Ingat, Hari Ini Diberlakukan Denda Tidak Pakai Masker | Bali Tribune
Diposting : 7 September 2020 02:16
Redaksi - Bali Tribune
Bali Tribune/ Ilustrasi disiplin kenakan masker untuk mencegah penyebaran Covid-19.
Balitribune.co.id | Denpasar- Sudah lebih dari sepekan ini, kasus pasien positif covid-19 terus meningkat darastis. Bahkan tercatat masih 1090 dalam perawatan di rumah sakit yang tersebar diberbagai wilayah dan ribuan lainnya lakukan isolasi mandiri. 
 
Dari perkembangan yang diterima satuan tugas Covvlid-19 provinsi Bali, trend peningkatan juga terjadi untuk kasus pasien yang meninggal. Setiap hari terus terjadi, sebelumnya dilapokan ada 10 pasien covid-19 yang meninggal dan kemarin, Minggu (6/9) tercatat ada 7 pasien yang meninggal.
 
Sementara itu, perkembangan pertambahan kasus positif juga terjadi lonjakan. Tercatat ada tambahan sebanyak 165 orang melalui yang tertular melalui transmisi lokal pada hari Sabu (5/9) dan kemarin penambahannya lagi 141 positif, sehingga tercatat total keseluruhan sebanyak 6.212 orang.
Sedangkan untuk kasus sembuh tercatat ada penambahan 90 orang sehingga aecara kumulatif menjadi 5.017 pasien yang sembuh dari virus ini di Bali. "Kembali saya ingatkan dan tegaskan, untuk tetap disiplin melaksanakan Protokol Kesehatan, saling mengingatkan sesama, selalu menjaga diri dan lingkungan agar bisa segera terbebas dari pandemi ini," tegasnya.
 
Untuk diketahui, dengan terus meningkatnya jumlah kasus positif di Bali. Sehingga dirasa tepat dikeluarkannya Pergub No.46 tentang Tahun 2020, Tentang Penerapan Disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan Sebagai Upaya Pencegahan dan Pengendalian Corona Virus Desease 19 Dalam Tatanan Kehidupan Era Baru, yang mengatur tentang Sanksi Administratif bagi pelanggar Protokol Kesehatan. Besaran denda yg diterapkan adalah Rp. 100.000,- bagi perorangan, dan Rp. 1.000.000,- bagi pelaku usaha dan tempat fasilitas umum lainnya. Ingat, Pergub ini akan mulai tegas diterapkan, Senin (7/9) hari ini.