Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Hadapi Pra-PON, IODI Bali Siapkan 24 Atlet

Bali Tribune/ Ni Made Suparmi
balitribune.co.id | Denpasar - Pengprov Ikatan Olahraga Dancesport Indonesia (IODI) Bali menyiapkan 24 pedansa putra dan putri dalam ajang Pra-PON yang berlangsung di Hotel Werdapura, Sanur, pada 15-16 Agustus mendatang. Bali sendiri tergabung di Grup A bersama 6 provinsi lainnya.
 
Ketua Umum Pengprov IODI Bali, Ni Made Suparmi mengatakan, untuk masa Training Camp (TC) pedansa Pra-PON Bali itu akan dimulai 1 Agustus hari ini, dengan dipusatkan di Hotel Werdapura.
 
"Jadi selama masa karantina itu, atlet akan digembleng terus menerus untuk meningkatkan kualitas teknik, fisik serta mental. Kurang lebih karantina itu berlangsung selama 15 hari," ucap Suparmi, Rabu (31/7).
 
Kekuatan Bali saat ini, diakui Suparmi, bisa dibilang dapat bersaing dengan daerah lain saat Pra-PON nanti. Selain latihan intensif, jam terbang pedansa Bali juga sudah diakui cukup baik itu dalam mengikuti kejurnas maupun event di luar negeri.
 
Untuk kuota meloloskan atlet ke PON 2020, kata Suparmi, tidak menggunakan sistem posisi akhir klasemen provinsi, melainkan 1 medali terdapat kuota yang sudah ditetapkan. Dicontohkannya, seperti mendapat 1 keping medali emas saja di kelas Pre Am, provinsi asal atlet itu sudah meloloskan 8 orang ke PON. Untuk satu keping perak 6 atlet, perunggu bersama 4 dan 2 orang.
 
"Bali menarget yang terbaik pastinya. Nanti untuk kebijakan pengiriman itu kami serahkan sepenuhnya kepada KONI Bali," tegasnya.
 
Lalu, bagaimana kesiapan venue sendiri? Saat ini diakui sudah 100 persen, tinggal pemasangan dekorasi dan juga pendingin ruangan yang memadai. Selain itu, Kejurda IODI Bali yang berlangsung di lokasi itu dijadikan juga sebagai ajang gladi bersih untuk kepanitian Pra-PON itu. Begitu juga run down acara yang mesti disiapkan dengan matang, karena Pra-PON itu berlangsung selama dua hari saja dengan melibatkan banyak provinsi dari 3 grup.
 
"Jadi ada 3 grup yaitu A sampai C. Masing-masing grup itu kan diisi beberapa provinsi, nah tandingnya itu semua di Hotel Werdapura ini. Bagaimana kami sebagai tuan rumah harus mengefisiensikan waktu agar selesai sesuai dengan waktu yang tepat," bebernya.
 
Pasalnya, rangakaian event di Bali itu bukan sampai Pra-PON saja, mengingat sehari setelahnya pada tanggal 17 Agustus diadakan Rakernas di Gedung Madu Sedana, Sanur. Dan sehari kemudian, tanggal 18 Agustus digelar Indonesia Open yang berlangsung di Kuta dengan 28 negara yang siap meramaikan event internasional ini. "Event internasional itu disupport juga oleh Ketua Umum PP IODI dan juga Kemenpora," tandas Suparmi.(u)
wartawan
Djoko Purnomo
Category

"SIMADU" RSUD Klungkung Diluncurkan, Kunci Tekan Angka Kematian Ibu dan Anak

balitribune.co.id | Semarapura - Klungkung maju selangkah dibidang pelayanan kesehatan warganya.Untuk itu mengawali peringatan HUT RSUD Klungkung ke 39 yang digandengkan dengan kegiatan Hari Kesehatan nasional ke 61, Rumah sakit umum daerah kabupaten klungkung menyelenggarakan kegiatan seminar dengan tema ‘Deteksi dini dan tata laksana awal penyulit kehamilan kunci keselamatan ibu dan anak” bertempat di aula RSUD Klungkung.

Baca Selengkapnya icon click

Komit Jaga Desa, Pecalang Ketewel Pastikan Keamanan Jelang Natal dan Tahun Baru

balitribune.co.id | Denpasar - Pecalang Desa Adat Ketewel, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar berkomitmen bersama untuk menjaga Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru). Komitmen ini disampaikan langsung Ketua Pecalang Desa Adat Ketewel, Komang Swasta, Bendesa Adat Ketewel, Ir.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Gahar di Kejurnas, Honda CRF250R Tangguh di Lintasan Motocross

balitribune.co.id | Jakarta – Pebalap binaan PT Astra Honda Motor (AHM) kembali menorehkan prestasi membanggakan di ajang internasional dan nasional. Dari arena balap Malaysia, dua siswa Astra Honda Racing School (AHRS), Bintang Pranata Sukma dan Abimanyu Bintang Fermadi, berhasil meraih back to back podium pada Idemitsu Honda Thailand Talent Cup (TTC) 2025 Round 5 di Sepang International Circuit, Malaysia.

Baca Selengkapnya icon click

Taman Mekotek" Seharga Rp2,4 Miliar Kini Jadi Ikon Wisata Desa Munggu

balitribune.co.id | Mangupura - Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa meresmikan Taman Mekotek Desa Wisata Munggu, Kecamatan Mengwi, Kamis (13/11). Taman mekotek yang berdiri megah di perempatan desa Munggu, tepatnya di Jl. By Pass Tanah Lot tersebut merujuk pada tradisi budaya Mekotek Desa Munggu yang dilaksanakan setiap hari Kuningan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Diduga Tipu Klien Miliaran Rupiah, Togar Situmorang Diadili

balitribune.co.id | Denpasar - Pengacara Togar Situmorang yang terbisa duduk dikursi penasihat hukum, saat sidang dipimpin Ketua Majelis Hakim Hakim Isak Ulingnoha, di Ruang Candra PN Denpasar, Kamis (13/11), justru duduk di tengah sebagai terdakwa. Ia didakwa dalam kasus penipuan terhadap kliennya untuk melobi sebuah kasus.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.