Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Miris, Stok Darah PMI Gianyar di Titik Riskan

Bali Tribune / Ketua PMI Gianyar dr. Cokorda Wisnu Partha, dan Bendahara DPC PDIP Gianyar Ni Made Ratnadi

balitribune.co.id | Gianyar - Meluasnya pandemi COVID-19 yang mengharuskan pembatasan aktivitas berkumpul, mengakibatkan stok darah di PMI Gianyar semakin menipis. Karena banyak lembaga, perusahaan dan instasi lainnya yang membatalkan kegiatan donor darah. Sementara stok darah yang kini tersisa sangat riskan dan hanya tersedia stok emergency. 

Kondisi ini membuat gusar pihak PMI Gianyar karena penurunan stok darah sangat signifikan. Kebutuhan darah rata-rata 900 kantong perbulan sebelumnya hanya terpenuhi sekitar 700 kantong, pada bulan maret ini malah turun hingga 300 kantong yang terpenuhi. " stok darah yang kami miliki sekarang benar-benar pada posisi sangat riskan. Karena kami hanya memiliki stok darah untuk emergency saja," ungkap Ketua PMI Gianyar, dr. Cokorda Wisnu Partha, disela kegiatan donor yang digagas PDIP Gianyar di Blahbatuh, Senin (30/3) siang kemarin.

Lanjutnya, jumlah pendonor di Gianyar terus berkurang akibat pembatasan kegiatan sosial. Belum lagi kekhawatir pendonor dengan kondisi kesehatanannya serta kesangsian sterilisasi saat pelaksanaan donor. Mengantisipasi keraguan para pendonor, pihaknya pun menjamin jika tempat dan semua peralatan steril dan setiap saat dilakukan penyemprotan disinspektan. "Bagi pendonor kami minta agar tidak terpengaruh isu-isu yang menyatakan bahwa berdonor akan melemahkan kondisi tubuh. Malah sebaliknya, akan menyehatkan dan tidak ada kaitannya dengan tingkat imun," tegas Cok Parta.

Srikandi PDIP Gianyar, Ni Made Ratnadi menyebutkan kegiatan donor darah ini digagas lantaran banyaknya keluhan warga yang kesulitan serta tidak mendapat pelayanan darah dari PMI. Setelah dilakukan pengecekan, kondisinya memang benar bahwa PMI benar-benar paceklik darah akibat banyaknya pembatalan pelaksanaan donor darah oelh lembaga-lembaga masyarakat. "Melihat kondisi ini, meski masyarakat tengah berjuang melawan Covid 19, kami pun harus bergerak demi kemanusiaan ini. Cuma untuk menghindari kerumunan kami lakukan secara bertahap ddan pemanggilan pendonor secara bergantian pula, " terang Ratnadi.

Untuk hari pertama, Senin ini pihaknya menggelar di dua tempat yakni di Blahbatuh dan Sukawati dengan melibatkan kader dan simpatisan. Aksi ini dipastikan terus berlanjut hingga kebutuhan darah di Gianyar terpenuhi. Tidak hanya kader partai, pada kesempatan ini juga akan mengajak seluruh masyarakat untuk ambil bagian  menyumbangkan darahnya. "Harp pertama ini, donor masih berlangsung dan baru mengumpulkan 15 kantong darah. Kami yakin, PDIP dan berkat kesadaran masyarakat, kebutuhan darah akan terpenuhi," pungkasnya.

wartawan
I Nyoman Astana
Category

Bupati Bangli Lantik Pejabat Tinggi Pratama dan Serahkan SK ASN

balitribune.co.id | Bangli - Pemerintah Kabupaten Bangli menggelar acara pelantikan dan pengambilan sumpah/janji jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama serta jabatan fungsional. Acara ini dirangkaikan dengan penyerahan Surat Keputusan (SK) kepada Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), Pegawai Negeri Sipil (PNS), dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di lingkungan Pemkab Bangli.

Baca Selengkapnya icon click

Polisi Didesak Segera Tuntaskan Kasus Bukit Ser

balitribune.co.id | Singaraja – Hingga saat ini kasus dugaan tindak pidana pemalsuan dokumen dalam proses penerbitan sertifikat di kawasan Bukit Ser, Banjar Dinas Yeh Panas, Desa Pemuteran, Kecamatan Gerokgak, Buleleng, masih terus bergulir di Polres Buleleng. Penyidik Satreskrim Polres Buleleng juga telah meminta keterangan 24 orang saksi, termasuk saksi pelapor yakni Kadek Muliawan, warga Banjar Dinas Pengumbahan, Desa Pemuteran.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bergabung dengan Pasukan Perdamaian PBB di Afrika Tengah, Polda Bali Kirim 8 Personel

balitribune.co.id | Denpasar - Dari 140 personel Polri yang terpilih sebagai Pasukan Garuda Bhayangkara FPU 7 Minusca, 8 diantaranya berasal dari Polda Bali. Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melepas ke-140 pasukan Perdamaian PBB tersebut di Mabes Polri bertolak ke Bangui Republik Afrika Tengah, Selasa (8/10).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Lima Hari Jelang Ulang Tahun, Jasad M Syakur Korban KMP Tunu Pratama Ditemukan

balitribune.co.id | Negara - Musibah tenggelamnya Kapal Motor Penumpang (KMP) Tunu Pratama Jaya yang terjadi Rabu (2/7/2025) dinihari, kini sudah berlalu tiga bulan. Namun sampai saat ini menyisakan banyak kisah dan cerita. Termasuk kisah penantian para keluarga yang kini kembali mengemuka setelah ditemukannya jenazah salah seorang korban yang selama ini dinyatakan hilang.

Baca Selengkapnya icon click

Indonesia Siap "Lahirkan" Generasi Macan Asia

balitribune.co.id | Denpasar - Indonesia berkomitmen menjadi "Macan Asia" mengikuti cerita sukses Jepang, Korea Selatan, Taiwan dan China. Program kependudukan dan pembangunan keluarga yang komprehensif, dapat berperan sebagai pilar penting bagi pertumbuhan yang inklusif, berkeadilan, dan berkelanjutan, serta memastikan terjadinya kapitalisasi bonus demografi. 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.