Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Pilkada, Golkar Bangli Masih Tunggu Hasil Penetapan Suara KPU

Bali Tribune/ Ketua DPD Golkar Bangli I Gusti Winuntara.


Balitribune.co.id | Bangli - Hajatan Pemilihan Kepala Derah (Pilkada) akan dilangsungkan pada bulan November 2024. Di beberapa daerah sudah mulai muncul nama-nama yang masuk bursa sebagai bakal calon bupati dan wakil bupati berikut partai pengusungnya.

Sementara di Kabuaten Bangli, bercermin dari hasil peraihan kursi pada Pemilu kemarin hanya PDIP yang bisa mengusung bakal calon. Ketua DPD Golkar Bangli I Gusti Winuntara saat dikonfirmasi terkait langkah Golkar Bangli dalam menyonsong Pilkada mengatakan mengacu dari hasil Pemilu kemarin Golkar hanya meraih 5 kursi atau kurang dari 20 persen. “Untuk bisa mengusung calon secara mandiri harus meraih kursi minimal 20 persen dari jumlah kursi DPRD Bangli sebanyak 30 kursi, maka minmal harus mampu meraih 6 kursi,” ungkapnya, Minggu (3/3/2024).

Pihaknya tidak menampik jika periahan kursi pada Pemilu 2024 menurun dibandingkan Pemilu tahun 2019 yakni Golkar Bangli meraih 6 kursi, sementara Pemilu 2024 hanya 5 kursi. Namun demikian jika melihat dari hasil perolehan suara alami peningkatan dibanding Pemilu 2019. ”Jika mengacu perolehan suara ada ruang Golkar bisa mengusung calon, karena secara hitung- hitungan meraup lebih dari 30 persen suara sah, untuk kepastianya kami masih menunggu hasil pleno KPU,” kata politisi asal Banjar Sedit, Kelurahan Bebalang ini.

Selain menunggu hasil pleno KPU, terkait Pilkada pihaknya masih menunggu dimanika politik di pusat. Apakah nantinya koalisi lintas parpol yang terbangun dalam Pilpres bisa tetap terjalin hingga ranah Pilkada. ”Harapan kami Koalisi yang terbanguan dalam Pilpres bisa tetap bertahan, namun kami di daerah masih tunggu keputusan dari pusat,” jelasnya.

Hal senada juga diutarakan Wakil Ketua Bidang OKK dan Ketua Badan Saksi Nasional Partai Golkar Bangli I Nengah Darsana mengatakan jika mengacu hasil Pleno di Kecamatan, Golkar berhasil meraup 32.522 suara atau berada di perngkat ke dua setelah PDI-P dengan perolehan 99.630 suara. Dengan perolehan suara tersebut Golkar Bangli berhasil menempatkan 5 kadernya di DPRD Bangli.

Berbicara konteks Pilkada, kata Nengah Darsana jika mengacu jumlah kursi maka minimal meraup 20 persen dari jumlah kursi yang tersedia. ”Dari kuota 30 kursi, minimal bisa raih 6 kursi, sementara kita hanya raih 5 kursi,” jelas politisi Golkar asal Desa Landih, Bangli ini.

Menurutnya jika berpatokan pada jumlah suara sah partai, maka dengan peraihan 32,522 suara raihan suara diatas 30 persen dan memungkinkan Golkar bisa usung calon. Menghadapi Pilkada Bangli, pihaknya berharap kolaisi yang telah terbanguan dalam Pilpres bisa tetap bertahan. Dengan terbangunnya kolaisi lintas parpol maka harapan untuk meraih kemenangan bisa terwujud. ”Mudah-mudahan koalisi tetap bertahan dan ada partai politik lainnya ikut bergabung, sehingga perjuangan akan lebih mudah lagi,” kata Nengah Darsana.

Ketua DPC PDIP Bangli Sang Nyomnan Sedana Arta dikonfirmasi terkait bakal calon yang diusung dalam Pilkada mengatakan, pihaknya masih fokus untuk pleno hasil Pileg di kabupaten. “Sabar ya, nanti pasti kami sampaikan,” ujarnya singkat.

wartawan
SAM
Category

Walikota Jaya Negara Bersama Desa Adat dan Bapak Angkat Kebersihan Hijaukan Pura Beji Penatih

balitribune.co.id | Denpasar - Komitmen menjaga kesucian lingkungan sekaligus kelestarian alam kembali ditunjukkan Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara. Bersama bapak angkat kebersihan Kelurahan Penatih serta seluruh elemen Desa Adat Penatih, Walikota Jaya Negara melaksanakan aksi kebersihan dan penghijauan di kawasan Pura Beji Desa Adat Penatih, Kelurahan Penatih, Kecamatan Denpasar Timur, Jumat (23/1).

Baca Selengkapnya icon click

Beli All New Honda Vario 125, Konsumen di Bali Langsung Naik Level ke 'Racer' di Aplikasi Motorku X

balitribune.co.id | Mangupura - Jika ada konsumen Bali yang membeli All New Honda Vario 125 melalui program ‘Hepigo’ hari ini, Sabtu (24/1) begitupun selanjutnya, otomatis keanggotoaan Experience Point (XP) mereka akan naik level. Demikian penjabaran program poin ‘Hepigo’ yang disampaikan HC3 Analyst Astra Motor Bali, Putra disela-sela launching sekaligus pengenalan fitur, Loyality konsumen (customer Loyality Program) di aplikasi Motorku X.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Waka Densus 88 Brigjen Pol I Made Astawa Jadi Wakapolda Bali

balitribune.co.id | Denpasar - Roda mutasi di tubuh Kepolisian Republik Indonesia (Polri) kembali berputar. Berdasarkan Surat Telegram Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo Nomor: ST/99/I/KEP/2026 tertanggal 15 Januari 2026, sejumlah perwira menengah dan tinggi di lingkungan Polda Bali resmi berganti.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Wujudkan Bangli Kota Pendidikan, UHN Sugriwa Siap Buka Prodi Kedokteran Berbasis Kearifan Lokal

balitribune.co.id | Bangli - Ambisi Kabupaten Bangli untuk bertransformasi menjadi Kota Pendidikan kian mendekati kenyataan. Universitas Hindu Negeri (UHN) I Gusti Bagus Sugriwa secara resmi memulai tahapan pembukaan Program Studi (Prodi) Kedokteran Program Sarjana dan Pendidikan Profesi Dokter melalui proses visitasi oleh Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI, Jumat (23/1).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.