Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Mantan Bupati Badung Posisi Ketiga Perebutan DPD RI

Bali Tribune/Empat calon DPD RI yang mendapat suara tertinggi di Badung

balitribune.co.id | Mangupura - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Badung menetapkan pasangan calon (paslon)  Presiden nomor urut 01 Joko Widodo- Ma’ruf Amin telak di Kabupaten Badung. Itu terungkap dalam rapat rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara di tingkat Kabupaten Badung Pemilu 2019, Senin (6/5) di Hotel Crystal Nusa Dua, Badung.

Secara rinci untuk paslon  01 berhasil meraih 312.813 suara. Sedangkan lawannya capres 02 Prabowo-Sandiaga Uno hanya meraih 23.357 suara. Sementara untuk total suara sah sebanyak 336.170 suara dan suara tidak sah 4.389 suara. Dengan total suara keseluruhan 340.559 suara.

Sedangkan posisi empat besar perolehan suara Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI di Kabupaten Badung, urutan tertinggi diraih Shri I Gusti Ngurah Arya Wedakarna dengan mendapat 95.773 suara. Kemudian disusul di posisi berikutnya Made Mangku Pastika (98.374), dan mantan Bupati Badung Anak Agung Gde Agung  (17.141 suara). Di posisi ke-4 ditempati  H Bambang Santoso dengan (13.430 suara).

Adapun untuk suara legislatif, PDI Perjuangan menduduki posisi puncak, disusul posisi kedua Partai Golkar, kemudian Demokrat, Gerindra dan Nasdem.

Untuk tingkat DPR RI, sebelumnya diprediksi ada enam calon yang bakal lolos. Berdasarkan pleno, IGN Kesuma Kelakan mendapat 76.585 suara. I Made Urip 15.196, Wayan Sudirta 15.158, I Gusti Agung Rai Wirajaya 13.645, Nyoman Parta 6.779, dan I Ketut Kariasa Adnyana mendapat 4.309 suara. Sementara dari Golkar, AA Bagus Adhi Mahendra Putra mendapat 15.941 suara dan Gde Sumarjaya Linggih 11.525 suara. Terkahir dari Demokrat, Putu Supadma Rudana dengan 2.296 suara.

Sementara di tingkat DPRD Bali, PDIP diprediksi mendapat empat kursi di dapil Badung. Mereka adalah I Bagus Alit Sucipta dengan 111.741 suara, I Ketut Tama Tenaya 22.536, I Nyoman Laka 15.007, dan I Made Duama 14.603 suara. Dari Golkar ada I Wayan Rawan Atmaja dengan 16.760 suara. Sementara dari Gerindra ada I Wayan Disel Astawa dengan 14.397 suara.

wartawan
Made Darna
Category

Wayan Sugita Putra Hadiri Pengukuhan Prajuru Desa Adat Tengkulung Masa Bhakti 2026–2031

balitribune.co.id | Mangupura - Anggota DPRD Kabupaten Badung, Wayan Sugita Putra, menghadiri sekaligus mendampingi Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa dalam acara pelantikan dan pengukuhan Prajuru Desa Adat Tengkulung masa ayahan 1947–1952 atau masa bhakti tahun 2026–2031. Kegiatan tersebut berlangsung di Balai Banjar Tengkulung, Kelurahan Tanjung Benoa, Kecamatan Kuta Selatan, Sabtu (3/1/2026).

Baca Selengkapnya icon click

Budiyoga Hadiri Panen Raya di Desa Taman

balitribune.co.id | Mangupura - Anggota DPRD Kabupaten Badung, Gede Budiyoga, menghadiri secara langsung kegiatan Panen Raya sekaligus Pengumuman Swasembada Pangan serta pemberian penghargaan dari Presiden Republik Indonesia atas dedikasi dan kontribusi dalam mendukung pencapaian Swasembada Pangan Tahun 2025. Dalam kesempatan tersebut, Gede Budiyoga hadir mewakili Ketua DPRD Badung.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Rekayasa Lalin di Kerobokan Kelod Efektif Kurangi Waktu Tempuh

balitribune.co.id | Mangupura - Rekayasa lalu lintas (lalin) yang diterapkan Pemerintah Kabupaten Badung di wilayah Kelurahan Kerobokan Kelod, Kecamatan Kuta Utara, terbukti efektif mengurai kemacetan dan mengurangi waktu tempuh. Penerapan Manajemen dan Rekayasa Lalu Lintas (MRLL) di sembilan persimpangan sejak Minggu (14/12) lalu mampu menekan antrean kendaraan, terutama pada jam-jam sibuk.

Baca Selengkapnya icon click

Ratusan Remaja di Buleleng Ajukan Dispensasi Nikah, PN Singaraja: Rata-rata Usia Sekolah

balitribune.co.id | Singaraja – Pengadilan Negeri (PN) Singaraja mengeluarkan ratusan surat rekomendasi berupa dispensasi untuk melangsungkan pernikahan. Pemberian disepensasi itu diberikan dengan berbagai alasan dan pertimbangan diantaranya karena pernikahan usia dini.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Natal Nasional 2025 Astra Serahkan 35 Unit Ambulans

balitribune.co.id | Jakarta - Dalam rangkaian kegiatan Natal Nasional 2025, yang salah satunya adalah bantuan pelayanan medis dan respons darurat, PT Astra International Tbk turut berpartisipasi dengan menyerahkan 35 unit ambulans yang diharapkan dapat memperkuat layanan kesehatan di daerah, khususnya dalam menjangkau masyarakat di wilayah dengan keterbatasan akses. 

Baca Selengkapnya icon click

Lomba Ogoh-ogoh Nyepi 2026, Disbud Larang Undagi Luar Badung

balitribune.co.id | Mangupura - Sekaa teruna (ST) dan yowana di Kabupaten Badung mulai menggeber pembuatan ogoh-ogoh untuk menyambut Hari Raya Nyepi tahun 2026. Untuk menambah semangat anak muda dalam berkreativitas, karya ogoh-ogoh ini akan dilombakan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Badung.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.