Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Kerja Sama Dengan Kementerian Kominfo, Buleleng Siap Didik Ribuan Talenta Digital

Bali Tribune/KESEPAKATAN – Penandaatanganan kesepakatan pengembangan kapasitas SDM bidang Komunikasi dan Informatika untuk masyarakat Buleleng, Selasa (21/12/2021).



balitribune.co.id | Singaraja  - Untuk pengembangan kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM), Kabupaten Buleleng berencana mendidik ribuan talenta digital. Penyiapan SDM bertalenta digital itu merupakan kerja sama dengan Kementerian Kominfo RI setelah Buleleng menjadi satu-satunya kabupaten di Bali yang ditunjuk melaksanakan pendidikan digital.

Hal itu merupakan upaya perjuangan maksimal Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana dengan dilakukanya penandatanganan kesepakatan dalam pengembangan kapasitas SDM bidang Komunikasi dan Informatika untuk masyarakat Buleleng, Selasa (21/12/2021).

Agus Suradnyana mengatakan, kegiatan tersebut merupakan  potensi yang sangat penting dalam pengembangan keterampilan/soft skill masyarakat Buleleng, khususnya usia kerja dalam bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK). "Saya selaku kepala daerah sangat mendukung program ini, sudah tentu nantinya kerja sama ini bisa berlanjut, dan tahun depan kita bisa melaksanakan kembali dengan spesifikasi pelatihan dan jumlah peserta yang mencapai 5.000 orang," ujar Agus Suradnyana.

Atas dasar itu, Bupati yang identik dengan sebutan PASS ini meminta kerjasama dan dukungan dari seluruh stake holder, khususnya Kementerian Kominfo Republik Indonesia dalam mengembangkan wawasan bagi masyarakat Buleleng di bidang TIK untuk memiliki keterampilan dan kompetensi yang profesional sehingga mampu menjawab tantangan dunia usaha.

Kegiatan Pengembangan SDM digital dan teknologi infirmasi di Kabupaten Buleleng tahun 2022, nantinya sebagai komitmen bersama dalam pengembangan SDM digital dan teknologi, khususnya kepada masyarakat usia produktif di Kabupaten Buleleng.

Sekretaris Balitbang Kominfo RI Dra. Haryati, M. Kom, mengatakan, penandatanganan ini merupakan sinergi dan komitmen Kominfo RI dengan Pemerintah Kabupaten Buleleng dalam satu kerangka untuk mendekatkan masyarakat maupun ASN di Buleleng untuk mendapatkan pelatihan-pelatihan bidang TIK guna meningkatkan kapasitas terutama dalam membangun talenta di era digital. "Dari kesepakatan ini, nantinya akan ditindak lanjuti implementasinya. Pihak Pemkab Buleleng menyediakan peserta-peserta dari masyarakat maupun ASN di Buleleng untuk mengikuti pelatihan (DTS) Digital Talent Scholarship," ujarnya.

Selain itu, pihaknya menyampaikan, target peserta dari pelatihan DTS ini meliputi lulusan SMA/SMK/Perguruan Tinggi, ASN, Wirausahawan, Profesional, maupun pelaku usaha/UMKM di wilayah Kabupaten Buleleng.

wartawan
CHA
Category

Made Suwardana Dukung Kejuaraan Karate Kushin Ryu KKI Badung

balitribune.co.id | Mangupura - Anggota Komisi IV DPRD Badung, Made Suwardana, menghadiri dan memberikan dukungan terhadap Kejuaraan Karate Kushin Ryu M. Karate-Do Indonesia (KKI) Badung yang memperebutkan Piala Ketua Umum KKI Badung di GOR Mengwi, Sabtu (17/1). Kejuaraan ini bertujuan untuk melihat hasil latihan atlet dan menjadi ajang evaluasi untuk meningkatkan kemampuan mereka.

Baca Selengkapnya icon click

Perumda Tirta Mangutama Sudah Mulai Tuntaskan Masalah Air Bersih di Badung Selatan

balitribune.co.id | Mangupura - Masalah penyaluran air bersih di Wilayah Badung Selatan, sudah mulai diselesaikan. Sebelumnya Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa memberikan waktu kepada Perumda Tirta Mangutama Kabupaten Badung hingga tanggal 20 Februari 2026, hal tersebut disampaikan saat ditemui di Kantor Bupati, Puspem Badung, pada hari Kamis 8 Januari 2026.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Dugaan Penyalahgunaan Kewenangan Made Daging Terkait Penyerobotan Tanah Pura Dalem Balangan

balitribune.co.id | Denpasar - Tim kuasa hukum Pura Dalem Balangan dikoordinatori Harmaini Idris Hasibuan mengatakan, penetapan Kakanwil Badan Pertanahan Nasional (BPN) Provinsi Bali I Made Daging sebagai tersangka atas dugaan penyalahgunaan kewenangan jabatan terkait dengan penyerobotan Pura Dalem Balangan. Perkara Pura Dalem Balangan diwakili pengempon Pura Drs.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Garda Depan Honda Dibekali Safety Riding dan Test Ride All New Honda Vario 125

balitribune.co.id | Denpasar - Astra Motor Bali kembali menegaskan komitmennya dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia di jaringan Honda dengan mengajak sekitar 70 Front Line People Honda mengikuti kegiatan Safety Riding dan Test Ride All New Honda Vario 125, Sabtu (17/1).

Baca Selengkapnya icon click

Anggota DPRD Badung Yunita Oktarini Hadiri Nyekah Massal di Banjar Tanggayuda Bongkasa

balitribune.co.id | Mangupura - Anggota DPRD Badung Ni Putu Yunita Oktarini menghadiri menghadiri Karya Atma Wedana (Nyekah Massal) di Banjar Tanggayuda, Desa Bongkasa, Kecamatan Abiansemal, Sabtu (17/1). Hadir dalam acara tersebut Wakil Bupati Badung Bagus Alit Sucipta. Bahkan sebagai bentuk dukungan, Wabup didampingi Yunita Oktarini menyerahkan bantuan dana pribadi sebesar Rp 30 juta kepada Ketua Panitia Karya, I Wayan Sunarta.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.