baca Selengkapnya icon click

Gubernur Koster Resmikan Gedung Universitas Terbuka Denpasar Dukung Program 1 Keluarga 1 Sarjana

balitribune.co.id | Denpasar - Gubernur Bali, Wayan Koster menargetkan angka partisipasi kasar perguruan tinggi di Bali sebesar 50 persen. Pasalnya, saat ini angka partisipasi kasar perguruan tinggi di Bali dibawah 50 persen. Sehingga pihaknya mencanangkan program 1 keluarga 1 sarjana untuk keluarga miskin di Bali. Demikian disampaikan orang nomor satu di Bali ini saat Peresmian Gedung Universitas Terbuka (UT) Denpasar (2/7).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Penerimaan Murid Baru: Jalur Tikus Terputus, Sekolah Swasta International Jadi Trend

balitribune.co.id | Gianyar - Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB) tahun ajaran 2025/2026 semakian rapi dan ketat. Peluang jalur tikus dengan berbekal surat sakti atau lainnya tidak ada lagi. Kalangan Pejabat eksekutif maupun legislatif pun kini merasa lega, karena tidak ikut-ikutan dipusingkan titipan. Sementara sejumlah sekolah Swasta International justru jadi pilihan orang tua kelas menengah keatas.

Baca Selengkapnya icon click

Made Dharma Divonis Bebas Majelis Hakim dari Dakwaan Pemalsuan Surat

balitribune.co.id | Denpasar - Mantan anggota DPRD Kabupaten Badung, I Made Dharma (64) divonis bebas oleh majelis hakim Pengadilan Negeri (PN) Denpasar dalam perkara dugaan pemalsuan surat pada Selasa (1/7). Putusan ini sekaligus memulihkan hak-hak mantan anggota DPRD Badung tersebut setelah sempat ditahan sejak proses hukum berjalan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Scoopy Velocreativity, Serunya City Rolling Bareng Konsumen Honda Scoopy Bali

balitribune.co.id | Denpasar – Astra Motor Bali kembali menggelar kegiatan seru bertajuk "Scoopy Velocreativity", mengajak 30 konsumen setia pengguna Honda Scoopy di Bali untuk merasakan pengalaman city rolling penuh gaya dan kreativitas di tengah hiruk pikuk kota Denpasar, Senin (30/6).

Baca Selengkapnya icon click

HUT ke-49 Perumda Tirta Tohlangkir, Bupati Karangasem Tegaskan Pentingnya Pelayanan Prima

balitribune.co.id | Amlapura - Suasana semarak mewarnai puncak perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-49 Perumda Tirta Tohlangkir, Minggu (29/6). Kegiatan yang dirangkaikan dengan Car Free Day (CFD) di Jalan Veteran ini dihadiri langsung oleh Bupati Karangasem, I Gusti Putu Parwata, yang memberikan apresiasi serta pesan tegas kepada seluruh jajaran Perumda.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.