Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Lomba Mewarna Faber-Castell Diikuti 500 Murid PAUD

MENANG – Para pemenang lomba mewarna anak PAUD yang diselenggarakan Faber-Castell di Buleleng, Minggu kemarin.

BALI TRIBUNE - Faber-Castell sebagai produsen alat tulis tertua dan terbesar di dunia secara berkelanjutan mengadakan beragam kegiatan dalam mendorong tumbuhnya generasi kreatif di Indonesia. Di antaranya dengan mengadakan lomba gambar berhadiah keluar negeri, seperti yang dilaksanakan di Buleleng, Minggu (9/12). Sales Supervisor Faber Castell, Area Bali-Lombok dan Kupang, Ucky Ayuningtyas di sela-sela kegiatan lomba di Gedung Kesenian Gede Manik, mengatakan, lomba mewarnai ini serentak dilakukan di seluruh Indonesia, dengan tema Family Colouring Competitions. “Untuk peserta di Buleleng tercatat sebanyak 500 anak Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD). Mereka didampingi orang tua masing-masing,” ujar Ucky menambahkan.   Ucky mengatakan, dilibatkannya orang tua masing-masing peserta, semata-mata untuk menumbuhkan keharmonisan karena orang tua dari masing-masing peserta juga turut membantu buah hatinya menggoreskan warna di kertas yang telah disediakan panitia. "Jadi ini lomba untuk keluarga, bisa diikuti oleh ayah dan ibunya juga. Biasanya kan lomba mewarnai itu sendiri. Kami ingin ini untuk acara keluarga, biar ada momen spesial anak-anak berkumpul sama orang tuanya," ungkapnya. Bagi peserta yang berhasil sebagai juara 1 mendapatkan hadiah berupa uang tunai sebesar Rp 500 ribu, trofi, sertifikat dan bingkisan. Bahkan hasil karyanya nanti akan dikirim ke pusat untuk dilombakan kembali dengan peserta lain dari seluruh Indonesia. Hadiah tingkat nasional berupa jalan-jalan ke Belitung. Sementara Product Manager PT Faber-Castell International Indonesia, Richard Panelewen dalam keterangannya mengatakan, melalui lomba menggambar, Faber-Castell percaya dengan menggambar merupakan salah satu kegiatan sederhana yang dapat mendorong hadirnya kreativitas di usia dini. Adapun kegiatan ini telah memasuki tahun ke-7, sejak pertama kali diselengggarkan pada tahun 2011 silam. Family Colouring Competitions, dengan tema “Happy Family” dimana lomba ini akan melibatkan partisipasi aktif orang tua, dan kali ini lomba diadakan di 61 kota di Indonesia dengan berhadiah berupa wisata edukasi ke beberapa lokasi menarik di Indonesia, yakni Candi Borobudur-Jawa Tengah (untuk pemenang area Sumatera), Belitung (untuk pemenang area Jawa), dan Jatim Park (bagi pemenang area perlombaan  Sulawesi & Kalimantan). “Peranan orang tua dalam tumbuh kembang seorang anak sangatlah penting, dengan saat ini tantangan orang tua terbesar adalah bagaimana bisa secara berkelanjutan menghadirkan kehangatan keluarga, di tengah tantangan digitalisasi, sesuai dengan tema lomba kali ini,” ungkapnya. Richard menambahkan dengan lomba ini, pihaknya berharap akan kembali menghadirkan waktu yang berkualitas antara anak dan orang tua, dengan menghasilkan sesuatu yang kreatif.

wartawan
Djoko Purnomo
Category

Walikota Jaya Negara Apresiasi Kerja Keras Petugas DLHK Wujudkan Kebersihan dan Penanganan Banjir

balitribune.co.id | Denpasar - Pemerintah Kota Denpasar memberikan apresiasi kepada Petugas Kebersihan Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Denpasar atas dedikasi dan kerja keras dalam optimalisasi penanganan kebersihan dan penanganan pasca banjir.

Baca Selengkapnya icon click

Bupati Satria Paparkan Penyusunan RTRW dan RDTR Kawasan Kota Semarapura di Kementerian ATR/BPN

balitribune.co.id | Semarapura - Bupati Klungkung, I Made Satria mengikuti Rapat Koordinasi Sinkronisasi Program Kementerian/Lembaga dalam Penyusunan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) dan Rencana Detail Tata Ruang (RDTR) Kawasan Semarapura - Tegal Besar - Goa Lawah di Hotel Mercure Jakarta, Selasa (14/10).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Pemkab Klungkung Terima Naskah Hasil Pengawasan Inspektorat Provinsi Bali

balitribune.co.id | Semarapura - Wakil Bupati Klungkung, Tjokorda Gde Surya Putra, mewakili Bupati Klungkung, secara resmi menerima Naskah Hasil Pengawasan dari Inspektorat Provinsi Bali hari ini, Selasa (14/10). Penyerahan dilakukan serentak bersama tiga kabupaten/kota lainnya (Bangli, Tabanan, dan Gianyar) ini merupakan langkah penting dalam upaya peningkatan akuntabilitas pemerintah daerah.

Baca Selengkapnya icon click

Walikota Jaya Negara Hadiri Upacara Penyineban Karya Pedudusan Agung Mamungkah Ngenteg Linggih Tawur Balik Sumpah Puri Agung Jero Kuta

balitribune.co.id | Denpasar - Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara menghadiri Penyineban Karya Padudusan Agung Mamungkah Ngenteg Linggih Tawur Balik Sumpah Makrama yang digelar Puri Agung Jro Kuta, Senin (13/10). 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Konservasi Pantai Kuta Diharapkan Bisa Meningkatkan Potensi Ekonomi Khususnya Pariwisata

balitribune.co.id | Badung - Pantai Kuta, Legian dan Seminyak yang menjadi favorit wisatawan asing dan domestik saat berlibur di Bali kini masih dalam tahap pengerjaan konservasi pantai oleh pemerintah pusat dalam hal ini Kementerian Pekerjaan Umum. Revitalisasi Pantai Kuta, Legian dan Seminyak merupakan proyek phase II paket 2 yang ditargetkan rampung pada 2026. 

Baca Selengkapnya icon click

Hingga September 2025 Wisman ke Bali Melalui Bandara Ngurah Rai Naik 12 Persen

balitribune.co.id | Kuta - Periode Januari hingga September 2025 penumpang di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai tercatat 18.231.771 penumpang. Jumlah tersebut mengalami kenaikan dibandingkan periode yang sama tahun 2024 yang tercatat 17.987.515. 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.