Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

SMPN 3 Bangli dan SMPN 1  Siap Berlaga di Asean Robotik Day 2025 dan Olimpiade sains Nasional

robotik
Bali Tribune / AUDIENSI - tim robotik SMP Negeri 3 dan tim Peserta Olimpiade Sains Nasional untuk bidang Ilmu Pengetahuan Sosial SMPN 1 Bangli diterima Bupati Bangli, Sang Nyoman Sedana Arta, dalam sebuah audiensi

balitribune.co.id | Bangli - Suasana penuh semangat terasa di Ruang kerja Bupati Bangli pada Selasa (16/9). Jajaran siswa dan guru pembina dari tim robotik SMP Negeri 3 dan  tim Peserta Olimpiade Sains Nasional untuk bidang Ilmu Pengetahuan Sosial SMPN 1 Bangli diterima langsung oleh Bupati Bangli, Sang Nyoman Sedana Arta, dalam sebuah audiensi hangat.

Kedatangan tim yang di pimpin langsung Oleh Kepala Dinas Pendidikan Pemudan Dan Olahraga Kabupaten Bangli beserta kepala sekolah dari masing2 sekolah adalah untuk memohon doa restu dan dukungan dari pemerintah daerah menjelang keikutsertaan mereka dalam ajang bergengsi "Asean Robotic Day 2025" tingkat nasional yang akan diselenggarakan di Jakarta pada  26-27 September. Serta lomba Olimpiade Sains Tingkat Nasional yang diadakan Oleh Kementrian Pendidikan, Kebudayaan Riset dan Teknologi di jakarta 21-27 September mendatang. 

Bupati Bangli, Sang Nyoman Sedana Arta, menyambut baik dan memberikan apresiasi tinggi kepada para siswa dan guru pembina. Menurutnya, prestasi di bidang teknologi dan robotika ini sejalan dengan visi pemerintah daerah untuk memajukan sumber daya manusia yang unggul dan melek teknologi.

"Ini adalah bukti nyata bahwa anak-anak Bangli memiliki potensi luar biasa. Jangan pernah takut untuk berinovasi dan bersaing. Pemerintah Kabupaten Bangli sangat mendukung penuh perjuangan adik-adik semua," tegas Bupati Sedana Arta. 

Bupati  juga berpesan agar tim tetap menjaga kekompakan, semangat sportivitas, dan kesehatan selama mengikuti kompetisi. "Kemenangan adalah bonus, yang terpenting adalah pengalaman, proses belajar, dan keberanian kalian untuk tampil. Tunjukkan bahwa generasi muda Bangli mampu berprestasi," tambahnya.

Perlu di ketahui untuk siswa SMPN 3 Bangli yang mewakili lomba Asean robotik day tertiri dari 3 tim yakni Anggota Tim 1 Dewa Sang Ketut Widi Pradnyan, I Putu Akssa Adyatama. Anggota Tim 2 Komang Satria Januarta, Kadek Deva Angga Putra Wijaya Anggota Tim 3 Komang Daneswara Arya Karan,Gede Arya Andika Pratama. Dan untuk Peserta Olimpiade Sains Nasional untuk bidang Ilmu Pengetahuan Sosial SMPN 1 Bangli diwakili oleh I Ketut Surya Krishna Dwipayana. 

Dengan restu dan dukungan dari kepala daerah, diharapkan tim yang mewakili semakin mantap untuk bertolak ke Jakarta dan siap bertanding membawa nama baik sekolah dan Kabupaten Bangli. Dan di sela sela audensi diisi pemberian penghargaan kepada Putu Pande Syiva Canaya Gandhi atas prestasinya meraih prestasi dalam ajang Miss Culture Global Idoonesia 2025 sebagai runner Up.

wartawan
SAM
Category

Tahun Baru, Motor Baru! Nikmati Kejutan Promo Desember Istimewa dari Honda

balitribune.co.id | Denpasar – Menutup tahun 2025 dengan penuh suka cita, Honda menghadirkan program promo spesial akhir tahun bertajuk “Desember Istimewa”. Program ini berlangsung melalui Virtual Exhibition pada 5–31 Desember 2025, memberikan kemudahan bagi masyarakat untuk memiliki sepeda motor Honda dengan berbagai keuntungan menarik dan harga yang semakin hemat.

Baca Selengkapnya icon click

Warga Malaysia Diduga Salahgunakan Izin Tinggal untuk Bisnis Kontraktor di Bali

balitribune.co.id | Mangupura - Seorang Warga Negara Asing (WNA) asal Malaysia berinisial Is Bin M diduga menjadi kontraktor tanpa izin menjalani proyek properti di seputaran Jalan Dewi Saraswati Kerobokan Kelod, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung. 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bupati Sanjaya Awali Langkah 100 Tahun Bali Era Baru dengan Matur Piuning di Pura Batukau

balitribune.co.id | Tabanan - Pemerintah Kabupaten Tabanan menggelar Persembahyangan Bersama sekaligus Matur Piuning dan Memohon Restu dalam rangka dimulainya implementasi Haluan Pembangunan Bali Masa Depan, 100 Tahun Bali Era Baru 2025–2125 di Kabupaten Tabanan. Kegiatan yang dilaksanakan di Pura Luhur Batukau, Desa Wongaya Gede, Penebel, Tabanana, dipimpin langsung oleh Bupati Tabanan, Dr.

Baca Selengkapnya icon click

Gerbong Mutasi Polda Bali Bergulir, 268 Anggota Bergeser Posisi

balitribune.co.id | Denpasar - Gerbong mutasi Polda Bali juga ikut bergerak. Setelah Kapolri Jendral Polisi Listyo Sigit Prabowo memutasi ratusan perwira, kini giliran Kapolda Bali Irjen Pol Daniel Adityajaya memutasi 268 anggota. Mutasi ini berdasarkan Surat Telegram Kapolda Bali Nomor: ST/2287/XII/KEP./2025, tanggal 23 Desember 2025 yang ditandatangani oleh Kepala Biro Sumber Daya Manusia (Karo SDM) Polda Bali, DR.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Segera Tukarkan Telkomsel POIN Anda Sebelum 31 Desember 2025

balitribune.co.id | Denpasar - Telkomsel mengajak seluruh pelanggan setianya untuk segera menukarkan Telkomsel POIN yang dimiliki sebelum batas waktu 31 Desember 2025. POIN yang tidak ditukarkan hingga batas waktu tersebut akan hangus sesuai dengan ketentuan program Telkomsel POIN.

Baca Selengkapnya icon click

Inspektorat Tegaskan Audit Dana Desa Sudaji Selesai, Dana Dikembalikan

balitribune.co.id | Singaraja - Inspektorat Daerah Kabupaten Buleleng menyatakan proses audit penggunaan Dana Desa Sudaji, Kecamatan Sawan, oleh Perbekel I Made Ngurah Fajar Kurniawan untuk tahun anggaran 2022 hingga 2024 telah rampung secara administratif. Seluruh temuan kerugian negara senilai kurang lebih Rp425 juta dipastikan telah dikembalikan ke kas desa. 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.