Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Komit Sediakan Infrastruktur Jalan Memadai, Pemkab Badung Terima Penghargaan Kementerian PUPR

Bali Tribune/ PENGHARGAAN - Bupati Badung Nyoman Giri Prasta menerima penghargaan dari Kementerian PUPR yang diserahkan langsung Menteri Basuki Hadimuljono di Gedung Auditorium Kementerian PUPR Kemayoran Jakarta Selatan, Senin (20/12/2021).




balitribune.co.id | Mangupura  - Di pengujung tahun 2021 Pemerintah Kabupaten Badung kembali sukses mendulang prestasi dengan meraih penghargaan juara 1 Kategori Pemerintah Kabupaten terkait Kinerja Bidang Kebinamargaan Dalam Penyelenggaraan Jalan dari Kementerian PUPR.

Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Menteri PUPR Basuki Hadimuljono kepada Bupati Nyoman Giri Prasta dalam puncak acara Peringatan Hari Jalan tahun 2021, Senin (20/12) bertempat di Gedung Auditorium Kementerian PUPR Kemayoran Jakarta Selatan. Atas prestasi ini Badung berhak mendapatkan reward program pemeliharaan jalan dan jembatan sebesar Rp 10 miliar. Acara dengan tema “Mengelola Jalan, Menyambung Negeri” tersebut dihadiri langsung oleh Menteri PUPR Basuki Hadimuljono beserta jajaran, Kadis PUPR Badung IB Surya Suamba dan Kabag Prokompin Badung Made Suardita.

Seusai menerima penghargaan, mewakili masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Badung, Bupati Giri Prasta mengucapkan terimakasih kepada Menteri PUPR beserta jajaran.
“Kementerian PUPR selama ini juga sudah banyak membantu Badung dalam pengembangan infrastruktur salah satunya pembangunan underpass di Kecamatan Kuta.” terang Giri Prasta.

Selain itu menurut Bupati Giri Prasta, Pemkab Badung melalui Dinas PUPR selama ini selalu komit dalam menyediakan infrastruktur jalan yang representatif dengan segala fasilitas pendukungnya. Ditegaskan pula bahwa jalan bukan hanya sekadar sebagai sarana transportasi, tetapi lebih dari itu memiliki fungsi ekonomis yang vital bagi masyarakat. Oleh sebab itu pihaknya mengajak semua elemen untuk bersama-sama meningkatkan semangat membangun serta menjaga fasilitas infrastruktur yakni fasilitas jalan.
 
“Karena jalan ini menjadi urat nadi perekonomian sekaligus infrastruktur yang paling dibutuhkan oleh masyarakat, untuk itu saya mengajak kepada kita semua melalui spirit Hari Jalan Tahun 2021 ini, agar kita bersemangat dalam membangun, menjaga dan memelihara konektivitas jalan untuk Badung dan Indonesia Maju,” tegasnya.

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono menyampaikan fungsi jalan yang strategis ke depan membutuhkan sumber daya manusia yang lebih handal. Pihaknya juga menekankan pentingnya keberadaan jalan bagi masyarakat karena dampaknya yang sangat masif bagi setiap sektor kehidupan.

“Fungsi jalan bukan hanya untuk perpindahan manusia, barang, dan jasa, atau untuk pertumbuhan ekonomi. Tapi juga untuk peradaban manusia. Dulu daerah terpencil tidak berkembang, begitu dihubungkan dengan jalan langsung berkembang. Jadi fungsi jalan sangat strategis dalam peradaban. Sekarang ini konektivitas lebih berperan lagi, persaingan bukan hanya antara yang besar dan yang kecil, namun yang cepat dengan yang lambat,” jelas Basuki.

Sementara itu, Direktur Jenderal (Dirjen) Bina Marga, Hedy Rahadian menyatakan bahwa perayaan Hari Jalan dipilih pada tanggal 20 Desember karena merupakan momentum tersambungnya Tol Trans Jawa. Menurutnya, momen ini harus dimanfaatkan untuk refleksi terhadap kinerja penyelenggaraan jalan. “Adanya Hari Jalan adalah untuk refleksi, apa yang sudah kita lakukan dan apa yang perlu kita perbaiki ke depan. Indikatornya, setiap tahun kita harus lebih baik lagi,” ujarnya. 

wartawan
ANA
Category

Wabup Buka Lomba Bapang Barong Buntut dan Mekendang Tunggal Regenerasi

balitribune.co.id | Mangupura - Wakil Bupati Badung, Bagus Alit Sucipta, membuka Lomba Tari Barong Buntut dan Mekendang Tunggal Regenerasi se-Badung yang ditandai dengan pemukulan gamelan di Balai Banjar Batuculung, Kerobokan, Kuta Utara, Badung, pada Sabtu (1/11). Turut hadir anggota DPRD Badung Yayuk Agustin Lessy, Camat Kuta Utara, Lurah Kerobokan Kaja, Babinsa, dan Bhabinkamtibmas serta undangan lainnya.

Baca Selengkapnya icon click

Denpasar-Darwin Jajaki Kerjasama Pelabuhan dan Logistik

balitribune.co.id | Denpasar - Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara menerima kunjungan resmi The Honorable Mr. Peter Styles, Lord Mayor of Darwin di Hotel Puri Santrian Sanur, Sabtu (1/11). Pertemuan tersebut dilaksanakan lantaran keinginan kedua kota untuk menjajaki kerjasama mengenai pelabuhan dan logistik dengan Pemkot Denpasar.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Pekan Dedikasi dan Karya Pemuda 2025, Sekda Alit Wiradana Puji Inovasi Pemuda Denpasar

balitribune.co.id | Denpasar - Sekda Kota Denpasar, Ida Bagus Alit Wiradana membuka secara resmi Pekan Dedikasi dan Karya Pemuda (Pendekar) Kota Denpasar Tahun 2025, yang berlangsung pada Minggu (2/11) ditandai dengan pemukulan Gong.

Baca Selengkapnya icon click

Ombudsman Awasi Karangasem, Sekda Desak OPD Terapkan Kode Etik dan Tangani Benturan Kepentingan

balitribune.co.id | ​Amlapura - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karangasem menggelar sosialisasi intensif untuk meningkatkan kualitas layanan publik, etika ASN, dan penanganan benturan kepentingan. Kegiatan yang berlangsung di Aula SKB Karangasem, Jumat (31/10), dibuka langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Karangasem I Ketut Sedana Merta, dengan menghadirkan Kepala Ombudsman RI Perwakilan Bali, Ni Nyoman Sri Widanti, S.H.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Pembukaan HUT ke-532 Kota Singasana Diawali Event Singasana Fun Run

balitribune.co.id | Tabanan - Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M., bersama Ny. Rai Wahyuni Sanjaya selaku Ketua Tim Penggerak PKK sekaligus Ketua Dekranasda Kabupaten Tabanan, membuka secara resmi kegiatan Singasana Fun Run, yang juga sebagai awalan dari pembukaan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-532 Kota Singasana Tahun 2025 dengan tema “Mula Jayaning Singasana”.

Baca Selengkapnya icon click

Wujudkan Ekonomi Sirkular, Astra Motor Bali Gandeng Mitra untuk Program Bank Sampah

balitribune.co.id | Denpasar – Astra Motor Bali resmi menjalin kerja sama dengan PT Bali Recycle Centre dalam pengelolaan sampah melalui metode bank sampah. Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan perjanjian yang berlangsung di kantor Astra Motor Bali dan diikuti oleh karyawan serta Agent Perubahan Lingkungan Hidup Bersih, Sabtu (1/11).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.