Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Pemuda Katolik Gelar KKL

Christoper Nugroho, Sekretaris Jendral PP Pemuda Katolik, saat membuka Kursus Kepemimpinan Lanjut (KKL) 2018, di Denpasar, Jumat (27/4).

BALI TRIBUNE - Pemuda Katolik menyelenggarakan Kursus Kepemimpinan Lanjut (KKL) 2018, di Hotel Praja, Denpasar, tanggal 27-29 April 2018. Kegiatan ini mengusung tema 'Mewujudkan Peran Pemuda yang Terampil, Kreatif dan Inovatif di Tengah Umat dan Masyarakat'.

Ketua Panitia KKL Pemuda Katolik 2018, Heldy Ardiansyah, mengatakan, kegiatan ini diikuti kader Pemuda Katolik dari berbagai provinsi di Indonesia. Di antaranya Bali, Sumatera, Sulawesi, Kalimantan, Nusa Tenggara Barat (NTB) dan Nusa Tenggara Timur (NTT).

"Kegiatan ini merupakan lanjutan rangkaian dari kursus yang dilaksanakan oleh masing-masing Komisariat Daerah Pemuda Katolik, yakni Kursus Kepemimpinan Dasar (KKD) dan Kursus Kepemimpinan Menengah (KKM)," jelasnya, saat pembukaan acara ini, Jumat (27/4).

"Kegiatan ini diharapkan mampu melahirkan kader-kader pemimpin muda yang mampu beradaptasi dan kuat di era globalisasi," imbuh Heldy Ardiansyah.

Hal senada juga disampaikan oleh Ketua Pemuda Katolik Komisariat Daerah Bali, Herman Umbu Billy. Ia berharap, kegiatan ini mampu menambah eksistensi Pemuda Katolik untuk berperan aktif dalam masyarakat.

"Besar harapan kami, melalui kegiatan ini para peserta KKL semakin aktif melibatkan diri di setiap kegiatan di tengah-tengah masyarakat," ujar Herman Umbu Billy.

Sementara itu Christoper Nugroho, Sekretaris Jendral PP Pemuda Katolik, mengatakan, KKL Pemuda Katolik 2018 menghadirkan beberapa narasumber, baik tingkat lokal maupun nasional. Di antaranya Gregorius Gories Mere (Staf Khusus Presiden Bidang Intelijen dan Keamanan), Parulian Sitohang (Deputi Keuangan SKK MIGAS), Noer Fajriensyah (Direktur PT Pos Indonesia), dan Franky Sibarani (Komisariat Utama PT Taspen dan juga Ketua Dewan Penasehat PP Pemuda Katolik).

Narasumber lainnya, Karolin Margret Natasha (Ketua Umum Pemuda Katolik), Romo Johannes Haryanto (Pastor Moderator PP Pemuda Katolik), Tarsisius Tukijan (pengurus pusat Pemuda Katolik), Kristiawan (pakar media sosial).

"Hadir juga pembicara lokal Bali, yakni Jango Pramarta selaku Co Founder Majalah Bog Bog, dan Ayip Budiman selaku Co Founder Rumah Sanur Creative Hub," jelasnya.

Selain menerima materi, peserta juga melaksanakan ekskursi sosial. Peserta akan melakukan kunjungan ke Rumah Sanur Creative, untuk mewujudkan materi yang sudah diterima selama pelaksaan kegiatan.

"Eksistensi organisasi salah satu wujudnya yakni melalui kaderisasi yang berjenjang dan berkelanjutan. Salah satunya dengan pelaksanaan KKL ini, yang diharapkan bisa menjadi langkah lanjut eksistensi dari organisasi Pemuda Katolik,” kata Christoper Nugroho.

wartawan
San Edison
Category

Jaga Motor Tetap Prima dan Aman, Astra Motor Bali Bagikan Tips Penggunaan Gas dan Rem

balitribune.co.id | Denpasar – Memasuki momentum libur panjang Natal dan Tahun Baru (Nataru), intensitas penggunaan sepeda motor di jalan raya diprediksi meningkat. Kondisi ini menuntut para pengendara untuk semakin memperhatikan teknik berkendara yang aman, termasuk menghindari kebiasaan memutar gas sambil menahan rem, khususnya pada sepeda motor matik.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Gubernur Resmikan Pelaksanaan Haluan Pembangunan Bali 100 Tahun Era Baru

balitribune.co.id | Denpasar - Gubernur Bali, Wayan Koster menghadiri sekaligus meresmikan dimulainya pelaksanaan Haluan Pembangunan Bali Masa Depan, 100 Tahun Bali Era Baru 2025–2125, yang dilaksanakan di Gedung Ksirarnawa, Taman Budaya Art Center Denpasar, pada Senin (22/12).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Merayakan Natal di Tengah Kemerosotan Ekologis

balitribune.co.id | Sebentar lagi gereja sejagat merayakan Natal. Liturgi meriah, paduan suara gegap gempita. Banyak kota-kota di dunia juga di Indonesia memberi warna dan ciri tersendiri. Ada pohon natal menjulang tinggi, dihiasi lampu warna-warni. Pernak pernik Natal ini dipasang di banyak sudut kota, di mall, pusat keramaian dan sebagainya.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.