balitribune.co.id | Denpasar - Geely Auto Indonesia meresmikan dealer pertama di Bali, Geely Mandala Mobilindo (MM) Denpasar, Kamis (22/1). Peresmian dealer pertama di Indonesia dan merupakan oulet ke-35 dealer di Indonesia ditandai dengan penguntingan pita dan pelepasan balon bersama oleh Constantinus Herlijoso selaku Sales of Head Chanel Development Director PT Geely Auto Indonesia, Head of Chanel Development and Business Operation Geely Auto Indonesia Alan Zhu, Head of After Sales Geely Auto Indonesia Evan Li , Sharp Holder Maju Mandala Mobilindo Bryan Guan, serta Direktur Maju Mandala Mobilindo, Nugroho Suharlim.
Outlet Geely MM Denpasar berlokasi di jalan Gatot Subroto Timur nomor 88A Kesiman, Kertalanggu, Denpasar berfasilitas 3S (Sales,Service, Spare Part).
Constantinus mengatakan, hadirnya Geely di Bali sejalan dengan langkah strategis Geely Auto Indonesia membuka pasar di luar pulau Jawa.
“Kami melihat Bali memiliki potensi tinggi sejalan dengan pertumbuhan mobil listrik yang terus meningkat,” kata dia
Geely bukan hanya menawarkan kendaraan lebih dari sekadar kenyamanan dan desain. Namun sebuah mobil dengan inovasi dan ada tanggung jawab terhadap lingkungan. Fokus utama adalah keberlanjutan dengan menghadirkan kendaraan listrik,tambah Constantinus.
Sementara itu, Nugroho Suharlim menjelaskan, dengan hadirnya oulet Geely di Bali menjadi opsi baru mobil listrik di Bali.
"Hadirnya Geely di Denpasar menjadi tonggak sejarah untuk Geely di Bali. Kami melihat Bali memiliki potensi besar untuk market mobil listrik, serta lini produk Geely akan menjadi pilihan baru kendaraan modern," ucap Nugroho.
Nugroho menambahkan, Bali merupakan kota yang memiliki pertumbuhan cukup pesat di Indonesia.Dengan kondisi demografinya sebagai kota wisata dan ekonomi. kehadiran akan menjadi warna dan meramaikan industri otomotif di Bali.
Outlet Geely MM Denpasar dirancang dengan standar global Geely. Dilengkapi dengan showroom yang modern, ruang tunggu service nyaman, dan area servis yang bersih ditangani oleh teknisi berpengalaman serta bersertifikasi Geely Auto Indonesia Indonesia.