Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Peringati Hari Kartini, Peselancar Asing Pakai Kebaya

Bali Tribune/ Salah satu peselancar asing mengenakan kebaya dalam rangka peringatan Hari Kartini.

balitribune.co.id | Denpasar - Matahari di Pantai Kuta mulai condong ke arah barat, Sabtu (20/4). Di antara para wisatawan yang sedang berjemur maupun bermain air, tampak sekelompok perempuan berbusana kebaya dan bersarung pantai berlengak lengok di bibir pantai, masing-masing menyunggi papan selancar lalu menuju ke laut. Dalam sekejap, para perempuan itu tampak berusaha meliak liuk menantang ombak yang cukup tinggi dengan papan selancarnya. Aksi berselancar dengan memakai kebaya ini dilakukan untuk memperingati Hari Kartini yang jatuh setiap tanggal 21 April. Uniknya, sebagian peselancar berkebaya ini adalah turis asing yang sedang berwisata di Bali. Salah satunya adalah Diana, (25) perempuan asal Rusia ini terlihat menikmati tantangan berselancar ini. Dengan mengenakan kebaya hijau dilengkapi sarung pantai berwarna orange, Diana tampak mencoba berdiri di atas papan selancar dan melakukan manuver ketika berhadap dengan ombak. “Ombak membuatmu hidup dan pakaian (Kebaya) ini sungguh menantang,” kata Diana dengan napas tersengal-sengal seusai berselancar. Bagi dia, ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini adalah satu cara untuk mendukung perempuan di Indonesia. “Saya kira perempuan bisa melakukan apa saja, tunjukan kepada dunia bahwa perempuan juka bisa,” kata Diana semangat. Hal yang sama dirasakan Mina Jo (28), perempuan asal Korea Selatan ini mengakui cukup sulit berselancar dengan kebaya. Meski demikian, menaklukan laut adalah inginnya. Dengan wajah bahagia bercampur nafas tersenggal, ia tetap mencari ombak, berdiri di atas papan selancar dan menari bersama ombak. “Benar (sulit sekali) , biasanya tidak pakai apa-apa saja begitu sulit, pakai baju dengan lengan panjang, pakai sarung sungguh sulit, “ katanya usai berselancar sekitar 20 menit. Mina Jo pun mengakui tidak begitu tahu tentang Kartini. Tapi, dia mau berpatisipasi dalam kengiatan ini karena ingin ikut menyuarakan kesetaraan gender. Bagi dia, baik laki-laki dan perempuan adalah wajib hukumnya untuk setara. “Tinggal dirumah dan itu tidak bagus, dan bagi seluruh perempuan bila emang pengin keluar dari rumah, membuat sesuatu, pergi saja, itu plihan yang oke,” tegas. Sementara itu, salah satu panita penyelenggara acara, Piping Irawan mengatakan, sengaja mempromosikan kebaya dan surfing dalam momentum Hari Kartini ini. Selain promosi budaya, acara ini diharapkan menjadi motivasi perempuan Indonesia untuk ikut menjadi peselancar profesional. Apalagi, di Indonesia tak banyak perempuan yang bergelut diolahraga ini. “Ini sebagai daya tarik bagi perempuan di Indonesia, “ kata dia.

wartawan
Valdi S Ginta
Category

Gemarikan 2025 Berakhir Sukses, Tahun Depan Dinas Perikanan Badung Siapkan Ratusan Paket Olahan Ikan Lagi

balitribune.co.id | Mangupura - Dinas Perikanan Kabupaten Badung sukses melaksanakan kegiatan Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (Gemarikan) tahun 2025 yang menyasar masyarakat berpotensi stunting, ibu hamil, dan balita di sepuluh desa se-Kabupaten Badung.  Kegiatan terakhir dilaksanakan di Balai Serba Guna Banjar Cabe, Desa Darmasaba, Kecamatan Abiansemal, pada Selasa (11/11).

Baca Selengkapnya icon click

Turnamen Mini Soccer Antar OPD Pemkab Badung Tim Gabungan Disdikpora, Disbud, Dispar Raih Juara I

balitribune.co.id | Mangupura - Turnamen Mini Soccer Antar OPD Pemkab Badung memeriahkan HUT Ke-16 Kota Mangupura resmi berakhir setelah melalui rangkaian pertandingan. Turnamen yang diikuti 16 Tim Gabungan OPD berlangsung dari tanggal 3 Nopember hingga partai final 11 Nopember 2025 resmi ditutup oleh Bupati Badung yang diwakili Plt.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Suzuki Fronx Teruji di Jalanan Padat Kota

balitribune.co.id | Denpasar - Menguji kemampuan Suzuki Fronx di jalanan padat kota Denpasar, main dealer Suzuki R 4 wilayah Bali, PT United Indobali (UIB) mengelar test drive bertajuk ‘Jalan-jalan Suzuki ‘bersama konsumen, Selasa(11/11). Melibatkan 10 konsumen pemilik Suzuki Fronx, rombongan mengawali start di UIB Teuku Umar Denpasar dan dilepas oleh Kepala Wilayah UIB Bali, Mas Hendrawan. 

Baca Selengkapnya icon click

Cepat dan Mudah Tap Kartu Kredit Transaksi Nirsentuh dengan Teknologi NFC

balitribune.co.id | Denpasar - Salah satu bank swasta nasional meluncurkan Tap Kartu Kredit, yang merupakan inovasi layanan pembayaran nirsentuh (contactless) sehingga memungkinkan nasabah melakukan transaksi hanya dengan mendekatkan ponsel Android berfitur Near Field Communication (NFC) ke mesin EDC/POS yang mendukung teknologi tersebut.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

DPRD Bali Dalami Pengamanan Aset Daerah, Pansus Trap Soroti Sewa Tanah Milik Pemprov

balitribune.co.id | Denpasar - Panitia Khusus Tata Ruang, Aset, dan Perizinan (Pansus Trap) DPRD Provinsi Bali menyoroti pengelolaan aset tanah milik Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bali yang dinilai masih menghadapi berbagai persoalan. Ketua Pansus Trap, Dr. I Made Supartha, SH., MH, menegaskan bahwa DPRD berkomitmen untuk memperdalam upaya inventarisasi, evaluasi, serta pengamanan aset daerah agar tidak disalahgunakan.

Baca Selengkapnya icon click

Walikota Jaya Negara di Hari Pahlawan: Lanjutkan Perjuangan Lewat Kerja Keras dan Pelayanan Tulus

balitribune.co.id | Denpasar - Upacara bendera serangkaian peringatan Hari Pahlawan Tahun 2025 di Kota Denpasar digelar secara khidmat di Lapangan Lumintang, Senin (10/11) pagi. Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara Bertindak sebagai Inspektur Upacara pada kegiatan  tersebut. 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.