Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Pemkab Karangasem Dorong Pemuda Kembangkan Pengetahuan Dibidang Teknologi Informatika

Bali Tribune/ SUMPAH PEMUDA - Peringatan Hari Sumpah pemuda ke 95 di Lapangan Tanah Aron, Amlapura.



balitribune.co.id | Amlapura - Apel peringatan Hari Sumpah Pemuda ke 95 di Kabupaten Karangasem, berlangsung khidmat, Sabtu (28/10/2023), di Lapangan Tanah Aron, Amlapura. Bertindak sebagai Inspektur Upacara, Kapolres Karangasem, AKBP. Ricko AA Taruna, apel peringatan Hari Sumpah Pemuda tersebut juga dihadiri segenap OPD di lingkungan Pemkab Karangasem, Forkopimda dan oerganisiasi kepemudaan di Kabupaten Karangasem.

Pada moment peringatan hari Sumpah Pemuda ke 95 kali ini, Pemkab Karangasem mendorong pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) generasi muda di Kabupaten Karangasem dibidang teknologi informatika. Ini penting agar kemampuan dan pengetahuan dibidang teknologi yang dimiliki, nantinya generasi muda bisa mengikuti persaingan global yang kian komplek.

Asisten I Sekdakab Karangasem I Wayan Purna kepada awak media dalam kesempatan itu menegaskan, betapa pesatnya perkembangan teknologi dunia saat ini. Jika tidak dicermati dan dicerna dengan kemampuan pengetahuan dibidang teknologi utamanya teknologi informatika, maka akan sangat sulit bagi generasi muda dalam bersaing di dunia kerja. “Yang terpenting harus disadari oleh generasi muda kita adalah dampak perkembangan teknologi terhadap kehidupan sosial, budaya dan adat. Intinya bagaimana memahami sejarah Sumpah Pemuda 1928 sehingga jiwa persatuan dan kesatuan bisa tetap melekat dan terjaga dengan baik,” tegas Wayan Purna.

Setelah revolusi industri 3.0 yang ditandai dengan perkembangan jaringan internet, penggunaan elektronik dan otomasis dalam produksi. Saat ini teknologi global terus berkembang dan memasuki revolusi 4.0 yang ditandai dengan pengembangan konvergensi inovasi digital, biologi, dan fisik.

Saat ini penggunaan kecerdasan buatan atau Artificial Intelegent, terus dikembangkan dalam aspek, sosial, ekonomi, budaya, pertanian, geopolitik hingga pertahanan dan keamanan,” ulasnya, menyitir sejumlah literatur. Artinya dengan berbagai sistem pakar, logika fuzzy, jaringan syaraf tiruan dan Object Oriented Programming, kecerdasan buatan atau Artificial Intelegent tersebut bisa membuat sebuah mesin mempunyai kemampuan mirip dengan kemampuan berpikir manusia. “Inilah yang menjadi tantangan dunia kerja kedepan, karena sebagian besar pekerjaan dan tenaga manusia digantikan oleh mesin. Itulah pentingnya mengembangkan dan peningkatkan SDM dibidang ini, karena kecerdasan kolektif pada sumber daya manusia itu sendiri tetap menjadi senjata utama dalam mengontrol mesin dengan kecerdasan buatan tersebut,” sebutnya.

Pemkab Karangasem lanjut Wayan Purna menaruh perhatian serius terhadap hal ini. Artinya pendidikan dan peningkatan serta pengembangan SDM menjadi salah satu program kerja utama pada visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati Karangasem. Terakhir dirinya berpesan kepada generasi muda Karangasem untuk tetap menjaga nilai-nilai budaya dan kearifan lokal di tengah pesatnya perkembangan teknologi saat ini.

wartawan
AGS
Category

Dewan Bali: Raperda Penambahan Penyertaan Modal Daerah Kepada BPD Bali Dapat Ditetapkan Menjadi Perda

balitribune.co.id | Denpasar - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Bali menggelar Rapat Paripurna ke-26 Masa Persidangan II Tahun Sidang 2025-2026 dengan agenda Laporan Dewan terhadap Pembahasan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Provinsi Bali Tentang Penambahan Penyertaan Modal Daerah Kepada Perseroan Terbatas Bank Pembangunan Daerah (BPD) Bali dan Sikap/Keputusan Dewan yang berlangsung di Ruang Rapat Wiswa Sabha Utama, Kantor Gubernur Bal

Baca Selengkapnya icon click

Sinergi Bawaslu dan Diskominfosan Bangli Perketat Pengawasan di Ruang Siber

balitribune.co.id | Bangli - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Bangli resmi menjalin sinergi strategis dengan Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian (Diskominfosan) Kabupaten Bangli. Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) terkait Publikasi Pengawasan Partisipatif dalam Pemilu dan Pemilihan yang bertempat di Ruang Rapat Bawaslu Bangli, Rabu (21/1).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bupati Badung Apresiasi Aksi Bersih Sampah Kiriman di Pantai Muaya Jimbaran

balitribune.co.id | Mangupura - Upaya menjaga kebersihan kawasan pesisir kembali digalakkan di Kabupaten Badung. Prajuru Desa Adat Jimbaran bersama krama banjar dan pelaku usaha menggelar aksi bersih-bersih sampah kiriman di sepanjang Pantai Muaya, Jimbaran pada Rabu (21/1) sekitar pukul 07.00 Wita.

Baca Selengkapnya icon click

Gerak Cepat Pemkot Denpasar Tangani Dampak Puting Beliung, Data Warga dan Siapkan Bansos

balitribune.co.id | Denpasar - Pemerintah Kota Denpasar merespon cepat kejadian bencana angin puting beliung yang terjadi pada Rabu (21/1) dini hari, yang menyebabkan puluhan bangunan permanen dan semi permanen mengalami kerusakan ringan hingga sedang di beberapa wilayah di Kota Denpasar.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Gerak Cepat Pemkab Tabanan Terhadap Dampak Bencana Cuaca Ekstrem di Kecamatan Marga

balitribune.co.id | Tabanan - Merespons aduan masyarakat serta memastikan penanganan darurat berjalan optimal, Pemerintah Kabupaten Tabanan (Pemkab Tabanan) gerak cepat tangani dampak bencana akibat cuaca ekstrem di Desa Kukuh dan Desa Kuwum, Kecamatan Marga, Tabanan, Rabu, (21/1).

Baca Selengkapnya icon click

Kolaborasi Lintas Sektor, Badung Perkuat Pengamanan dan Pulihkan Citra Tukad Bangkung

balitribune.co.id | Mangupura - Meningkatnya angka kejadian dan percobaan bunuh diri di Jembatan Tukad Bangkung, Desa Pelaga, Kecamatan Petang, mendorong Pemerintah Kabupaten Badung untuk memperkuat sistem pengamanan kawasan tersebut. Upaya ini dilakukan melalui kolaborasi lintas sektor sebagai respons atas berbagai peristiwa yang terjadi di lokasi tersebut.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.