Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Segera Buka Program Pendidikan Dokter Subspesialis Ilmu Penyakit Dalam, Tim Asesor Lakukan Visitasi ke Fakultas Kedokteran Unud

Bali Tribune / VISITASI - FK Unud melaksanakan visitasi Pembukaan Program Pendidikan Dokter Subspesialis Ilmu Penyakit Dalam bertempat di ruang Dr. AA Made Djelantik, Gedung FK Denpasar, Selasa (13/9).

balitribune.co.id | Denpasar - Dalam rangka mengembangkan keilmuan dibidang Penyakit Dalam, Fakultas Kedokteran Universitas Udayana (FK Unud) melaksanakan visitasi Pembukaan Program Pendidikan Dokter Subspesialis Ilmu Penyakit Dalam bertempat di ruang Dr. AA Made Djelantik, Gedung FK Denpasar, Selasa (13/9).

Kegiatan ini dihadiri oleh Rektor Unud, Direktur Utama RSUP Prof. Dr. I.G.N.G. Ngoerah, Ketua LP3M, Ketua LP2M, Kepala USDI Universitas Udayana, Kepala UPT Perpustakaan, Direktur Pelayanan Medik dan Keperawatan RS Universitas Udayana, Direktur RSGM Universitas Udayana, Ketua Senat FK Unud, para Wakil Dekan FK Unud, para Koordinator Program Studi Sarjana, para Ketua Departemen, para Ketua Unit, serta para dosen Program Studi Spesialis Ilmu Penyakit Dalam di FK Unud.

Visitasi diselenggarakan selama 5 hari yakni dari tanggal 13 s/d 17 September 2022 dan menghadirkan 3 orang tim asesor yaitu (1) Dr. dr. Putu Moda Arsana, Sp.PD-KEMD.FINASIM (Ketua Konsil Kedokteran Indonesia), (2) Prof. Dr. dr. Bachtiar, Sp.Rad (K) (Ketua Divisi Standar Pendidikan Profesi Konsil Kedokteran), (3) dr. Mariatul Fadilah, MARS. Sp.KKLP., Ph.D, (Divisi Standar Pendidikan Profesi Konsil Kedokteran). Agenda visitasi selama 5 hari ini akan diisi dengan kegiatan verifikasi dokumen dan kunjungan meninjau sarana serta prasarana dari masing-masing peminatan di Program Studi Spesialis Ilmu Penyakit Dalam.

Rektor Universitas Udayana, Prof. Dr. Ir. I Nyoman Gde Antara, M.Eng.,IPU. dalam sambutannya menyampaikan mengenai proses perbaikan mutu dan kemajuan-kemajuan yang sedang dilakukan oleh Universitas Udayana diantaranya ; 64% program studi di Universitas Udayana sudah terakreditasi A (sangat baik) dan unggul, hampir 100% manajemen Tridharma Perguruan Tinggi sudah diselenggarakan secara online, transformasi perpustakaan menjadi e-library, berlangganan science direct, dan penujukan RS Unud menjadi RS rujukan untuk penyelenggaraan G20 di Bali. Lebih lanjut Rektor menyampaikan harapannya semoga pembentukan prodi subspesialis ini mendapatkan lampu hijau dan segera didirikan. "Mudah-mudahan tim visitasi memberikan hal yang terbaik untuk fakultas kedokteran dan program studi spesialis ilmu penyakit dalam, harapannya prodi spesialis yang akan dibentuk segera diresmikan," ucap Prof. Antara.
 
Sementara itu Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Udayana Dr. dr. Komang Januartha Putra Pinatih, M.Kes yang menyampaikan apresiasinya terhadap dukungan Rektor beserta para guru besar untuk pendirian program studi subspesialis. Dekan menjelaskan bahwa pendirian subspesialis ini sebagai upaya Fakultas Kedokteran untuk menjawab berbagai tantangan di masa depan dan berharap pendirian program studi subspesialis ini dapat terwujud ."Semoga hasil vitsitasi ini bisa memberikan lampu hijau untuk pendirian subspesialis, kami berharap Tim KKI memberikan banyak masukan sehingga cita-cita untuk pendirian subspesialis ini dapat terwujud," ucapnya.
 
 
wartawan
ARW
Category

Satgas Pekat Agung 2025 Imbau Masyarakat Laporkan Tindak Premanisme

balitribune.co.id | Denpasar - Guna menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, personel Polda Bali yang tergabung dalam Satgas Preventif Operasi Pekat Agung-2025 melaksanakan kegiatan patroli dan himbauan kepada masyarakat, terkait aksi premanisme, begal maupun kejahatan jalanan yang menjadi kerawanan di wilayah hukum Polda Bali.

Baca Selengkapnya icon click

Astra Motor Bali Tanamkan Kesadaran Keselamatan Berkendara pada Generasi Muda

balitribune.co.id | Denpasar –Astra Motor Bali kembali menunjukkan komitmennya dalam membangun budaya berkendara yang aman di kalangan generasi muda melalui kegiatan edukasi Safety Riding di SMK Negeri 2 Denpasar. Kegiatan ini diikuti oleh 70 siswa dan siswi yang antusias mengikuti materi yang dibawakan langsung oleh Tim Safety Riding Astra Motor Bali, Yosept Klaudius pada Jumat (9/5).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bersatu untuk Bali, Gubernur Koster Kirimkan Pesan pada Peringatan HUT Bangli ke-821

balitribune.co.id | Bangli - Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Bangli ke-821 pada Sabtu (10/5) di kemas begitu apik dan berlangsung sangat semarak. Upacara yang berlangsung di alun-alun Bangli tersebut diikuti ribuan orang baik itu dari kalangan ASN dan siswa serta tokoh masyarakat. Spesialnya lagi peringatan HUT Bangli  tahun ini di hadiri Gubernur Bali, I Wayan Koster dan didaulat sebagai Inspektur upacara.

Baca Selengkapnya icon click

Pengamanan Ketat Sidang Sengketa Tanah, Polres Klungkung Siagakan Personel

balitribune.co.id | Semarapura - Polres Klungkung mengerahkan personelnya untuk melaksanakan pengamanan ekstra pelaksanaan sidang sengketa tanah di Pengadilan Negeri (PN) Semarapura, Kabupaten Klungkung. Pengamanan ini dilakukan untuk menjaga situasi kondusif dan mencegah potensi gesekan antar pihak yang bersengketa.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Tingkatkan Komunikasi Siswa, Astra Motor Bali Luncurkan "Synergi Youth Squad"

balitribune.co.id | Denpasar –Upaya menghadirkan kolaborasi komunikasi bertajuk Sinergi Bagi Negeri, Astra Motor Bali bersama PT Astra Honda Motor (AHM) mengajak para pelajar dari sekolah mitra binaan untuk meningkatkan kreativitas digital dan literasi media sosial melalui program “Bootcamp Synergi Youth Squad”.

Baca Selengkapnya icon click

5 Pengcab Ikuti Kejurprov Hockey Bali 2025, Jadi Wahana Pembinaan dan Seleksi Atlet

balitribune.co.id | Tabanan - Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Hockey Bali 2025 secara resmi dibuka Ketua Umum Kini Bali, Gusti Ngurah Oka Darmawan, di GOR Debes Tabanan. Kejuaraan ini berlangsung selama dua hari, 9-10 Mei 2025, dan diikuti oleh 5 daerah, yaitu Denpasar, Gianyar, Tabanan, Badung, dan Jembrana. Pembukaan ditandai dengan pemukulan bola pertama oleh Ketua Koni Bali IGN Oka Darmawan didampingi Ketua Pengprov Hockey Bali Dr. dr. AAN.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.