Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Produktif dan Berprestasi di Tengah Pandemi

Bali Tribune/ Agung Adhitya Satria Utama dan Wayan Ardika
Balitribune.co.id | Negara - Kendati pandemi Covid-19 berdampak di berbagai bidang, termasuk di dunia pendidikan dan menyebabkan keterbatasan, namun tidak menghambat tenaga pendidik di Jembrana untuk tetap berkarya. Terbukti para guru di Jembrana tetap produktif.  Prestasi di tingkat nasional tersebut diraih dua orang guru SD pada ajang Gurulympics PGRI 2020 Tingkat Nasional. Soerang guru berhasil meraih medali emas dan seorang lainnya menyabet mendali perunggu. 
 
Kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Jembrana Ni Nengah Wartini melalui Kepala Bidang Pendidikan Dasar I Nyoman Wenten, Selasa (1/12), mengakui adanya dua guru di Jembrana yang meraih prestasi di tingkat nasional tersebut. Kedua guru berprestasi tersebut yaitu Agung Adhitya Satria Utama yang  meraih medali emas dan Wayan Ardika  meraih medali perunggu. Menurutnya kedua guru tersebut sudah sering mengikuti berbagai kegiatan bergengsi dalam bidang pendidikan. Bahkan diakuinya keduanya memang langganan juara dalam ajang lomba guru berprestasi. Dikatakannya Agung Adhitya yang bertugas di SD Negeri 3 Penyengan sering mengikuti kegiatan di tingkat pusat.
 
Guru asal Yehembang, Mendoyo ini sudah menjadi Finalis Lomba Inovasi Pembelajaran Tingkat Nasional tahun 2015 dan 2016 dan Peserta Simposium Guru di Jakarta. Tahun 2017 Peserta Diklat PKB Two In One di P4TK Yogyakarta. Tahun 2017 Peserta Bimtek Peningkatan Kompetensi Guru dalam Menyusun Karya Tulis Angkatan II di P4TK Bandung. Tahun 2017 terlibat aktif sebagai peserta dalam Pelaksanaan Workshop Literasi di Surabaya. Tahun 2018 menjadi peserta Simposium Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan IPA di Jakarta. Tahun 2019 menjadi pemakalah pada Seminar Nasional Pendidikan Matematika VII di LPMP Yogyakarta. Tahun 2020 Peserta Diseminasi Best Practices Sekolah Binaan SPMI oleh LPMP Bali dengan judul Bali Mapan melalui Goklik ini meraih medali emas Gurulympics PGRI 2020 pada Olah Karya Cabang V Sekolah Dasar.
 
Begitupula Wayan Ardika yang merupakan guru di SD Negeri 6 Yehembang juga memiliki catatn prestasi yang tak kalah membanggakan. Guru yang tinggal di Desa Baluk, Kecamatan Negara ini meraih  Juara III Lomba Penelitian Ilmiah Guru (LPIG) 2017. Pemakalah terpilih dalam Seminar Nasional 2017.  Pemakalah terpilih dalam Diseminasi Literasi Nasional 2017 Finalis Lomba Inovasi Pembelajaran (Inobel) SD Tingkat Nasional Tahun 2017 dan  2018.
 
Finalis Lomba Pembelajaran Matematika Berbasis IT Guru se-Bali Tahun 2020 ini berhasil meraih Medali Perunggu pada Gurulympics 2020. Pihaknya berharap prestasi keduanya memotivasi semua pihak untuk tetap produktif dan berprestasi di tengah pandemi. Pengalaman dan kerja keras kedua guru ini jug diharapkannya bisa menginspirasi guru lainnya untuk terus maju dan bersemangat meraih prestasi untuk peningkatan mutu dan kualitas pendidikan. 
wartawan
Putu Agus Mahendra
Category

Ny. Antari Jaya Negara dan Ny. Ayu Kristi Arya Wibawa Pimpin Gerakan Kulkul PKK-Posyandu Serentak

balitribune.co.id | Denpasar - Ketua TP PKK, Ny. Sagung Antari Jaya Negara dan Sekretaris I TP PKK Ny. Ayu Kristi Arya Wibawa, memimpin pelaksanaan Gerakan Kulkul PKK-Posyandu Serentak di dua lokasi berbeda, yakni Banjar Saba, Penatih, dan seputaran Gang Pantus Sari, Kelurahan Pedungan, Minggu (11/1) pagi. 

Baca Selengkapnya icon click

Dukung Pemulihan Bencana di Sumatera, AHM Hadirkan Layanan Service Motor Gratis dan Bangun Sarana Air Bersih

balitribune.co.id | Jakarta – PT Astra Honda Motor (AHM) bersama jaringan main dealernya menyalurkan bantuan berupa layanan service sepeda motor gratis kepada lebih dari 3.000 konsumen yang terdampak bencana alam di wilayah Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat. Program ini dilaksanakan sejak awal Desember 2025 hingga saat ini sebagai bagian dari upaya AHM dalam menemani dan mendukung masyarakat dalam menghadapi masa pemulihan pasca bencana.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Ditemukan Tergantung di Gudang Perusahaan, Pekerja Migran Asal Buleleng Tewas di Jepang

balitribune.co.id | Singaraja - Sebelumnya Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Buleleng menyampaikan data ribuan angkatan kerja Buleleng bekerja di luar negeri sebagai pekerja migran Indonesia (PMI). Salah satunya Kadek Agus Winarta (23) yang ditemukan tewas dalam kondisi tergantung di dalam gudang milik perusahaan tempatnya bekerja di Prefektur Chiba, Jepang.

Baca Selengkapnya icon click

DPC PDI Perjuangan Badung Hadiri HUT ke-53 PDI Perjuangan dan Rakernas 2026

balitribune.co.id | Mangupura - DPC PDI Perjuangan Kabupaten Badung menunjukkan soliditas dan komitmen perjuangan dengan menghadiri Pembukaan Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-53 PDI Perjuangan sekaligus Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PDI Perjuangan Tahun 2026 yang diselenggarakan oleh DPP PDI Perjuangan, Sabtu (10/1).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Wisatawan Ceko Terhempas Ombak Pantai Kelingking, Tim Gabungan Lakukan Evakuasi

balitribune.co.id | Nusa Penida – Sinergi cepat dan responsif ditunjukkan oleh Polsek Nusa Penida bersama Tim Basarnas Nusa Penida dalam menangani insiden kecelakaan laut yang menimpa seorang warga negara asing (WNA) asal Republik Ceko di kawasan wisata Pantai Kelingking, Desa Bunga Mekar, Jumat (9/1).

Baca Selengkapnya icon click

Perkuat Persaudaraan Lintas Daerah, HAI Bali Chapter Hadiri Anniversary HAI Surabaya

balitribune.co.id | Denpasar – Komunitas Honda ADV Indonesia (HAI) Bali Chapter kembali menunjukkan kuatnya semangat persaudaraan antaranggota komunitas dengan menghadiri perayaan anniversary HAI Surabaya Chapter. Kegiatan ini berlangsung pada Sabtu (10 /1) di Mojokerto, Jawa Timur, dan dihadiri oleh 20 member HAI Bali Chapter sebagai wujud nyata brotherhood lintas daerah.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.