Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Sopir Bus Diminta Tidak Ugal-ugalan di Jalan Raya

Bali Tribune/EDUKASI- Anggota Satuan Lalulintas (Sat Lantas) Polesta Denpasar mendatangi terminal bus yang di Jalan Pidada Ubung Denpasar, Selasa (19/4).


balitribune.co.id | Denpasar - Anggota Satuan Lalulintas (Sat Lantas) Polesta Denpasar mendatangi terminal bus yang di Jalan Pidada Ubung Denpasar, Selasa (19/4). Kedatangan anggota Polantas ini untuk memberikan edukasi kepada para sopir agar selalu mengedepankan ketertiban berlalulintas dengan tidak ugal-ugalan di jalan raya. 
 
"Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk sosialisasi Kamseltibcar Lantas kepada para sopir agar selalu mentaati peraturan berlalu lintas, seperti tidak melawan arus, tidak ugal-ugalan, memperhatikan keselamatan diri dan pengguna jalan lainnya," ungkap Kasat Lantas Polresta Denpasar Kompol Ni Putu Utariani.
 
Mantan Wakapolres Badung ini mengatakan, mengingat saat ini Bali masih menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 2, pihaknya akan terus memberikan imbauan pelaksanaan protokol kesehatan kepada penumpang bus. 
 
Penerapan 5M ini sebagai salah satu upaya pencegahan untuk memutus mata rantai penyebaran dan penanggulangan Covid - 19. Sehingga masyarakat sadar akan tertib berlalu lintas dan penerapan Prokes. Selain memberikan edukasi anggota Polantas juga membagikan brosur keselamatan berlalulintas, pengecekan ruang tunggu terminal dan mengajak para sopir berdiskusi terkait Kamseltibcar. 
 
"Kepada para penumpang bus agar selalu memperhatikan 5M sesuai dengan program dari pemerintah," ujarnya.
wartawan
YAN
Category

Anggota DPRD Badung Yunita Oktarini Dampingi Wabup Hadiri HUT. Ke-41 ST. Praja Wisnu Murti Bongkasa

balitribune | Mangupura - Anggota DPRD Badung Ni Putu Yunita Oktarini  mendampingi Wakil Bupati Bagus Alit Sucipta menghadiri perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-41 ST. Praja Wisnu Murti, Banjar Pengembungan, Desa Bongkasa, kecamatan Abiansemal Badung, Selasa (25/11).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Anggota DPRD Badung Dapil Abiansemal Ikut Aksi Gotong Royong Semesta Berencana

balitribune.co.id | Mangupura - Semangat kebersamaan dan kepedulian terhadap lingkungan kembali diwujudkan melalui aksi Gotong Royong Semesta Berencana Penanaman Pohon dan Bersih Sampah yang digelar di kawasan Pura Dalem Gede Mambal, Kecamatan Abiansemal, Kabupaten Badung.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Malam Apresiasi Kinerja Pemerintahan Daerah 2025, Pemkab Badung Raih Penghargaan Layanan Pendidikan

balitribune.co.id | Jakarta - Wakil Bupati Badung Bagus Alit Sucipta menghadiri acara Malam Apresiasi Kinerja Pemerintahan Daerah 2025 yang dilaksanakan oleh Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia (Kemendagri RI) bekerja sama dengan Tempo Media Group, bertempat di Hotel Borobudur Jakarta, Senin (1/12).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.