Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Penelitian Keamanan Informatika, Tiga Dosen UI Kunjungi Diskominfo Tabanan

Bali Tribune / KUNJUNGAN -  Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Tabanan menerima kunjungan tiga dosen dari Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia (UI), Jumat, (8/11).

balitribune.co.id | Tabanan - Sebanyak tiga dosen dari Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia (UI) melakukan kunjungan ke Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Tabanan. Kunjungan yang dipimpin oleh Dr. Rizal Fathoni Aji ini diterima oleh Drs. I Wayan Muliana, Pejabat Fungsional Pranata Komputer Ahli Muda didampingi sejumlah tenaga ahli di kantor setempat, Jumat, (8/11).

Pada kunjungan tersebut, Dr. Rizal Fathoni Aji menjelaskan bahwa tujuan mereka adalah untuk mencari dan mengumpulkan data terkait penelitian yang tengah dilakukan. Penelitian ini mengkaji pengaruh karakteristik penyedia aplikasi dan kesadaran keamanan informatika (informatika security awareness) terhadap intensi karyawan dalam menginstal freeware sebagai alat pendukung aktivitas organisasi.

“Kami melakukan penelitian di berbagai daerah, dengan fokus di wilayah Jawa dan Bali. Selain wawancara langsung, kami juga melakukan survei melalui kuesioner yang telah disebar sebelumnya,” ujar Rizal. Ia berharap hasil penelitian ini nantinya dapat memberikan gambaran yang lebih jelas tentang faktor-faktor yang memengaruhi keamanan penggunaan aplikasi freeware di lingkungan kerja.

Pada kesempatan yang sama, I Wayan Muliana menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih atas terpilihnya Diskominfo Tabanan sebagai salah satu lokus penelitian ini. “Kami merasa bangga bisa turut berkontribusi dalam penelitian ini. Kami juga berharap bahwa hasil dari penelitian ini nantinya dapat memberikan masukan yang berguna bagi peningkatan keamanan aplikasi di lingkungan kerja,” ujarnya.

Selain itu, Muliana juga memaparkan peran dan tanggung jawab Diskominfo Tabanan dalam mengembangkan infrastruktur digital di wilayah tersebut. Ia menekankan beberapa program prioritas yang sedang berjalan, termasuk program Tabanan Satu Data dan Data Desa Presisi, yang saat ini dalam tahap perkembangan. Program ini, menurut Muliana, bertujuan untuk menyediakan data yang akurat dan terintegrasi sebagai dasar perencanaan dan pengambilan kebijakan di Kabupaten Tabanan.

Melalui kunjungan ini, diharapkan dapat terjalin kerja sama antara akademisi dan praktisi pemerintahan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya keamanan data dan penggunaan aplikasi yang tepat di lingkungan kerja.

wartawan
KSM
Category

Wujudkan Ekonomi Sirkular, Astra Motor Bali Gandeng Mitra untuk Program Bank Sampah

balitribune.co.id | Denpasar – Astra Motor Bali resmi menjalin kerja sama dengan PT Bali Recycle Centre dalam pengelolaan sampah melalui metode bank sampah. Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan perjanjian yang berlangsung di kantor Astra Motor Bali dan diikuti oleh karyawan serta Agent Perubahan Lingkungan Hidup Bersih, Sabtu (1/11).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Tirtanovasi Saatnya Sekolah Jadi Agen Pelestarian Air

balitribune.co.id | Semarapura - Sekolah Dasar Negeri (SDN) Besan, Kabupaten Klungkung, menjadi salah satu contoh nyata bagaimana ide sederhana bisa memberi dampak besar bagi lingkungan. Melalui program Tirtanovasi, bagian dari inisiatif Bali Water Protection (BWP) yang dijalankan oleh IDEP Selaras Alam sekolah ini melahirkan inovasi ramah lingkungan bertajuk "Taman Hujan Sekolah".

Baca Selengkapnya icon click

Optimis Kencang, Pebalap Astra Honda Siap Melesat di JuniorGP Barcelona

balitribune.co.id | Jakarta - Dua pebalap muda binaan PT Astra Honda Motor (AHM), M. Kiandra Ramadhipa dan Veda Ega Pratama, siap kembali menunjukkan performa terbaik mereka di ajang FIM JuniorGP World Championship seri keenam yang berlangsung di Circuit de Barcelona-Catalunya, Spanyol, akhir pekan ini (2/11).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Pembinaan Konsulat Asing di Bali, Sinergi Pemerintah dan Polda Bali Menjaga Kamtibmas

balitribune.co.id | Denpasar - Dalam upaya memperkuat koordinasi dan sinergitas antara Pemerintah Provinsi Bali, Kepolisian Daerah Bali, dan perwakilan konsulat negara-negara sahabat, digelar kegiatan “Pembinaan Komunitas Konsulat Asing” di Gedung Presisi Polda Bali, Jumat (31/10) pagi.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.