Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

ITB STIKOM Bali Satu-satunya PTS di Bali Penerima Hibah Bantuan PKKM Tahun 2022

Bali Tribune / Dr. Roy Rudolf Huizen, ST., MT.
balitribune.co.id | Denpasar - Institut Teknologi dan Bisnis (ITB) STIKOM Bali menjadi satu-satunya PTS di Bali yang mendapatkan dana hibah bantuan Program Kompetisi Kampus Merdeka (PKKM)  Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) RI senilai Rp 1,2 miliar lebih. Direktur Center of Excellence ITB STIKOM Bali Dr. Roy Rudolf Huizen, ST., MT ditemui di kampusnya Renon, Denpasar (29/8) menjelaskan, untuk PKKM ini ITB STIKOM Bali mengikuti kompetisi pada kategori Liga 3 berdasarkan jumlah mahasiswa aktif.
 
Disebutkan, penetapan penerima bantuan PKKM  tahun kedua gelombang II dan penerima bantuan PKKM tahun anggaran 2022 gelombang I ini tertuang dalam surat Plt. Dirjen Ristedikti Prof. Ir. Nizam, M.Sc. Ph.D nomor: 0544/E.E3/PM.00.03/2022 tanggal 5 Juli 2022.  “Ini adalah sebuah prestasi berkat perjuangan dan kerjasama yang baik antara Center of Excellence dengan Fakultas Informatika dan Komputer, khususnya Prodi Sistem Informasi dan Sistem Komputer,” kataRoy Rudolf Huizen. 
 
Menurut Roy Rudolf, sebelumnya  pihak ITB STIKOM Bali mengajukan proposal kegiatan untuk peningkatan kualitas dosen, mahasiswa dan fasilitas pendudkung laboratorium. Seleksi dilakukan melalui beberapa tahapan, (1). Evaluasi Administratif, (2). Evaluasi Kualitas dan Kelayakan Proposal, (3).Verifikasi Kelayakan, dan tahap terakhir adalah penetapan pemenang. Hasilnya, total hibah yang diperoleh ITB STIKOM Bali senilai Rp. 1.235.960.000 dengan rincian untuk Prodi Sistem informasi Rp. 516.650.000 dan Sistem Komputer Rp. 719.310.000. 
 
Roy Rudolf Huisen menjabarkan, dengan hibah tersebut, program kegiatan Prodi Sistem Informasi yaitu “Peningkatan Kualitas Lulusan Melalui Pemahaman Konsep Intelligent Data Analytical and Computational Technology (IDACT) serta Pengembangan Kompetensi Dosen dan Mahasiswa di Bidang Big Data Computing and Visualization (BDCV)”. Sedangkan prodi Sistem Komputer dengan kegiatan “Peningkatan kualitas lulusan melalui pemahaman konsep smart and secure technology (SST) dan pengembangan kompetensi dosen dan mahasiswa di bidang cyber defense and forensic (CDF)”. 
 
“Intinya, dari anggaran sebesar Rp 1,2 miliar lebih tadi, 50 persen akan digunakan untuk membantu membiayai kegiatan magang mahasiswa selama tiga bulan, peningkatan kualitas dosen, dan pengadaan sarana pendukung laboratorium, sisanya 50 persen lagi untuk tata kelola,” terang Roy Rudolf Huizen. 
 
Lebih jauh Roy Rudolf Huizen menyampaikan, tahun 2022 ini memang penuh prestasi bagi ITB STIKOM Bali. Sebab selain memperoleh daba hibah PKKM tadi,  ITB STIKOM Bali juga mendapat dana hibah dari platform Kedaireka, Kemendikbudristek, berupa bantuan pendanaan program matching fund  senilai Rp 900 juta untuk pemberdayaan dosen dan mahasiswa. 
 
Dikatakan Roy Rudolf Huizen, dosen pengusul proposal dan berhasil memperoleh dana hibah tersebut adalah  Dr. Gede Angga Pradipta, ST., M.Eng dengan judul “Pengembangan Sistem Informasi Manajemen Eksekutif Terintegrasi (Simeta) Pada Tata Kelola Badan Usaha Pemerintah”, dan dosen Ricky Aurelius Nurtanto Diaz, S.Kom, MT mengajaukam proposal dengan judul “Peningkatan Tata Kelola Pelayanan Informasi Cuaca Penerbangan Berbasis Digital Pada Stasiun Meteorologi Kelas I Gusti Ngurah Rai”.  Hal itu tertuang dalam pengumuman nomor: 0540/E/KS.06.02/2022 tertanggal 12  Juli 2022 yang ditandatangi  oleh Plt. Dirjen Pendidikan Tinggi, Riset dan Teknologi Prof. Ir. Nizam, M.Sc., Ph.D. 
 
Untuk diketahui, Kedaireka adalah platform resmi Kemendikbudristek sebagai jembatan penghubung antara perguruan tinggi dan mitra untuk menghadirkan kreasi dan solusi terkini dari berbagai penyelesaian masalah bisnis, yang bertujuan untuk mewujudkan kemudahan terjadinya proses kolaborasi dari pihak perguruan tinggi dengan mitra, melahirkan inovasi nyata demi kemajuan akademik dan bisnis di segala bidang industri.
 
Sedangkan matching fund adalah bentuk nyata dukungan dari Kemdikbudristek untuk penciptaan kolaborasi dan sinergi strategis antara perguruan tinggi dengan pihak industri. Dukungan matching fund ini diprioritaskan bagi kolaborasi yang berkontribusi terhadap pencapaian delapa Indikator Kinerja Utama Perguruan Tinggi yang telah ditetapkan oleh Kemendikbud:  Lulusan pendidikan tinggi mendapat pekerjaan yang layak,  Mahasiswa mendapat pengalaman di luar kampus, Dosen berkegiatan di luar kampus, Praktisi mengajar di dalam kampus, Hasil kerja dosen berguna bagi masyarakat dan diakui internasional, Program studi kampus bekerja sama dengan mitra kelas dunia, Kelas bersifat kolaboratif dan partisipatif, dan Program studi berstandar internasional. 
wartawan
RSN
Category

Kerap Makan Korban, Truk Dilarang Pakir di ACJN Rambut Siwi

balitribune.co.id | Negara - Sejak dilebarkan tahun 2017 lalu, justru sopir truk menggunakan bahu jalan di depan Anjungan Cerdas Jalan Nasional (ACJN) sebagai tempat pakir liar. Tidak sedikit kecelakaan yang memakan korban jiwa terjadi di lokasi. Kini bahu jalan di jalur cepat tersebut dilarang digunakan untuk parkir kendaraan.

Baca Selengkapnya icon click

Sinergi dengan Polres Jembrana, Astra Motor Bali Gaungkan Kesadaran #Cari_Aman

balitribune.co.id | Negara - Dalam rangka mendukung program Polantas Menyapa yang diinisiasi oleh Polres Jembrana, Astra Motor Bali turut ambil bagian memberikan edukasi safety riding kepada 500 peserta yang terdiri dari komunitas motor, perwakilan sekolah, serta pengemudi ojek online (ojol).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Pedagang Sembako Meninggal, BPJAMSOSTEK Denpasar Serahkan Santunan Rp42 Juta Kepada Ahli Waris

balitribune.co.id | Denpasar - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) Cabang Bali Denpasar kembali menyerahkan klaim Jaminan Kematian (JKM) kepada peserta informal Almarhum Ni Made Asih seorang pedagang sembako terdaftar sebagai peserta di Kantor Perisai Koperasi Dana Rahayu yang diterima ahli warisnya I Made Sarwa sebesar Rp42 juta.

Baca Selengkapnya icon click

Satgas Pangan Polda Bali Cek Harga Beras

balitribune.co.id | Denpasar - Untuk menjaga stabilitas harga pangan di Provinsi Bali, Satgas Pangan Polda Bali bersinergi dengan Bulog Provinsi Bali dan instansi terkait kembali melakukan sidak terhadap sejumlah retail modern dan Pasar tradisional di Denpasar, Rabu (29/10). Sidak kali ini dipimpin oleh Kanit 3 Subdit I Ditreskrimsus Polda Bali, Kompol. Herson Djuanda didampingi sejumlah pejabat dari instansi terkait.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bosch Sentuhan Teknologi Jerman ke Dapur Modern

balitribune.co.id | Denpasar - Data Bank Indonesia mencatat, Indeks Harga Properti Komersial naik 7,79%, sementara properti residensial tumbuh 0,67% (year-on-year) pada kuartal II 2025. Angka ini menandakan meningkatnya minat terhadap hunian modern—dan sekaligus peluang besar bagi pasar produk rumah tangga premium.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.