Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Jaya Negara dan Wali Kota Darwin Tandatangani LOI, Pertegas Kerja Sama Promosi Pariwisata, Budaya dan Ekonomi Kreatif

Bali Tribune/Wali Kota Jaya Negara bersama Wali Kota Darwin, The Hon. Kon Vatskalis Tandatangani LoI secara daring untuk mempertegas kerja sama bidang promosi pariwisata, budaya dan ekonomi kreatif, Senin (28/6)

balitribune.co.id | Denpasar  -  Kerja sama internasional antara Pemkot Denpasar dengan Kota Darwin Northern Territory, Australia dipertegas dalam penandatanganan Letter of Intent (LOI). Penandatanganan kerja sama tersebut pada Senin (28/6) secara daring antara Wali Kota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara dengan Wali Kota Darwin, The Hon. Kon Vatskalis.
 
Wali Kota Jaya Negara menyampaikan penandatanganan kerja sama kedua kota ini sebagai upaya menjalin hubungan kerja sama dari tahap penawaran dan penjajakan secara virtual yang telah dilakukan sejak 2020 dan adanya keinginan untuk saling berkolaborasi guna mencapai visi misi pembangunan kedua kota. 
 
Kerja sama ini, kata Jaya Negara,  dengan ruang lingkup yang disepakati yakni promosi pariwisata dan budaya, pengembangan ekonomi kreatif, dan pengembangan kapasitas sumber daya manusia. 
 
Menurut Jaya Negara, kondisi pandemi Covid-19 berdampak bagi perekonomian masyarakat, sehingga dengan implementasi kerja sama sister city ini saling memberikan manfaat bagi ke dua kota. Langkah ini, kata Jaya Negara,  menjadi terobosan inovasi pemulihan perekonomian bagi Kota Denpasar serta pengembangan kapasitas sumber daya manusia. 
 
“Salah satu dari pengembangan kerja sama ini dapat berupa pemberian pelatihan dan sertifikasi bagi tenaga kerja Denpasar yang akan siap kerja dan memberikan kontribusi keterampilan di Kota Darwin,” ujar Jaya Negara.
 
Itu sebab, Jaya Negara berharap melalui jalinan kerja sama luar negeri ini dapat berjalan baik, berkelanjutan dan berkesinambungan serta manfaatnya dapat dirasakan oleh kedua kota dengan tujuan bersama dalam tercapainya kesejahteraan masyarakat. 
 
“Kerja sama ini juga sebagai bentuk dukungan antar kedua negara yakni Indonesia-Australia Comprehensive Economic Partnership Agreement (IA-CEPA),” ujarnya.
 
Sementara Wali Kota Darwin, The Hon. Kon Vatskalis menyampaikan bahwa Denpasar salah satu wilayah bersahabat dengan masyarakat kota Darwin. 
 
“Kami memiliki enam sister city di seluruh dunia, dan saat ini melakukan kerjasama dengan Kota Denpasar Bali. Sangat beralasan serta sangat tepat sekali kerja sama sister city ini dalam peningkatan perekonomian,” ujarnya. 
 
Penandatanganan LOI, tambahnya, akan membagi pengetahuan secara virtual dalam kondisi pandemi Covid-19 saat ini. Itu sebab, tandasnya, budaya, ekonomi dan sister city menciptakan masyarakat yang dinamis, terhubung serta berharap dapat meningkatkan kerjasama yang saling berhubungan. 
 
“Saya nantikan kesempatan akan datang berkunjung ke Denpasar, semoga covid berakhir dan kedua kota dapat bertemu dalam sebuah kesempatan,” ujarnya.
 
Hadir dan menyaksikan dalam penandatangan secara maya dan fisik yakni, Kepala Bidang Antar Negara Kementerian Dalam Negeri, Muhammad Arif Hidayat, Konsulat Jenderal Indonesia di Darwin Gufan Affero, Wakil Wali Kota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa, Ketua DPRD Denpasar I Gusti Ngurah Gede, Pj. Sekda Kota Denpasar I Made Toya, Kepala Bapeda Putu Wisnu Wijaya Kusuma, Kadis Pariwisata MA. Dezire Mulyani, Kabag Kerjasama I Gusti Ayu Laxmy Saraswati, serta Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan I Dewa Gede Rai.
wartawan
YAN
Category

Dukung Ketahanan Pangan, Manajemen DTW Jatiluwih Salurkan 22,8 Ton Pupuk ke 7 Tempek Subak

balitribune.co.id | Tabanan - Memasuki musim tanam pertama di bulan Januari 2026,  mulai dari Tanggal 30 Desember  2025 - 6 Januari 2026 Manajemen Operasional Daya Tarik Wisata (DTW) Jatiluwih kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga kelestarian pertanian berkelanjutan.

Baca Selengkapnya icon click

Inflasi Bali 2025 Tetap Terjaga

balitribune.co.id | Denpasar - Inflasi Provinsi Bali sepanjang 2025 berhasil dijaga dalam rentang sasaran nasional. Berdasarkan rilis Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Bali pada 5 Januari 2026, inflasi gabungan kabupaten/kota di Bali pada Desember 2025 tercatat sebesar 0,70 persen secara bulanan (month to month/mtm), meningkat dibandingkan November 2025 yang sebesar 0,40 persen (mtm).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

OJK Perkuat Stabilitas dan Daya Tahan Sektor Jasa Keuangan Hadapi Tantangan Global 2026

balitribune.co.id | Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) memastikan stabilitas Sektor Jasa Keuangan (SJK) nasional tetap terjaga di tengah perlambatan pertumbuhan ekonomi global dan melemahnya kinerja ekonomi Tiongkok. Penilaian tersebut mengemuka dalam Rapat Dewan Komisioner (RDK) Bulanan OJK yang digelar pada 24 Desember 2025.

Baca Selengkapnya icon click

Meningkatkan Kesadaran Kesehatan Masyarakat Melalui Kegiatan Pengabdian Dosen Universitas Warmadewa

balitribune.co.id | Negara - Dalam upaya meningkatkan kesadaran kesehatan dan pengetahuan masyarakat mengenai isu kesehatan yang krusial, Dosen Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Warmadewa menggelar kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang tentang kesehatan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Pemberdayaan Kader Remaja Melalui Kesehatan dan Gizi: Inisiatif dari Universitas Warmadewa

balitribune.co.id | Gianyar – Dalam upaya untuk meningkatkan pengetahuan dan kesehatan masyarakat, khususnya di kalangan remaja, dosen dari Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Warmadewa mengadakan kegiatan pengabdian masyarakat yang fokus pada kader remaja di Desa Celuk, Kecamatan Sukawati. Acara ini dihadiri oleh 10 kader remaja dan dibuka secara resmi oleh Kelian Desa, I Nyoman Rupadana.

Baca Selengkapnya icon click

Menelaah Status dan Kedudukan Kaling di Jembrana

balitribune.co.id | Panguyuban Kepala Lingkungan Kabupaten Jembrana kini sudah berusia 6 tahun. Keberadaan kepala lingkungan (kaling) di setiap kelurahan bahkan jauh lebih dulu ada dibandingkan paguyubannya. Namun ada hal-hal prinsip yang harus menjadi refleksi bersama dan sudah seharusnya dicari kejelasannya khususnya oleh para kaling maupun paguyubannya.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.