Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Hendak Disembelih, Sapi Masuk Jurang

Proses evakuasi daging sapi yang disembelih di dasar jurang dilakukan secara estafet libatkan puluhan orang

BALI TRIBUNE - Di balik perayaan  Hari Raya Idul Adha di Masjid Agung Bangli, ada cerita menarik saat proses menyembelihan hewan kurban. Seekor sapi yang rencananya akan disembelih di arela masjid tersebut, saat akan dipindahkan dari kandang  menuju Masjid Agung  tiba-tiba sapi terlepas dan akhirnya terperosok ke jurang sedalam 60 meter. Setelah melalui berbagai pertimbangan, akhirnya sapi kurban tersebut disembelih di dasar jurang. I Nengah Widana (39) yang ditugaskan mengangkut sapi kurban, menyampaikan bila sapi milik I Gusti Giri itu ditempatkan di kadang yang ada di Lingkungan/Kelurahan Bebabang, Kecamatan Bangli. Sapi rencana dibawa menggunakan mobil pick up, kemudian saat akan dinaikkan mobil, sapi beringas. “Sapi diikat dengan tali saat dipapah sapi sempat terperosok ke parit namun berhasil diangkat, sedangkan saat mau dinaikkan ke mobil di pinggir jalan, sapi jadi beringas karena saat itu ada mobil lain yang kebetulan melintas,” ungkapnya Rabu (22/8). Karena tidak terkendali, sapi lari dan masuk areal persawahan  warga.  Selanjutnya Nengah Widana menghubungi pemilik sapi Gusti Giri. Setelah dicek kembali, sapi seberat hampir 350 kg tersebut tidak ada. Kemudian dibantu beberapa orang lainnya mencoba melakukan pencarian, jejak sapi berakhir di pinggir jurang. “Batas jejak di pinggir jurang, maka pencarian kami lakukan ke dasar jurang yang lokasinya di Dusun Gancan, Kelurahan Bebalang,” ujarnya. Setelah mengetahui posisi pasti sapi, puluhan orang dari jemaah Masjid Agung melakukan evakuasi. Lokasi yang cukup ekstrem dengan kedalaman 60 meter, proses evakuasi sulit dilakukan sehingga diputuskan sapi tersebut disembelih di dasar jurang.    Ketua Panitia Hari Besar Islam  di Bangli, Haji  Ahmad Yani mengatakan serangkaian  Hari  Raya Idul Adha  hewan kurban yang dipotong  yakni   8 ekor sapi  dan 23 ekor kambing. “Satu ekor sapi  adalah sumbangan dari Pemerinah Kabuapten Bangli,” ujarnya.  Terkait satu ekor sapi kurban harus dipotong di dasar jurang, Haji Ahmad Yani mengatakan proses penyembelihan terpaksa dilakukan di dasar jurang karena pertimbangan lokasi  jatuhnya hewan kurban  yang  tidak memungkinkan lagi mengangkat sapi berbobot 350 kg  dari dasar jurang. “Ini sifatnya darurat, kondisi sapi seharga Rp 15 juta masih sehat dan layak untuk hewan kurban,” ungkapnya. Pantauan di lokasi, sedikitnya ada 30 orang yang ikut melakukan evakuasi sapi kurban yang terjebak di dasar jurang. Sapi disembelih kemudian dadingnya dipotong-potong dan langsung dimasukkan dalam karung. Selanjutnya daging dalam karung dinaikkan dengan cara estafet. Medan yang terjal, jalan setapak yang kecil dan licin tidak mengurangi semangat jemaah dan panitia untuk melakukan evakuasi.

wartawan
Agung Samudra
Category

Bupati Karangasem Tinjau Sejumlah Lokasi Pembangunan Infrastruktur di Kubu

balitribune.co.id | Amlapura - Bupati Karangasem melaksanakan peninjauan ke sejumlah lokasi kegiatan pembangunan infrastruktur di wilayah Kecamatan Kubu. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kabupaten Karangasem dalam memastikan pelaksanaan pembangunan berjalan sesuai rencana serta memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.

Baca Selengkapnya icon click

Windy Apresiasi Kemudahan Akses Layanan Program JKN

balitribune.co.id | Denpasar - Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) merupakan program yang diselenggarakan oleh BPJS Kesehatan untuk melindungi masyarakat resiko biaya pelayanan kesehatan yang tinggi. Kemudahan layanan menjadi salah satu kebutuhan utama masyarakat di era digital seperti saat ini.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Tuntaskan Musim IATC 2025, Pebalap Muda Astra Honda Tampil Tangguh dan Kencang

balitribune.co.id | Jakarta – Pebalap muda binaan PT Astra Honda Motor (AHM) menutup perjuangan di Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) 2025 dengan tangguh pada putaran terakhir yang digelar di Sirkuit Sepang, Malaysia (25-26/10). Pada putaran pamungkas ini, performa kencang ditunjukkan oleh pebalap wildcard Bintang Pranata Sukma yang berhasil finis di posisi keempat pada balapan kedua hari Minggu, 26 Oktober 2025.

Baca Selengkapnya icon click

Tagel Winarta: Bangunan di Kawasan Tahura Wajib Dikembalikan ke Aturan Tata Ruang

balitribune.co.id | Denpasar - Anggota Komisi I DPRD Bali, I Wayan Tagel Winarta, menilai langkah Pansus Tata Ruang, Aset, dan Perizinan (TRAP) DPRD Bali dalam melakukan inspeksi mendadak ke berbagai titik pelanggaran tata ruang merupakan langkah yang tepat. Hal tersebut disampaikannya saat ditemui di Kantor DPRD Bali, Senin (27/10).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Kemenpar dan Diageo Luncurkan Program Learning for Life untuk Dukung Pemberdayaan Masyarakat Pariwisata

balitribune.co.id | Denpasar - Kementerian Pariwisata (Kemenpar) bekerja sama dengan Diageo Indonesia meluncurkan program Learning for Life (L4L), sebuah inisiatif pelatihan yang bertujuan mendukung pemberdayaan masyarakat dalam mengembangkan kewirausahaan di sektor pariwisata, sekaligus memberikan edukasi mengenai konsumsi bertanggung jawab.

Baca Selengkapnya icon click

OKTOBEST, Pasti Hemat Astra Motor Bali Hadirkan Penawaran Spesial di Virtual Exhibition Honda

balitribune.co.id | Denpasar – Menjelang akhir bulan Oktober, Astra Motor Bali bersama seluruh jaringan dealer resmi Honda di Bali memberikan kejutan spesial bagi konsumen setia melalui program “OKTOBEST, Pasti Hemat!” yang berlangsung selama periode 6–31 Oktober 2025.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.