Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Kemenpar Kenalkan Keunggulan Wisata Kebugaran Indonesia di Ajang World Expo 2025 Osaka

kebugaran
Bali Tribune / ILUSTRASI (ist)

balitribune.co.id | Denpasar - Kementerian Pariwisata Republik Indonesia siap mengenalkan keunggulan Indonesia di mata global, daya tarik investasi di destinasi pariwisata prioritas, destinasi regeneratif, dan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) pada kegiatan World Expo 2025 Osaka, Jepang. Sehingga pariwisata Indonesia diharapkan menjadi semakin kuat dan pariwisata akan naik kelas, selanjutnya manfaat bagi masyarakat semakin terasa lebih luas. Melalui kegiatan internasional ini, Paviliun Indonesia akan mengangkat kekuatan Wellness Tourism atau wisata kebugaran dalam tema Thriving in Harmony. 

Dikutip dari akun resmi Kementerian Pariwisata Republik Indonesia, kemenpar.ri, dijelaskan Kementerian Pariwisata memiliki program unggulan 'Pariwisata Naik Kelas' yang menonjolkan sektor Wellness, Marine, dan gastronomi yang tengah menjadi tren global dan dapat dimafaatkan oleh Indonesia. Investasi pada pariwisata akan menjadi salah satu peluang menarik, dengan berbagai peluang investasi yang ada pada destinasi pariwisata prioritas seperti Borobudur, Danau Toba, Likupang, Mandalika, dan Labuan Bajo, serta 3 destinasi regeneratif (Greater Jakarta, Kepulauan Riau, Bali) dan berbagai KEK di Indonesia.

Pemerintah terus agresif dalam melakukan promosi, branding, dan penarikan investasi pariwisata internasional, termasuk dengan partisipasi Indonesia di ajang World Expo 2025 Osaka. Keikutsertaan Indonesia di acara tersebut turut memperkuat posisi Indonesia sebagai destinasi unggulan untuk wisata berbasis wellness dan keberlanjutan.

Paviliun Indonesia di ajang World Expo 2025 Osaka yang bertema "Thriving in Harmony" turut menghadirkan sejumlah pelaku industri unggulan dalam berbagai kegiatan seperti business matching, demo interaktif, serta pameran berbagai produk kebugaran khas Indonesia. Paviliun Indonesia dirancang berdasarkan filosofi "Tri Hita Karana" yang mengajarkan manusia untuk merangkul harmoni antara alam, budaya, dan masa depan berkelanjutan yang dibangun untuk generasi mendatang.

Hal ini selaras dengan prinsip berkelanjutan yang menjadi salah satu nilai terpenting dalam pengembangan pariwisata Indonesia. Pengunjung Paviliun Indonesia juga akan berkesempatan untuk berpartisipasi dalam sesi lokakarya interaktif untuk mengenal lebih dalam tentang keunggulan berbagai produk dan budaya Wellness Indonesia yang telah diwariskan secara turun temurun.

Di Area Nature: Flowing Through the Wild Treasures, pengunjung akan disambut oleh nuansa dan atmosfer hutan tropis Indonesia. Berbagai instalasi karya seni dari seniman Indonesia yang berbentuk hewan khas Indonesia juga turut ditampilkan di area ini.

Kemudian di Ruangan Immersive: Nusantara Odyssey menghadirkan karya seni visual sinematik yang menceritakan tentang kekayaan alam Indonesia.

Ruangan Future: Legacy of Wisdom menyampaikan pesan mengenai kemajuan Indonesia kepada pengunjung. Hal ini disimbolkan dengan IKN Nusantara yang tidak lepas dari akar budaya, alam, nilai spiritual, dan filosofi bangsa Indonesia dalam pembangunannya.

Ruangan Faces of Nusantara memamerkan karya fotografi oleh Davy Linggar yang berfokus pada potret wajah masyarakat Indonesia dari berbagai budaya, etnis, suku dan profesi. Ruangan Culture: Heritage of Defense memamerkan berbagai alat bela diri tradisional Indonesia seperti keris dan tombak yang berasal dari berbagai penjuru Indonesia.

Theater berkapasitas 200 orang ini akan menayangkan film tentang masyarakat Bali yang menyaksikan pertunjukkan wayang bertema Tri Hita Karana-filosofi hidup yang menekankan harmoni antara manusia, alam, dan Sang Pencipta. Ruangan Traditional Textiles: Sailing Through Colors menghadirkan berbagai wastra Indonesia, dimana pengunjung dapat mencermati dan berinteraksi langsung dengan berbagai kain tradisional dari Indonesia.

wartawan
YUE
Category

Sinergi OJK, BPS, dan LPS Siapkan SNLIK 2026, Petakan Literasi Keuangan Hingga Pelosok

balitribune.co.id | Denpasar - Upaya memetakan tingkat literasi dan inklusi keuangan masyarakat Bali memasuki babak baru. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama Badan Pusat Statistik (BPS) dan Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) resmi mematangkan persiapan pelaksanaan Survei Nasional Literasi dan Inklusi Keuangan (SNLIK) Tahun 2026 dengan cakupan wilayah yang diperluas hingga seluruh kabupaten/kota di Bali.

Baca Selengkapnya icon click

Usai Banjir Pancasari Pansus TRAP DPRD Bali Bongkar Dugaan Penyelundupan Hukum HGB Bali Handara

balitribune.co.id | Tabanan - Panitia Khusus Tata Ruang dan Alih Fungsi Lahan (Pansus TRAP) DPRD Provinsi Bali merekomendasikan penyegelan sejumlah proyek dan ruas jalan di kawasan Bali Handara Golf, Desa Pancasari, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng. Rekomendasi ini muncul menyusul dugaan kuat keterkaitan aktivitas pembangunan dengan banjir besar yang merendam puluhan rumah warga.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bank BPD Bali Tuntaskan KUR 100 Persen, Perkuat Ekonomi Riil dari Akar Rumput

balitribune.co.id | Denpasar - Komitmen Bank BPD Bali sebagai penggerak utama ekonomi daerah kembali terkonfirmasi sepanjang 2025. Bank milik Pemerintah Provinsi Bali ini berhasil menuntaskan penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) hingga 100 persen, sebuah capaian yang menempatkannya sebagai salah satu institusi keuangan daerah paling agresif dalam mendorong ekonomi kerakyatan.

Baca Selengkapnya icon click

Senderan Proyek Vila Jebol Timpa Pura Manik Suci Ubud

balitribune.co.id | Gianyar - Peristiwa longsornya tembok senderan proyek vila di Banjar Mawang Kaja, Desa Lodtunduh, Kecamatan Ubud, menuai sorotan tajam. Pasalnya, lokasi proyek yang berada tepat di atas area Pura Manik Suci tersebut kini menyebabkan kerusakan pada bangunan suci akibat jebolnya tembok penyangga.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Dirut Perumda Sanjayaning Singasana Mundur Demi Posisi Baru di Perumda Pasar Badung

balitribune.co.id | Tabanan – Direktur Utama (Dirut) Perumda Sanjayaning Singasana, Kompyang Gede Pasek Wedha, secara mendadak mengundurkan diri. Pengunduran diri itu bukannya tanpa sebab. Kompyang belum lama ini terpilih sebagai Direktur Utama Perumda Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana (MGS) di Kabupaten Badung.

Baca Selengkapnya icon click

Antisipasi Pilkel 2027, Komisi I DPRD Tabanan Konsultasikan Kekosongan Aturan Teknis UU Desa ke Kemendagri

balitribune.co.id | Tabanan – Kekosongan aturan teknis dalam bentuk peraturan pemerintah atau PP terkait penjabaran Undang-Undang Desa yang baru membuat Komisi I DPRD Tabanan berinisiatif untuk menanyakan mekanisme pencalonan perbekel (kepala desa). Pasalnya, pada 2027 mendatang, ada 97 desa di Kabupaten Tabanan yang akan menggelar pemilihan perbekel.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.