Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Perkuat Kerjasama di Bidang Arsitektur, UNUD Tanda Tangani MoU dengan Berbagai Universitas di China

Bali Tribune / KUNJUNGAN - Unud menerima kunjungan delegasi dari berbagai Universitas di China, Sabtu (18/11) bertempat di Royal Tulip Springhill Resort Jimbaran.

balitribune.co.id | Badung - Universitas Udayana (Unud) menerima kunjungan delegasi dari berbagai Universitas di China, Sabtu (18/11) bertempat di Royal Tulip Springhill Resort Jimbaran. Dalam kunjungan tersebut juga dilaksanakan penandatangan MoU antara Universitas Udayana dengan beberapa Universitas di China yang tergabung dalam Belt and Road Architectural University International Consortium (BRAUIC), diantaranya Beijing University of Civil Engineering Architecture, Shandong Jianzhu University, Tianjin Chengjian University, Wuhan University, Qingdao University of Technology, Nanchang University, University of Science and Technology Beijing and Ceijing City University.

Wakil Rektor Bidang Perencanaan Kerjasama dan Informasi Unud, Profesor I Putu Gede Adiatmika dalam sambutannya menyampaikan tujuan dari terselenggaranya kegiatan ini adalah untuk memperkuat kerjasama smart city dengan memanfaatkan keunggulan geografis yang dimiliki serta warisan arsitektur, sejarah dan budaya kedua negara. Pertemuan ini menjadi penting karena diharapkan dapat meningkatkan kesempatan dalam berkolaborasi dalam penelitian, teknologi dan transfer teknologi dengan beberapa universitas, khususnya kerjasama di bidang arsitektur. 

Sementara perwakilan dari Beijing Univsity of Civil Engineering Architectutre yang juga sebagai ketua BRAUIC, perwakilan dari Shandong Jianshu University, Perwakilan dari Tianjin Changjian University dan Perwakilan dari Wuhan University turut memberikan sambutan terkait kunjungannya ke Bali, khususnya melakukan pertemuan dengan pihak Universitas Udayana dalam rangka memulai hubungan kerjasama para pihak di masa yang akan datang. Dalam kesempatan ini juga disampaikan harapan agar pihak Universitas Udayana dapat melakukan kunjungan balasan ke China.

Dalam pertemuan ini juga dilakukan  presentasi dalam bidang arsitektur oleh Dr  Antonius Karel dari Fakultas Teknik tentang Architecture Graphic and Visual Communication Laboratory. Dilanjutkan dengan diskusi terkait dengan pengelolaan program arsitektur yang dijalankan di Universitas Udayana.

wartawan
ARW
Category

Kakao “Raya Jembrana” Jadi Simbol Kebanggaan Produk Lokal Berkelas Dunia

balitribune.co.id | Negara - Kakao merupakan salah satu komoditas pertanian unggulan Jembrana yang telah bersaing di pasar internasional. Bahkan kini kakao diekspor tidak hanya berupa bahan baku, namun telah dilakukan hilirisasi. Teranyar Jembrana telah memiliki produk olahan coklat ekspor.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Ketua Dekranasda Badung Dukung Inovasi Kriya Lokal di Pameran Inacraft October Vol. 4

balitribune.co.id | Mangupura - Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Badung, Nyonya Rasniathi Adi Arnawa, bersama Penasihat Dekranasda Kabupaten Badung IB. Surya Suamba, dan Wakil Ketua Harian Dekranasda Kabupaten Badung Nyonya Oliviana Surya Suamba menghadiri Pameran Inacraft October 2025 Vol.

Baca Selengkapnya icon click

Roadshow Pak Koster Pascabanjir

balitribune.co.id | Sebagai publik, kita mengapresiasi langkah-langkah yang ditempuh Pak Koster sebagai Gubernur Bali pascabanjir pertengahan September lalu, di samping beliau turun langsung memantau dan mengomandoi penanganan dampak banjir, beliau juga menggalang bantuan dari berbagai pihak untuk membantu masyarakat yang terdampak, termasuk menggalang donasi dari aparatur sipil negara di lingkungan pemerintahan Provinsi Bali, tak pelak beliau mendapatk

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

MotoGPTM 2025 Dongkrak Keterisian Hotel dan Industri Penerbangan

balitribune.co.id | Denpasar - Ajang balap dunia MotoGPTM 2025 yang berlangsung di Mandalika International Circuit, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) pada 4-5 Oktober membawa dampak positif di industri penerbangan dan okupansi kamar hotel di Tanah Air. Antusiasme publik terhadap balapan kali ini terlihat dari tingkat okupansi hotel di kawasan The Mandalika yang mencapai 100% penuh, bahkan melebihi kapasitas tersedia.

Baca Selengkapnya icon click

Dewan Bangli Minta Evaluasi Rencana Investasi Kapal Pesiar di Danau Batur

balitribune.co.id | Bangli - Penandatangan  nota kesepakatan  (MoU)  antara Perseroda Bhukti Mukti Bhakti (BMB) Bangli dengan investor PT GMS Invest International Korea untuk pengembangan pariwisata di Danau Batur, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli. Salah satu proyek yang direncanakan yakni pengoperasian kapal pesiar di danau Batur, Kintamani. Hal ini menuai sorotan masyarakat.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.