Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Komitmen Cegah Stunting, Dinas Perikanan Badung Bagikan 150 Paket Olahan Ikan di Seminyak

Bali Tribune / OLAHAN IKAN - Dinas Perikanan Kabupaten Badung melakukan kegiatan pembagian paket olahan ikan di Balai Banjar Seminyak, Desa Adat Seminyak, Kuta, Badung, Kamis (10/10).

balitribune.co.id | Mangupura - Sebagai komitmen dalam mencegah dan menangani kasus stunting di Badung. Menanggapi hal tersebut, Dinas Perikanan Kabupaten Badung melakukan kegiatan pembagian paket olahan ikan dengan menargetkan Ibu hamil dan balita yang berpotensi terkena stunting. Kegiatan ini pun berlangsung di Balai Banjar Seminyak, Desa Adat Seminyak, Kuta, Badung, Kamis (10/10). 

Program rutin yang dilakukan pada tahun 2024 ini, merupakan program nasional yang diprioritaskan oleh pemerintah pusat dan diterapkan oleh Dinas Perikanan Badung dengan membagikan sebanyak 150 paket olahan ikan pada setiap lokasi dari 8 wilayah yang dipilih, khususnya di Kabupaten Badung. 

Sekretaris Dinas Perikanan Kabupaten Badung, Gede Ngurah Sedana menekankan agar masyarakat terbiasa mengkonsumsi ikan, karena memiliki khasiat yang baik untuk tubuh. 

“Kegiatan ini sudah dilakukan sebanyak 7 kali, dan fokus meningkatkan kesadaran masyarakat agar terbiasa mengkonsumsi ikan. Dikarenakan, ikan memiliki kandungan Omega-3 yang baik untuk tumbuh kembang anak dan meningkatkan kecerdasan. Terlebih lagi, harga ikan sangat terjangkau, sehingga siapapun bisa mendapatkannya”, ucap Ngurah Sedana

Ngurah Sedana juga memastikan untuk kedepan, seluruh masyarakat khususnya Ibu hamil dan balita di Kabupaten Badung mendapat paket olahan ikan. 

“Kami juga akan menambah jumlah paket olahan ikan kedepannya. Bahkan, merencanakan untuk membagikan paket olahan ikan di seluruh wilayah di Kabupaten Badung pada tahun 2026 jika tidak ada halangan”, ujarnya.

Lurah Seminyak Kuta, I Putu Gede Adhi Karmita Putra mengungkapkan rasa terimakasih kepada Dinas Perikanan Kabupaten Badung dan berharap dapat berkolaborasi untuk mencegah stunting kedepannya.

“Saya sangat berterimakasih kepada Dinas Perikanan Kabupaten Badung sudah membagikan paket olahan Ikan kepada warga khusunya Ibu hamil dan balita yang ada di lingkungan Desa Adat Seminyak, dalam mencegah stunting di wilayah kami. Selanjutnya kami berharap dapat berkolaborasi dengan Dinas Perikanan dalam menambah paket olahan ikan untuk dibagikan kepada masyarakat Desa Adat Seminyak”, ungkap Putu Gede Adhi Karmita Putra.

Tindakan yang dikemas dengan sosialisasi tersebut dihadiri oleh Plt. Ketua TP. PKK Kabupaten Badung, Nyonya Kristiani Suiasa, Sekretaris Dinas Perikanan Kabupaten Badung, Gede Ngurah Sedana, Lurah Seminyak, I Putu Gede Adhi Karmita Putra, Ketua TP. PKK Kecamatan Kuta dan pemangku kepentingan lainnya.

wartawan
ANA
Category

Sidak Dua Puskesmas, Bupati Karangasem I Gusti Putu Parwata Tegur Tenaga Kesehatan Tak Disiplin

balitribune.co.id | Amlapura - Bupati Karangasem I Gusti Putu Parwata kembali melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke fasilitas pelayanan kesehatan. Kali ini, Bupati turun langsung ke Puskesmas Seraya dan Puskesmas Perasi, Selasa (14/10), untuk memastikan pelayanan kepada masyarakat berjalan optimal.

Baca Selengkapnya icon click

Ketua DPRD Hadiri Pembukaan Badung Education Fair Tahun 2025

balitribune.co.id | Mangupura - Ketua DPRD Badung I Gusti Anom Gumanti mendampingi Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa membuka Badung Education Fair Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Badung berkolaborasi dengan Komunitas Guru Penggerak Kabupaten Badung di Balai Budaya Giri Nata Mandala, Puspem Badung, Selasa (14/10).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

4 Warisan Budaya Badung Lolos Menjadi WBTB, Kadisbud: Proteksi Budaya Lokal

balitribune.co.id | Mangupura - Empat warisan budaya yang diusulkan oleh Dinas Kebudayaan Badung tahun ini resmi ditetapkan menjadi Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) dalam Sidang Penetapan WBTB Indonesia Tahun 2025 di Jakarta, pada Jumat (10/10) lalu. Penetapan WBTB dinilai sebagai langkah strategis dalam proteksi budaya lokal.

Baca Selengkapnya icon click

Bupati Adi Arnawa Buka Badung Education Fair Tahun 2025

balitribune.co.id | Mangupura - Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa beserta Ketua DPRD Badung I Gusti Anom Gumanti membuka Badung Education Fair Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Badung berkolaborasi dengan Komunitas Guru Penggerak Kabupaten Badung di Balai Budaya Giri Nata Mandala, Puspem Badung, Selasa (14/10).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Walikota Jaya Negara Apresiasi Kerja Keras Petugas DLHK Wujudkan Kebersihan dan Penanganan Banjir

balitribune.co.id | Denpasar - Pemerintah Kota Denpasar memberikan apresiasi kepada Petugas Kebersihan Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Denpasar atas dedikasi dan kerja keras dalam optimalisasi penanganan kebersihan dan penanganan pasca banjir.

Baca Selengkapnya icon click

Bupati Satria Paparkan Penyusunan RTRW dan RDTR Kawasan Kota Semarapura di Kementerian ATR/BPN

balitribune.co.id | Semarapura - Bupati Klungkung, I Made Satria mengikuti Rapat Koordinasi Sinkronisasi Program Kementerian/Lembaga dalam Penyusunan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) dan Rencana Detail Tata Ruang (RDTR) Kawasan Semarapura - Tegal Besar - Goa Lawah di Hotel Mercure Jakarta, Selasa (14/10).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.