Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Klungkung Bertengger di Peringkat Lima Porjar 2024

Bali Tribune/ ATLET - Para atlet panjat tebing Klungkung.


balitribune.co.id | Semarapura - Walaupun kecil dari kewilayahannya namun ternyata Kabupaten Klungkung tetap diperhitungkan dalam kancah apapun. Kini Kabupaten Klungkung dalam keikutsertaannya dikejuaraan olahraga, malah berhasil naik ke peringkat kelima dalam Pekan Olahraga Pelajar (Porjar) Provinsi Bali tahun 2024. Itu artinya Klungkung naik satu tingkat lebih tinggi dibandingkan porjar Bali tahun sebelumnya.

Ketika dikonfirmasi, Rabu (12/6), Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Klungkung Drs I Ketut Sujana, menyatakakan bahwa pencapaian ini sesuai dengan target yang telah ditetapkan. "Klungkung malah naik satu tingkat dari posisi keenam tahun lalu, dengan total perolehan 261 medali. Rinciannya, 56 medali emas, 73 medali perak, dan 132 medali perunggu," ujar Ketut Sujana.

Sebagian besar cabang olahraga (cabor) yang diikuti oleh kontingen Klungkung berhasil mendulang medali, dengan beberapa cabor menonjol. Diantaranya cabor Atletik yang berhasil mendulang 11 emas, 9 perak, dan 9 perunggu. Kemudian cabor Menembak dengan 6 emas, 5 perak, dan 5 perunggu sehingga meraih predikat Juara Umum.

Selanjutnya menurut Bendesa Adat Paksebali ini,cabor Judo dengan perolehan 5 emas, 1 perak, dan 1 perunggu, cabor Karate dengan 5 emas, 2 perak, dan 12 perunggu. Cabor Petanque dengan perolehan 5 emas, 4 perak, dan 9 perunggu. Cabor Wushu dengan perolehan 5 emas, 6 perak, dan 6 perunggu, cabor Woodball dengan perolehan 3 emas, 4 perak, dan 10 perunggu dan cabor Panjat Tebing dengan perolehan medali 3 emas, 6 perak, dan 2 perunggu.

Namun sayang juga menurutnya, tidak semua cabang olahraga berhasil menyumbangkan medali. Sepak bola SMA dan basket SMA putra gagal memperoleh medali. Meski demikian, sebagian besar cabor lainnya berhasil menyumbangkan medali bagi Kabupaten Klungkung. “Kita akui dari cabor yang berlaga yang gagal memperoleh medali ada cabor sepak bola SMA dan basket SMA putra,” tandasnya.

wartawan
SUG
Category

Ribuan Warga Desa Adat Kapal Antusias Ikuti Tradisi Perang Tipat Bantal

balitribune.co.id | Mangupura - Ribuan warga Desa Adat Kapal Kabupaten Badung pada Senin (6/10) mengikuti ritual unik Perang Tipat Bantal bertepatan Hari Purnama Sasih Kapat. Tradisi yang melibatkan lempar-lemparan ketupat (tipat) dan bantal (jajanan) antar warga di depan Pura Desa dan Puseh Desa Adat Kapal melambangkan harmoni antara laki-laki (bantal) dan perempuan (tipat) ini digelar setiap tahun. 

Baca Selengkapnya icon click

Kuta Rock City Festival 2025 Dorong Ekonomi Kreatif dan Event Bertaraf Internasional

balitribune.co.id | Mangupura - Gelaran Kuta Rock City Festival 2025 menjadi ajang reuni para tokoh legendaris surfing Kuta. Event yang digelar dari tanggal 3-5 Oktober 2025 ini sempat dikunjungi langsung oleh Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa, pad Minggu (5/10). Menurut bupati event Kuta Rock City Festival 2025 merupakan reuni para tokoh legendaris surfing Kuta, yang menjadi embrio perkembangan pariwisata di Kuta.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bupati Adi Arnawa Ikuti Aci Tabuh Rah Pengangon di Desa Adat Kapal

balitribune.co.id | Mangupura - Bertepatan dengan Rahina Purnama Sasih Kapat, Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa bersama Ketua TP. PKK Kabupaten Badung, Nyonya Rasniathi Adi Arnawa, menghadiri sekaligus mengikuti prosesi tradisi Aci Tabuh Rah Pengangon atau Siat Tipat Bantal yang digelar oleh Desa Adat Kapal, Kelurahan Kapal, Kecamatan Mengwi, bertempat di Pura Desa dan Puseh Kapal, Senin (6/10).

Baca Selengkapnya icon click

GOW Karangasem Bersama BKOW Provinsi Bali Serahkan Bantuan untuk Korban Banjir di Desa Antiga

balitribune.co.id | Amlapura - Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Karangasem, Ny. Anggreni Pandu Lagosa, mendampingi Ketua Badan Kerjasama Organisasi Wanita (BKOW) Provinsi Bali, Ny. Seniasih Giri Prasta, dalam penyerahan bantuan kepada masyarakat terdampak banjir di Banjar Tengading, Desa Antiga, Kecamatan Manggis, Jumat (3/10/2025).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Lari, Kopi, dan Musik: Astra Motor Bali Sukses Gelar Scoopy Coffee Rave

balitribune.co.id | Denpasar – Astra Motor Bali sukses menggelar "Scoopy Coffee Rave", sebuah acara inovatif yang menyatukan energi komunitas lari, pecinta kopi, dan gaya hidup khas Honda Scoopy. Acara yang menargetkan segmen usia 18–24 tahun ini bertujuan untuk memperkuat brand awareness Honda Scoopy melalui aktivasi yang interaktif dan relevan dengan tren anak muda saat ini.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.