Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Mandiri Tegaskan Nasabah Jangan Khawatir, Saldo Tetap Aman

Bali Tribune/ Ruly Setiawan
balitribune.co.id | Denpasar - Bank Mandiri tetap menjamin keamanan dana nasabah pasca kejadian yang mengejutkan masyarakat pada Sabtu 20 Juli 2019 kemarin. Pasalnya, ketika Bank Mandiri melakukan pembaruan sistem  teknologi informasi (TI) pada Jumat malam 19 Juli 2019, keesokan harinya sejumlah rekening nasabah mengalami perubahan saldo. Hal tersebut membuat para nasabah kebingungan dan berbondong-bondong mendatangi Kantor Cabang Bank Mandiri dan menghubungi call center. 
 
Regional CEO Bank Mandiri Regional XI Bali dan Nusa Tenggara, Ruly Setiawan kepada awak media di Denpasar, Senin (22/7) menjelaskan bahwa pembaruan sistem TI tersebut untuk meningkatkan pelayanan kepada nasabah agar transaksi semakin mudah dan adanya fasilitas-fasilitas transaksi lainnya. "Sehingga perlu pembaruan sistem," ucapnya.
 
Namun memang saat akan dilakukan pembaruan sistem itu, pihak Bank Mandiri tidak melakukan sosialisasi kepada nasabah. Sehingga, karena dampak pembaruan ini, ketika terjadi perubahan saldo menjadi tidak riil baik itu ada yang berkurang bahkan bertambah, nasabah menjadi panik. 
 
"Nasabah pada hari Sabtu itu banyak yang komplin dari pagi sampai jam 2 yang menyatakan kok saldonya beda, berubah, ada yang nambah dan berkurang. Kita butuh waktu untuk recovery, ngecek saldo masing-masing lagi," jelas Ruly. 
 
Pihak bank berplat merah ini kemudian langsung menenangkan para nasabah dan menyampaikan agar nasabah tidak mengkhawatirkan perubahan saldo di rekening masing-masing. "Kita sangat menjaga keamanan dana nasabah. Kita bank besar, sangat menjaga, tidak ada dihack. Saat itu kami perlu waktu untuk recovery beberapa jam. Terpaksa kita hold (menahan) biar orang-orang tidak panik seperti Pay Mandiri Online, Mandiri Internet Banking, ATM, EDC dan lain-lain tidak bisa dipakai beberapa jam," beber Ruly. 
 
Lebih lanjut Ruly menceritakan, saat insiden tersebut suasana di kantor-kantor  Mandiri di Bali tetap kondusif, tidak ada demo maupun aktivitas berlebihan. "Pegawai kita juga menyampaikan dengan baik. Terdapat 63 nasabah yang langsung menghubungi call center. Ada juga banyak datang ke kantor cabang ada juga yang langsung WhatsApp saya. Weekend Banking di Teuku Umar Denpasar dan di Kupang semua kondusif. Bali Nusra benar-benar terjaga," 
 
Kemudian sekitar pukul 16.00 layanan sudah berangsung-angsur normal mulai dari transaksi online dan ATM, sehingga nasabah bisa melakukan aktivitas dengan saldo yang riil. Menurut Ruly, dengan menyampaikan informasi yang baik, hal ini akan menenangkan masyarakat/nasabah. 
 
"Kita juga harus menjaga persepsi nasabah. Kita memanage perusahaan dengan good governance. Kami mewakili manajemen memohon maaf atas ketidaknyamanan nasabah," ucapnya. 
 
Saat ini Bank Mandiri mengelola aset sebesar Rp 1.200 triliun. "Kita tidak boleh asal-asalan mengelola bank ini. Bank BUMN yang besar, punya nama di Indonesia karena Bank BUMN menjadi jangkar buat bangsa," imbuh Ruly.
 
Sementara itu pada Sabtu (20/7) Corporate Secretary Bank Mandiri Rohan Hafas mengeluarkan siaran pers yang menyatakan bahwa Bank Mandiri saat itu tengah melakukan pemeliharaan/ maintenance sistem TI untuk meningkatkan layanan transaksi keuangan nasabah. Menurut Rohan, dalam proses pemeliharaan dan peningkatan kualitas sistem tersebut, berdampak pada berubahnya nilai saldo sebagian nasabah. Bank Mandiri saat ini sedang melakukan normalisasi saldo rekening yang terdampak pemeliharaan sistem TI tersebut.
 
“Kami memohon maaf atas kejadian ini. Saat ini kami sedang melakukan normalisasi saldo nasabah dan kami juga memastikan bahwa dana nasabah tetap aman serta tidak hilang,” kata Rohan.
 
Bank Mandiri mempersilahkan nasabah yang ingin melakukan pengecekan rekening tabungannya ke Kantor Cabang Bank Mandiri. Rohan meminta nasabah untuk tetap tenang dan tidak terprovokasi oleh pihak-pihak yang tidak bertanggungjawab. "Kami pastikan rekening nasabah, aman," tegas Rohan. (u)
wartawan
Ayu Eka Agustini
Category

Peringati HUT Satpam ke-45, Polda Bali Helat "Security Fun Run"

balitribune.co.id | Denpasar - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-45 Satuan Pengaman (Satpam) Tahun 2025, Polda Bali melalui Direktorat Binmas menggelar "Security Fun Run" di Lapangan Niti Mandala Renon, Denpasar, Minggu (4/1). Security Fun Run yang merupakan puncak dari rangkaian syukuran perayaan HUT ke-45 Satpam Tahun 2025 ini diikuti 531 peserta. 

Baca Selengkapnya icon click

DPRD Bangli Pertanyakan Keseriusan Wali Kota Denpasar Soal Rencana Kirim Sampah ke Landih

balitribune.co.id | Bangli - Rencana Pemerintah Kota Denpasar dan Kabupaten Badung megirim  sampah  ke tempat Pembuangan akhir (TPA) Landih, Bangli mengundang pro dan kontra masyarakat di daerah berhawa sejuk ini. Ada masyarakat yang menolak dan ada pula yang setuju sampah dari dua wilayah tersebut untuk sementara di relokasi di TPA Landih.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Kian Kokoh di Posisi Kedua, UIB Gianyar Siapkan Strategi Baru Lewat Gathering

balitribune.co.id | Gianyar - Sepanjang tahun 2025, PT United Indobali (UIB) cabang Gianyar berhasil membukukan peningkatan penjualan 
Dibawah koordinasi Kepala cabang, Artha Wirawan. Outlet kantor cabang berlokasi di jalan Dharma Giri, Blahbatuh  Gianyar mencatatkan market share sebesar 21,2%. Angka ini menjadikan UIB Gianyar menempati posisi kedua market share penjualan mobil di wilayah Gianyar sepanjang tahun 2025.

Baca Selengkapnya icon click

Tahun Baru Berujung Duka, Tiga Ruko di Kuta Ludes Terbakar

balitribune.co.id | Kuta – Telah terjadi peristiwa kebakaran yang menghanguskan tiga unit bangunan ruko yang digunakan sebagai toko sembako di jalan Raya Kuta, Gang Sada Sari 16, Kuta, Badung, pada Kamis (1/1) pagi sekitar pukul 08.00 Wita. Kebakaran pertama kali diketahui oleh saksi I Kadek Dharma Jaya Putra, yang melihat asap hitam mengepul dari atap bangunan ruko saat dirinya berada di sekitar lokasi.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Langgar Perizinan, Pansus TRAP DPRD Bali Hentikan Penataan Lahan di Sekitar Pura Menesa Kampial

balitribune.co.id | Mangupura - Bali Tribune. Keberadaan sebuah pura di wilayah Menesa, Desa Adat Kampial, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, menjadi sorotan publik setelah viral di media sosial. Dalam video yang beredar, tempat suci tersebut tampak terisolasi di tebing cadas, dikelilingi aktivitas pengerukan lahan yang memicu kekhawatiran masyarakat terhadap keselamatan, kesucian pura, dan kelestarian lingkungan di sekitarnya.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.