Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Satu Jalur Percepat Pemerataan Pembangunan Bali, Warga Bugbug dan Ngis Karangasem Deklarasikan Dukungan untuk Koster-Ace

simakrama
SIMAKRAMA – Cagub nomor urut 1 Wayan Koster yang berpasangan dengan Cok Ace saat mengadakan simakrama di Desa Bugbug, Kabupaten Karangasem, Kamis (14/6) lalu.

BALI TRIBUNE - Kemenangan untuk wilayah Kabupaten Karangasem pada Pilgub Bali 2018 adalah milik Pasangan Calon (Paslon) Gubernur-Wakil Gubernur Bali nomor urut 1, Wayan Koster-Tjok Oka Arta Ardana Sukawati (Koster-Ace), seperti  dilansir Saiful Mujani Research and Consulting, beberapa waktu lalu, bukanlah isapan jempol belaka. Terbukti, tiap kali turun menyapa masyarakat di sejumlah desa yang ada di wilayah kabupaten berjulukan Gumi Lahar, Koster-Ace selalu mendapat sambutan dan dukungan luas dari warganya. Seperti pada Kamis (14/6) misalnya, ribuan warga Desa Adat Bugbug, Kecamatan Karangasem, dan Desa Ngis, Kecamatan Manggis,  menyatakan solid mendukung Paslon yang diusung PDIP, Hanura, PKB, PAN, PPP dan PKPI itu. Hadir dalam pernyataan kebulatan tekad itu, calon Gubernur Wayan Koster didampingi Ketua Tim Pemenangan Koster-Ace Karangasem Gede Dana, anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Karangasem, Ketua DPD Hanura Bali Made Sudarta, tokoh masyarakat Bugbug Nyoman Purwa Arsana, perwakilan partai pengusung dan sejumlah tokoh masyarakat. Tokoh Masyarakat Desa Adat Bugbug I Gede Ngurah mengungkapkan alasan mengapa pihaknya mendukung Paslon yang identik dengan warna baju putih dan hitam dalam kertas suara Pilgub Bali tersebut. "Pak Koster sudah terbukti nyata sumbangsihnya terhadap kepentingan desa di sini, selama beliau menjadi anggota DPR. Di antaranya kita dibantu pembangunan wantilan di Banjar Samuh, seperangkat gong dan 52 beasiswa untuk SMA Jagathita," sebutnya. Sementara itu Ketua Tim Pemenangan Koster- Ace Karangasem Gede Dana membenarkan hal itu. Bahkan menurut dia, untuk Kabupaten Karangasem ada sekitar tidak kurang dari seribu siswa mendapat beasiswa. Beasiswa dari Program Kartu Indonesia Pintar (KIP) diserahkan itu untuk siswa SD sampai SMA/SMK.  "Ada sekitar 6 ribu beasiswa yang beliau perjuangkan untuk Bali. Khusus Karangasem mendapat prioritas. Karena keadaan ekonomi sebagian warganya masih menengah ke bawah," terangnya. Pihaknya kemudian menegaskan bahwa Koster sebagai sosok pemimpin Bali yang sangat fokus dalam membangun bidang pendidikan. Ini dibuktikan ketika duduk sebagai anggota Komisi X DPR RI yang salah satunha membidangi pendidikan. "Apalagi kalau jadi gubernur. Tentunya akan lebih bagus lagi untuk dunia pendidikan di Bali khususnya Karangasem. Karena melalui pendidikan akan mampu meningkatkan derajat kesejahteraan masyarakat kita di sini," tegasnya. Dalam kesempatan itu Koster menegaskan komitmennya dalam membangun kualitas pendidikan di kabupaten paling timur Pulau Bali itu. "Karena melalui pendidikan, tidak hanya untuk mengangkat derajat kesejahteraan masyarakatnya saja. Tapi juga juga untuk mengatasi semua permasalahan yang ada masyarakat," terangnya. Adapun sejumlah program yang telah disiapkan pihaknya untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Karangasem, di antaranya pendidikan gratis 12 tahun, Akademi Komunitas dan membangun sekolah semacam SMA/SMK Bali Mandara. "SMA/SMK yang mirip Bali Mandara itu nanti hanya khusus untuk anak dari Karangasem saja. Semuanya biayanya gratis," tegasnya. Sementara untuk bidang lain yang juga sangat dibutuhkan masyarakat Karangasem, Koster akan melanjutkan  program jaminan kesehatan gratis se-Bali yakni Jaminan Kesehatan Bali Mandara (JKBM).  "Nanti namanya Krama Bali Sehat (KBS). Tapi tanggunganya ditambah, kualitasnya pelayannya juga ditingkatkan. Kemudian tiap Puskesmas akan disiapkan dokter spesialis kandungan dan anak," jelasnya. Di bidang ekonomi dan infrastruktur, Koster akan membangun Pelabuhan Kapal Pesiar di Amed serta mengembangkan kawasan Kubu sebagai destinasi pariwisata seperti di Kuta. Apalagi Bandara Bali Utara di Buleleng akan segera direalisasikan sehingga akan menunjang pengembangan pariwisatan di Karangasem. "Untuk bidang ekonomi, Tiyang akan kembangkan produk lokal Karangasem seperti arak dan salak menjadi industri yang menguntungkan," tutup Koster.Bahkan Koster meyakinkan bahwa Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan memberikan dukungan terhadap pembangunan di Bali.  "Inilah pentingnya Satu Jalur termasuk dengan pemerintah pusat. Karena Pak Jokowi juga dari PDI Perjuangan. Tiyang dulu tahun 2014 yang jadi Ketua Tim Pemenangannya di Bali," tegasnya. Dengan kedekatan hubungan tadi, maka otomatis memudahkan mendapat dukungan dari Pemerintah Pusat untuk mengatasi keterbatasan anggaran pembangunan yang dimiliki oleh Pemprov Bali. "Untuk mempercepatan pemerataan pembangunan Bali dalam segala bidang sangat dibutuhkan dukungan dari Pusat. Nanti Tiyang jadi Gubernur akan mengerahkan semua jaringan pergaulan Tiyang di Jakarta untuk mendapat bantuan dan dukungan dari Pusat," jelasnya menegaskan. Usai itu, ratusan warga yang hadir dengan penuh semangat menerikan yel-yel Salam Satu Jalur sebagai bentuk dukungan kepada Koster-Ace pada Pilgub Bali 27 Juli 2018 ini. Dilanjutkan dengan simulasi pencoblosan tanda gambar Paslon nomor urut 1.

wartawan
redaksi
Category

Wayan Suyasa Mundur, Nadi Putra Pimpin Golkar Badung

balitribune.co.id | Mangupura - Ketua DPD Golkar periode 2020 -2025 I Wayan Suyasa memutuskan mundur dan tidak akan maju lagi memimpin Golkar Badung dalam Musyawarah Daerah (Musda) XI. Sebagai gantinya AA Ngurah Ketut Agus Nadi Putra alias Turah Tut secara aklamasi terpilih menakhodai Golkar Badung periode 2025-2030.

Baca Selengkapnya icon click

Ungkap Kasus Korupsi LPD Desa Adat Beluhu Senilai Rp 20 Miliar, Polisi Amankan 2 Wanita

balitribune.co.id | Amlapura - Unit Tipikor Sat Reskrim Polres Karangasem dipimpin Kasat Reskrim AKP Alberto Diovant dan Kanit III Ipda Ida Bagus Gede Agung Dharma Putra, berhasil mengungkap kasus dugaan tindak pidana korupsi di Lembaga Perkreditan Desa (LPD) Desa Adat Beluhu, Desa Tulamben, Kecamatan Kubu, Kabupaten Karangasem. Dua orang wanita diamankan dan ditetapkan sebagai tersangka.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Desa Darmasaba Kembali Ukir Prestasi Internasional, Inovasi BAJRA Jadi Inspirasi Penanggulangan Rabies di Asia

balitribune.co.id | Mangupura - Desa Darmasaba kembali mengharumkan nama Kabupaten Badung di tingkat internasional. Kepala Desa Darmasaba, Ida Bagus Surya Prabhawa Manuaba, didapuk menjadi salah satu panelis dalam Konferensi Rabies in Borneo (RIB) 2025 yang digelar di Borneo Convention Centre Kuching (BCCK), Sarawak, Malaysia, pada 30 September hingga 1 Oktober 2025.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Kawasan Hutan Lindung di Bali Barat Terbakar

balitribune.co.id | Singaraja - Kebakaran hebat terjadi di kawasan hutan lindung Bali Barat, Rabu (8/10) malam. Titik api terlihat sejak pukul 18.00 Wita dan membesar hingga merambah kawasan hutan di dekat Pura Kertakawat, Desa Banyupoh, Kecamatan Gerokgak. Hingga pukul 21.30 Wita api belum dapat di padamkan mengingat lokasi kebakaran dilereng dengan kondisi kemiringan.

Baca Selengkapnya icon click

Rapat Pembahasan Studi Kelayakan Rencana Kerjasama Pemkab Badung dan IDB Bali

balitribune.co.id | Mangupura - Pemerintah Kabupaten Badung melalui Bagian Kerja Sama Sekretariat Daerah (Setda) menggelar Rapat Pembahasan Studi Kelayakan Rencana Kerja Sama antara Pemkab Badung dengan Institut Desain dan Bisnis (IDB) Bali, bertempat di Ruang Rapat Nayaka Gosana III, Lantai II Kantor Bupati Badung, Selasa (7/10).

Rapat ini menjadi langkah awal dalam meninjau potensi dan kelayakan kerja sama yang diusulkan oleh IDB Bali.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.