Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Jelang Pengabenan Ratusan Kerangka Manusia Prasejarah Gilimanuk

Bali Tribune / Ratusan kerangkan manusia prasejarah, baik yang disimpan di Museum Purbakala Gilimanuk maupun yang ada di luar Bali akan menjalani upacara pengabenan.

balitribune.co.id | NegaraSeluruh kerangka manusia prasejarah yang berasal dari situs purbakala Gilimanuk akan dilakukan pengabenan. Tidak hanya kerangka yang ada di Museum Purbakala Gilimanuk, namun juga terhadap sekitar 275 kerangka manusia prasejarah dari Gilimanuk yang diteliti di Laboratorium Universitas Gajah Mada Yogyakarta.

Diperoleh ketrangan bahwa Arkeolog juga akan dilibatkan dalam momentum ini untuk meningkatkan literasi masyarakat terhadap sejarah Jembrana.

Persiapan Ngaben Kusa Prenawa manusia prasejarah di Gilimanuk kini terus dimatangkan. Untuk memaksimalkan pelaksanaan pengabenan kembali dimelaksanakan rapat pada Rabu (24/1). Selain pengabenan untuk manusia prasejarah yang ada di Gilimanuk, dalam rapat yang diikuti panitia pengabenan dan bendesa adat se-Kecamatan Melaya tersebut, terungkap ada ratusan kerangka manusia prasejarah Gilimanuk yang kini ada di luar Bali. Prosesi itu juga rencananya juga akan melibatkan 275 kerangka manusia prasejarah.

Ratusan kerangka manusia prasejarah tersebut menjadi bahan penelitian dan saat ini tersimpan di laboratorium Universitas Gajah Mada (UGM) Yogyakarta.

"Hari ini ada 275 kerangka manusia prasejarah yang tersimpan di Laboratorium UGM. Ini pun harus kita pendak," ujar Bupati Jembrana, I Nengah Tamba, Rabu.

Pihaknya juga mengatakan akan mengundang arkeolog dari UGM untuk memberikan penjelasan terkait sejarah keberadaan kerangka manusia prasejarah yang berada di museum Purbakala Gilimanuk.

Pihaknya berharap melalui momentum pitra yaadnya ini juga ada manfaat untuk peningkatan literasi serta wawasan bagi masyarakat setempat. "Dipuncak acara kita juga mengundang ahli arkeologi dari UGM yang akan memberikan pencerahan. Karena mereka ini yang melakukan penelitian selama ini.

Dari situ kita akan paham apa itu sebenarnya museum prasejarah yang ada di Gilimanuk ini," tuturnya.

Rangkaian prosesi pengabenan akan dimulai pada Jumat (26/1) hingga Sabtu (3/2) mendatang dan puncak pada Jumat (1/2) mendatang.

Menurutnya kerangka manusia prasejarah dari situs Purbakala Gilimanuk belum pernah disucikan, “terhadap manusia prasejarah dari rekam jejak yang ada di Gilimanuk ternyata belum pernah dilaksanakan prosesi pengabenan atau penyucian ini," ujarnya.

Pihaknya melibatkan seluruh desa adat se-Kecamatan Melaya untuk ikut bergotong-royong melaksanakan upacara pengabenan ini. Menurutnya, upacara yadnya ini tidak hanya tanggung jawab di kecamatan Melaya saja tapi kewajiban bersama untuk menyucikan Jembrana ini. 

"Jajaran Majelis Alit dan Bendesa Adat se-Kecamatan Melaya tergabung dalam satu panitia pelaksana untuk menyukseskan prosesi pengabenan ini," ucapnya.

Pelaksanaan upacara pengabenan Kusa Prenawa ini diharapka akan membawa kedamaian sehingga program-program Pemerintah Kabupaten Jembrana dapat terlaksana dan semua masyarakat merasa bahagia. 

"Mudah-mudahan Jembrana menjadi lebih baik, semua program berjalan baik serta masyarakat Jembrana bisa lebih sejahtera dan sehat," tandasnya.

Sementara itu Ketua Panitia Pengabenan Kusa Prenawa, I Nengah Naya mengatakan yadnya ini juga diikuti oleh masyarakat adat yang ada di Kecamatan Melaya karena sifatnya kolektif.

"Diluar manusia prasejarah, hingga saat ini peserta dari masyarakat, untuk mamungkah sebanyak 3, mamukur sebanyak 12 dan ngelungah sebanyak 18," ujarnya.

Bendesa Adat Gilimanuk ini mengharapkan upacara pengabenan Kusa Prenawa dapat menjadikan wilayah Desa Adat Gilimanuk menjadi bersih secara sekala dan Niskala.

wartawan
PAM
Category

Bupati Satria Serahkan Sembako untuk Korban Angin Puting Beliung di Desa Bunga Mekar

balitribune.co.id | Semarapura - Angin puting beliung menerjang Banjar Behu, Desa Bunga Mekar, Kecamatan Nusa Penida, Klungkung, Minggu (2/11/2025) sore sekitar pukul 15.00 Wita. Mendengar hal tersebut Bupati Klungkung I Made Satria bersama Kalak BPBD Klungkung Putu Widiada menyerahkan bantuan sembako kepada warga yang terdampat angin puting beliung di Banjar Behu, Desa Bunga Mekar, Kecamatan Nusa Penida, Klungkung, Senin (3/11).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bikers Honda Dapat Sosialisasi dan Pembekalan Jelang ke HBD

balitribune.co.id | Denpasar - Menjelang gelaran akbar Honda Bikers Day (HBD) 2025 yang diadakan di  Jawa Barat, 15 November 2025 mendatang . Astra Motor Bali menggelar kegiatan sosialisasi dan pembekalan bagi bikers Honda Bali pada Sabtu (1/11), diikuti oleh 65 peserta dari berbagai komunitas Honda se-Bali.

Baca Selengkapnya icon click

Asuransi Astra Adakan "Beauty Class for Disabilities"

balitribune.co.id | Jakarta - Asuransi Astra menggelar Beauty Class for Disabilities di Head Office Asuransi Astra dan  diikuti komunitas penyandang disabilitas binaan Asuransi Astra.

Beauty Class for Disabilities merupakan program pelatihan tata rias dan pemasaran digital yang dirancang secara khusus untuk membuka peluang sekaligus menjawab tantangan yang dihadapi oleh para penyandang disabilitas.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Antisipasi Lonjakan Harga Jelang Galungan, Bupati Gus Par Gelar Pasar Murah dari Desa hingga Kota

balitribune.co.id | Amlpura - Pemerintah Kabupaten Karangasem bergerak cepat menstabilkan harga kebutuhan pokok menjelang Hari Raya Galungan dan Kuningan. Melalui Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian dan Perdagangan (Diskopperindag), Pemkab kembali menggelar Pasar Murah secara rutin di sejumlah titik wilayah.

Baca Selengkapnya icon click

Bupati Karangasem, I Gusti Putu Parwata Menerima Sertifikat GIAHS Salak Sibetan

balitribune.co.id | ​Amlapura - Kabar baik bagi petani Karangasem dibawa langsung dari markas FAO di Roma, Italia. Salak Sibetan, melalui sistem Agroforestry-nya, resmi ditetapkan sebagai situs Warisan Sistem Pertanian Global (Global Important Agricultural Heritage System - GIAHS).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.