Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Presiden Jokowi Serahkan Bansos di Pasar Kreneng

Bali Tribune/ PASAR KRENENG- Wali Kota Denpasar, Jaya Negara dan Gubernur Bali, Wayan Koster saat mendampingi Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo melaksanakan Kunjungan Kerja di Pasar Kereneng, Kota Denpasar, Rabu (25/5).



balitribune.co.id | Denpasar -  Presiden RI Joko Widodo bersama Ibu Negara, Iriana Joko Widodo melaksanakan Kunjungan Kerja di Pasar Kereneng, Kota Denpasar, Rabu (25/5). Dimana, kunjungan kerja orang nomor satu di Indonesia ini guna menyerahkan bantuan sosial kepada pedagang pasar.

Turut mendampingi Presiden Jokowi yakni Sekretaris Kabinet, Pramono Anung, Gubernur Bali Wayan Koster, Walikota Denpasar I Gusti Ngurah Jaya Negara,  Sekda Kota Denpasar, IB Alit Wiradana Kapolresta Denpasar, AKBP. Bambang Yugo Pamungkas dan Kajari Denpasar, Yuliana Sagala.

Sejak tiba di lokasi, Presiden Jokowi bersama rombongan langsung menuju penerima untuk menyerahkan bantuan. Tampak satu persatu penerima yang terdiri dari pedagang pasar, PKL, dan PKH ini menerima bantuan dari presiden. Tak hanya diluar pasar, Presiden Jokowi juga berkeliling untuk mengunjungi pedagang kios dan los di dalam pasar sekaligus meninjau harga.

Dimana, dalam kesempatan tersebut Presiden Jokowi turut menyerahkan tiga jenis bantuan sekaligus. Yakni bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) kepada penerima manfaat di Kecamatan Denpasar Utara, Bantuan Modal Kerja (BMK) kepada 100 orang penerima dan BLT Minyak Goreng kepada 100 orang penerima. Selain itu terdapat dua orang penyandang disabilitas yang diberikan bantuan tongkat adaptip, kursi roda dan modal usaha.

Salah seorang penerima, Wayan Sariadi yang kesehariannya menjual nasi kuning mengaku senang dan berterimakasih atas bantuan yang diberikan. Pihaknya pun mangatakan bantuan tersebut akan digunakan untuk menambah modal usaha.

“Senang dan berterimakasih, dan akan digunakan untuk menambah modal usaha,” jelasnya.
Hal senada juga disampaikan Wayan Noviani yang memiliki usaha sembako, pihaknya mengaku bantuan ini sangat membantu. Bantuan ini juga akan dipergunakan untuk menambah modal guna mengembangkan usaha.

“Akan digunakan untuk nambah modal, sehingga bisa mengembangkan usaha,” ujarnya.

Sementara, Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara disela kunjungan mengucapkan terimakasih atas Kunjungan Presiden RI Joko Widodo di Pasar Kereneng Denpasar.

“Tentu Pemerintah Kota Denpasar berterimakasih atas kunjungan bapak Presiden di Pasar Kereneng ini,” ujarnya.

Jaya Negara berharap dengan adanya bantuan dari Presiden RI, seperti PKH, Modal Kerja dan lainya dapat menjadi motovasi dan semangat bagi masyarakat, khususnya pedagang untuk terus berusaha. Hal ini terlebih di masa pandemi saat ini.

“Tentu atas bantuan sosial yang diberikan kami mengucapkan terimakasih, dan ini diharapkan dapat memberikan motivasi dan semangat bagi pedagang untuk terus berusaha, berkembang dan tumbuh, meski di masa sulit saat ini,” jelasnya.

Terkait kunjungan Jokowi di Pasar Kreneng tersebut, Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Sonny Aprianto, selaku Pangkogasgab Pam VVIP memiliki tanggung jawab besar untuk melaksanakan tugas Operasi Pengamanan VVIP, sesuai SOP dengan tugas fisik jarak dekat secara langsung dan setiap saat kepada obyek VVIP (Presiden RI).

Sehingga selama pelaksanaan kegiatan Presiden RI di Pasar Kreneng, Pangdam IX/Udayana turut mendampinginya termasuk saat Jokowi menyapa dan memberikan langsung bantuan tersebut kepada para PKL. Bahkan, Pangdam juga turut menyerahkannya secara langsung bantuan tersebut.

wartawan
YAN
Category

Serangan Tikus di Tegalalang: Petani Pasrah Gagal Panen 3 Kali Musim, Merugi Tanpa Jaminan Asuransi

balitribune.co.id | Gianyar - Di tengah usaha petani mempertahankan lahan sawahnya dari alih fungsi, justru hama tikus menggerogoti. Di Subak Pujung Kaja, Desa Sebatu, Tegallaalang, Gianyar, bahkan ada petani yang mengalamai gagal panen dalam tiga musim berturut-turut. Hal ini sangat ironis, kerugian material dan inmaterial cukup siginifikan tanpa jaminan asuransi.

Baca Selengkapnya icon click

Wamen Isyana: GENTING Wujudkan Jamban Sehat untuk Keluarga Berisiko Stunting di Karangasem

balitribune.co.id | Amlapura - Wakil Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga, Ratu Ayu Isyana Bagoes Oka, menegaskan pentingnya kolaborasi lintas sektor dalam mempercepat penurunan stunting. Saat meninjau dua keluarga berisiko stunting di Banjar Dinas Kebon, Desa Bukit, Kecamatan Karangasem, Wamen Isyana menyoroti peran masyarakat dan dunia usaha yang bergotong royong melalui Gerakan Orang Tua Asuh Cegah Stunting (GENTING).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Danamon: #JanganKasihCelah Terhadap Ancaman Penipuan Berbasis AI Deepfake

balitribune.co.id | Jakarta - Kemajuan teknologi tidak hanya membuat hidup semakin mudah, tetapi juga memunculkan tantangan baru. Salah satu ancaman nyata yang kini semakin berkembang adalah penipuan yang menggunakan teknologi kecerdasan buatan (AI) dengan teknik deepfake yang mampu meniru wajah dan suara seseorang secara sangat realistis.

Baca Selengkapnya icon click

Akses ke Pura Dibatasi, Pansus TRAP DPRD Bali Tindaklanjuti Aduan Warga Adat Jimbaran

balitribune.co.id | Denpasar - Panitia Khusus Tata Ruang, Aset, dan Perizinan (Pansus TRAP) DPRD Provinsi Bali segera menindaklanjuti keluhan warga Desa Adat Jimbaran, Kabupaten Badung, terkait pembatasan akses ke sembilan pura yang berada di kawasan yang dikuasai oleh PT Jimbaran Hijau (PT JH).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.