Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Seorang Wisatawan China Jatuh di Pantai Klingking

Bali Tribune / JATUH - Wisatawan China Chen Peiyuan menderita luka parah setelah terjun bebas dari ketinggian saat hendak turun usai berfoto ria di Pantai Klingking.

balitribune.co.id | SemarapuraObjek wisata Klingking Beach, Dusun Karangdawa, Desa Bunga Mekar, Nusa Penida hampir merenggut korban jiwa pada Minggu (14/7) lalu sekira pukul 14.30 Wita. Saat itu seorang wisatawan asal China terjatuh saat hendak turun ke pantai tersebut usai berfoto ria.

Kapolsek Nusa Penida, Kompol Ida Bagus Putra Sumerta dihubungi Rabu (17/7) membenarkan kejadian tersebut. Menurutnya, wisatawan China tersebut diketahui bernama Chen Peiyuan, laki laki 19 tahun, passport: EJ7113388. Korban menginap  sementara di Hotel Akatara Jalan Raya Banjar Nyuh, Desa Ped, Kecamatan Nusa Penida.

 "Saat korban terjatuh, saksi yang mengetahui kejadian tersebut seorang driver bernama I Komang Alit Sudarma (25) beralamat Dusun Klumpu, Desa Klumpu, Nusa Penida dan  Jinkai Gong (18) Laki-laki berkebangsaan  China tinggal di hotel yang sama dengan korban," ungkap IB Putra Sumerta.

Kompol Putra Sumerta mengatakan rombongan korban saat itu menurut saksi sekitar pukul 10.00 Wita bersama empat teman lainnya tiba di Pelabuhan Br. Nyuh Nusa Penida.

Selanjutnya langsung menuju Hotel Akatara karena korban dan temannya ingin beristirahat. Sekira 2 jam beristirahat korban beserta temannya kemudian mengajak saksi Alit Sudarma mencari makan siang di Warung The MM.

Setelah selesai makan siang langsung menuju objek wisata Klingking Beach, dan tiba sekira pukul 14.00 Wita. Rombongan selanjutnya menuju tempat foto untuk mengantre, kemudian korban ingin turun ke bawah pantai dengan satu orang temannya sedangkan tiga orang teman lainnya masih mengantre untuk foto.

Korban sempat memberi tahu kepada saksi Alit untuk menjaga temannya setelah beberapa saat kemudian melaksanakan aktivitas foto-foto saksi mendapatkan informasi bahwa ada tamu yang jatuh kemudian saksi mengecek karena tamunya turun ke bawah dan teman dari korban yang ikut turun tiba-tiba naik ke atas dan memberi tahu kepada saksi bahwa temannya jatuh.

Kemudian  saksi Alit berkoordinasi dengan pihak pengelola objek Wisata Klingking Beach agar korban dapat dievakuasi, kemudian korban dievakuasi dengan menggunakan mesin proyek yang ada di objek Wisata Klingking Beach sekira pukul 16.30 Wita dapat dievakuasi, selanjutnya korban langsung dievakuasi ke Klinik Nusa Medica untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut.

"Saat itu korban dapat dievakuasi dengan menggunakan mesin proyek yang ada di objek Wisata Klingking. Menurut  Dokter Rian yang menangani korban bahwa korban mengalami luka pada bagian kepala sebelah kanan ada robek dan kepala belakang juga robek dan dokter curiga ada pendarahan di dalam otak, sementara kondisi korban semakin menurun dan  korban sudah dirujuk ke RS BIMC  Kuta Badung pada pukul 22.55 Wita," pungkasnya.

wartawan
SUG
Category

Malam Apresiasi Kinerja Pemerintahan Daerah 2025, Pemkab Badung Raih Penghargaan Layanan Pendidikan

balitribune.co.id | Jakarta - Wakil Bupati Badung Bagus Alit Sucipta menghadiri acara Malam Apresiasi Kinerja Pemerintahan Daerah 2025 yang dilaksanakan oleh Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia (Kemendagri RI) bekerja sama dengan Tempo Media Group, bertempat di Hotel Borobudur Jakarta, Senin (1/12).

Baca Selengkapnya icon click

Denpasar Masuk Deretan Pemerintah Daerah Berkinerja Terbaik Kemendagri

balitribune.co.id | Jakarta - Pemerintah Kota Denpasar kembali menorehkan prestasi nasional. Pada Senin (1/12), Pemkot Denpasar menerima Penganugerahan Apresiasi Kinerja Pemerintahan Daerah Tahun 2025 yang berlangsung di Ballroom Flores, Hotel Borobudur Jakarta.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Tingkatkan Mutu Pendidikan, Astra Motor Bali Gelar Festival Vokasi Satu Hati

balitribune.co.id | Denpasar – Astra Motor Bali kembali menjadi ajang kalibrasi dan unjuk prestasi bagi para guru dan pelajar Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Mitra Binaan Astra Honda di Bali melalui penyelenggaraan Festival Vokasi Satu Hati (FeVoSH) 2026. Acara tahunan ini digelar pada Selasa (2/12) di Ruang Ubung, Lantai 4 Gedung Astra Motor Bali, sekaligus berfungsi sebagai seleksi tingkat regional.

Baca Selengkapnya icon click

Step Up dengan Generasi Terbaru, All New Honda Vario 125 Semakin Keren dan Sporti

balitribune.co.id | Jakarta - PT Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan generasi terbaru dari skutik andalannya, All New Honda Vario 125, dengan pembaruan menyeluruh, dilengkapi kehadiran tipe terbaru berkonsep Street style. Pilihan terbaru salah satu skutik terlaris Honda ini siap meningkatkan penampilan pengendaranya sesuai dengan tren gaya hidup masa kini.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Koster Ajukan Raperda Alih Fungsi Lahan Buat Kendalikan Pembangunan

balitribune.co.id | Denpasar - Gubernur Bali, Wayan Koster, mulai mengajukan Rancangan Peraturan Daerah berjudul Pengendalian Alih Fungsi dan Alih Kepemilikan Lahan Produktif dan Sawah serta Praktik Nominee ke DPRD Bali.

Koster di Denpasar, Senin (1/12) , mengatakan, raperda ini untuk mengendalikan pembangunan masif yang semakin hari semakin memakan lahan produktif.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.