Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Rayakan Imlek Bersama, Umat Beragama Diminta Selalu Jaga Kerukunan

wisata
DISAMBUT - Perayaan Imlek di Jembrana, Bupati dan Wabup disambut dengan tarian Barongsai khas Tionghoa.

BALI TRIBUNE - Perayaan Imlek Bersama Kabupaten Jembrana dilaksanakan Rabu (28/2)  petang di Wantilan Pura Jagatnatha Jembrana. Hadir Bupati Jembrana I Putu Artha, Wabup Made Kembang Hartawan, dan anggota Forkompimda Jembrana.

Bupati dan Wabup disambut dengan tarian Barongsai khas Tionghoa. Bagi warga Tionghoa, tarian barongsai dimaknai untuk mendatangkan aura positif dan menjauhkan aura negatif. Penyambutan tersebut bermakna untuk mendoakan kedua pemimpin di Jembrana agar selalu di kelilingi hal yang positif.

Ketua Panitia Fendi Sidharta menjelaskan perayaan Imlek bersama kali ini dihadiri warga keturunan tionghoa se Jembrana, dan perayaan kali ini mengambil tema Harmoni dalam Perbedaan Merajut Kebersamaan dalam Kebhinekaan. 

Bupati Jembrana I Putu Artha menyatakan pihaknya sangat mengapresiasi tema perayaan Imlek nasional yang diusung dalam perayaan Imlek di Jembrana. Menurut Bupati Artha, tema Harmoni dalam Perbedaan Merajut Kebersamaan dalam Kebhinekaan tersebut sangat relevan dengan kondisi kekinian dan sesuai dengan program pemerintah agar seluruh umat beragama khususnya yang berada di wilayah Kabupaten Jembrana senantiasa menjaga kerukunan baik itu intern umat maupun antar umat beragama sehingga situasi masyarakat selalu kondusif dan harmonis. “Menjaga kerukunan di Jembrana sudah merupakan kewajiban kami sebagai pemerintah. Saya sangat bersyukur dengan berbagai suku dan agama yang ada di Jembrana, semuanya hidup dengan harmonis. Saya mengucapkan terima kasih, karena begitu tingginya toleransi antar umat di Jembrana” ucapnya.

Bupati Artha juga berharap agar warga keturunan Tionghoa di Jembrana bisa berperan aktif untuk ikut serta dalam menyukseskan pembangunan daerah salah satunya dengan ikut mensosialisasikan program Pemkab Jembrana khususnya di bidang pengembanganp Pariwisata. “Sejumlah daerah tujuan wisata di Jembrana sedang kita garap. Saya berharap, saudara-saudara warga keturunan Tionghoa di Jembrana agar ikut mempromosikan daerah tujuan wisata kepada teman, kolega, atau relasi bisnisnya. Terlebih lagi jika bisa mendatangkan investor yang mau berinvestasi di Jembrana, kami selaku pimpinan daerah akan sangat berterima kasih,” ujarnya. 

wartawan
Putu Agus Mahendra
Category

Apel Peringatan Hari Kesaktian Pancasila, Wawali Arya Wibawa Ajak Masyarakat Kuatkan Penegakan Ideologi Pengamalan Pancasila

balitribune.co.id | Denpasar - Wakil Walikota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa memimpin apel Peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Kota Denpasar yang digelar di Lapangan Lumintang, Denpasar, Senin (1/10). Pada tahun 2025 ini, Hari Kesaktian Pancasila mengusung tema "Pancasila Perekat Bangsa Menuju Indonesia Raya". 

Baca Selengkapnya icon click

Bupati I Gusti Putu Parwata Pimpin Apel Peringatan Hari Kesaktian Pancasila

balitribune.co.id | Amlapura - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karangasem menggelar Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila yang berlangsung khidmat di Lapangan Tanah Aron, Rabu (1/10). Upacara ini dipimpin langsung oleh Bupati Karangasem, I Gusti Putu Parwata selaku Inspektur Upacara.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Pemkab Badung Angkat Duta Pancasila Paskibraka Indonesia Periode 2025–2029

balitribune.co.id | Mangupura - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Badung melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) resmi mengangkat Pelaksana Duta Pancasila Paskibraka Indonesia (DPPI) Kabupaten Badung Periode 2025–2029.

Pengangkatan dipimpin oleh Kepala Bakesbangpol Badung, Drs. I Nyoman Suendi mewakili Bupati Badung, di Ruang Kertha Gosana, Puspem Badung, Rabu (1/10).

Baca Selengkapnya icon click

WNA Australia Paul La Fontaine Sebut Mantan Istri Abaikan Putusan MA

balitribune.co.id | Denpasar - Seorang Warga Negara Asing (WNA) asal Australia, Paul La Fontaine menyebut mantan isterinya, Warga Negara Indonesia (WNI) berinisial AVP menyembunyikan kedua anak kembarnya masing - masing berinisial IS dan SI. Sebab, setelah diambil dari prasekolah mereka pada 25 Agustus 2022 oleh mantan istrinya, tanpa sepengetahuan atau persetujuannya hingga saat ini Paul tidak dapat bertemu kedua buah hatinya itu.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Kedatangan Turis Asing Naik, Picu Pertumbuhan Okupansi Hotel

balitribune.co.id | Mangupura - Meningkatnya kedatangan wisatawan ke Bali pada tahun 2025 ini berdampak pada tingkat hunian kamar hotel terutama di Kabupatan Badung. Seperti yang tercatat di kawasan pariwisata Nusa Dua, Badung pada tahun ini okupansi melebihi tahun 2024 lalu. Pengelola kawasan pariwisata Nusa Dua, Made Agus Dwiatmika mengungkapkan, kawasan Nusa Dua pada Agustus 2025 ini mencatatkan okupansi tertinggi yakni rata-rata 88 persen. 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.