Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Sehari, Sembilan Orang Digigit Anjing Rabies

AMBIL SAMPEL - Petugas Kesehatan Hewan saat mengambil sampel anjing yang menggigit warga.





BALI TRIBUNE - Data Dinas Kesehatan Kabupaten Klungkung dari hasil laporan masyarakat, diketahui bahwa dalam sehari pada Minggu (6/1) lalu ada sembilan orang digigit anjing rabies di Banjar Ayung, Kelurahan Semarapura Klod, Kabupaten Klungkung. Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Dinas Kesehatan KLungkung, dr Jaya Putra, Senin (14/1) mengatakan, mula-mula anjing yang mengidap rabies itu menggigit pemiliknya, kemudian berlari dan menggigit orang lainnya, yang kebetulan lewat di dekan anjing tersebut. “Setelah menggigit beberapa orang, anjing tersebut berprilaku aneh dengan  menggigit barang bekas dan batu. Setelah itu anjing tersebut langsung mati di tempat, dan kami sudah memeriksa anjing itu ke Laboratorium Kesehatan Hewan,” jelas Jaya Putra. Ia kemudian memerinci kesembilan korban gigitan anjing penderita rabies tersebut maupun yang berinteraksi dengan anjing penderita rabies, yakni Luh Ari Nurasih (40) alamat Banjar Ayung Semarapura Klod sudah divaksin VAR tanggal 6 Januari 2019, Komang gede Wiguna (8) alamat sama sudah divaksin tanggal 6 Januari, Ketut Darmawan (39) alamat sama sudah divaksin VAR tanggal 6 Januari di UGD RSU Klungkung, Kadek Linda (23) alamat sama sudah divaksin VAR tanggal 8 Januari. Kemudian Luh Ayu Mas Purnama Dewi (10) alamat sama sudah divaksin VAR tanggal  7 Januari 2019, Luh Putu Widyaningsih (8) alamat sama sudah divaksin VAR tanggal 7 Januari, Gede Eka Surya Putra (11) alamat sama sudah divaksin VAR tanggal 8 Januari, Komang Arjuna (6) alamat sama sudah divaksin VAR tanggal 8 Januari, dan Ni Made Sri Maharani (5) alamat sama sudah divaksin VAR  tanggal 11 Januari. Jaya Putra mengatakan,  untuk anjing penderita rabies yang sudah mati tersebut otaknya diambil untuk diperiksa di laboratorium sampelnya oleh petugas. “Hasil pemeriksaan laboratorium keluar tanggal 8 Januari dengan hasil anjing positif rabies dan kembali dilakukan pelacakan kasus rabies, akhirnya ditemukan lagi dua orang tergigit dan tiga orang yang sering kontak dengan anjing tersebut dengan total keseluruhan yang menderita penyakit  rabies sembilan orang  dan segera dilakukan vaksinasi,” terang Jaya Putra. Petugas Kesehatan Hewan, lanjut dia, langsung melakukan sosialisasi untuk hewan peliharaan lainnya yang ada di kawasan Banjar Ayung, Semarapura Klod dan sekitarnya seperti anjing dan kucing semua terpaksa dieliminasi sedangkan orang yang tergigit anjing semua sudah diberikan VAR dan dua orang yang dengan gigitan anjing sudah diberikan juga SAR (serum anti rabies)  di UGD RSUD Klungkung.

wartawan
Ketut sugiana
Category

Ide Eco Fishing Port Ala Trenggono dan Eco Friendly Ala Pak Koster

balitribune.co.id | Menteri Kelautan dan Perikanan RI, Sakti Wahyu Trenggono, menghargai dukungan Gubernur Bali, Wayan Koster (Pak Koster), terhadap pembangunan pelabuhan perikanan di Pengambengan Jembrana yang menggunakan konsep eco fishing port atau pelabuhan perikanan yang ramah lingkungan yakni pengelolaan pelabuhan yang mempertimbangkan kemampuan lingkungan untuk mendukung kehidupan manusia dan makhluk hidup lainnya serta menjaga keseimbangan ekolo

Baca Selengkapnya icon click

Peduli Sesama, Wabup Pandu Dukung Baksos Anniversary ke-5 EMC Bali Cabang Karangasem

balitribune.co.id | Amlapura - Dalam semangat kebersamaan dan kepedulian sosial, Wakil Bupati Karangasem Pandu Prapanca Lagosa menghadiri perayaan Anniversary ke-5 Equsutor Motor Cycle (EMC) Bali Cabang Karangasem, yang dirangkaikan dengan kegiatan touring dan bakti sosial, Minggu (12/10).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Setwan Bali Gali Strategi Publikasi Kegiatan Dewan di DPRD Provinsi DKI Jakarta

balitribune.co.id | Jakarta - Setelah melakukan kunjungan dalam rangka studi tiru terkait pengendalian banjir di Dinas Sumber Daya Air (SDA) Provinsi DKI Jakarta, Kamis (22/8), kunjungan kerja Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (Setwan) Provinsi Bali bersama rombongan Forum Wartawan DPRD (Forward) Bali dilanjutkan ke Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi DKI Jakarta pada Jumat (10/10).

Baca Selengkapnya icon click

Wawali Arya Wibawa Hadiri Musda XI DPD Partai Golkar Kota Denpasar

balitribune.co.id | Denpasar - Wakil Walikota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa menghadiri Musyawarah Daerah (Musda) XI DPD Partai Golongan Karya (Golkar) Kota Denpasar Tahun 2025 yang dibuka langsung Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Bali, Gde Sumarjaya Linggih, di Gedung Madu Sedana, Sanur Kauh, Minggu siang (12/10).  

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Alih Fungsi Lahan di Badung Semakin "Gila-gilaan", Tahun 2024 Saja Mencapai 348 Hektar

balitribune.co.id | Mangupura - Masifnya pembangunan berdampak serius terhadap alih fungsi lahan di Kabupaten Badung.  Tercatat setiap tahun alih fungsi lahan terus bertambah. Bahkan alih fungsi lahan terjadi secara "gila-gilaan" pada tahun 2024. Dimana dalam setahun itu dua ratusan hektar lahan produktif di Gumi Keris berubah menjadi beton.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.