Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Tampilkan Inovasi dan Kreatifitas Anak Muda, Wabup Ipat Apresiasi SMK Fest 2025

I Gede Ngurah Patriana Krisna
Bali Tribune / SMK FEST - Wakil Bupati Jembrana, I Gede Ngurah Patriana Krisna mengapresiasi SMK Fest 2025 Jembrana yang menjadi ruang inovasi dan kreasi bagi anak muda Jembrana.

balitribune.co.id | Negara - Berbagai upaya dilakukan untuk mengembangkan inovasi dan kreatifitas generasi muda. Salah satunya melalui unjuk karya. Seperti yang dilakukan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Kabupaten Jembrana pada SMK Fest 2025.

SMK Festival kembali di gelar di Kabupaten Jembrana. Tahun ini pelaksanaannya berpusat di SMK Negeri 4 Negara. Festival yang mengambil tema Jagat Kerthi Lokahita Pranamya ini diikuti oleh 7 SMK, perguruan tinggi dan Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) yang ada di Kabupaten Jembrana. Acara tersebut dibuka langsung oleh Wakil Bupati Jembrana, I Gede Ngurah Patriana Krisna (Ipat) Kamis (6/3)

Selain sebagai bentuk apresiasi terhadap prestasi generasi muda, Wabup Ipat mengatakan kegiatan unjuk karya yang dikemas dalam bentuk festival ini  juga merupakan ajang menunjukan kreatifitas dalam rangka menampilkan hasil karya, kreasi dan inovasi para siswa sebagai hasil pembelajaran dan pendidikan yang telah di jalani. Ajang ini menurutnya menjadi ruang berekpresi bagi anak muda.

Event tahunan ini diharapkan bisa memberi inspirasi bagi anak muda Jembrana untuk jauh lebih berkembang kedepannya, "ini sejalan dengan sistem pendidikan nasional. Pada kurikulum merdeka pasiswa diberikan ruang dan kesempatan untuk mengekspresikan potensi diri, bakat, minat dan inovasi termasuk mengembangkan daya kreasi memanfaatkan perkembangan teknologi digital," ujarnya.

Pihaknya mengapresiasi festival ini dan berharap dapat dilaksanakan secara berkelanjutan dan terus ditingkatkan kualitasnya. "Saya menyambut baik dilaksanakannya kegiatan ini, dengan harapan dapat dilaksanakan berkelanjutan. Saya juga memberikan apresiasi kepada semua sekolah dan para siswa yang sudah bisa berpartisipasi sehingga acara ini dapat terselenggara dengan baik," imbuhnya.

Para generasi muda khususnya siswa SMK di Kabupaten Jembrana juga diingatkan agar berpartisipasi dan berkontribusi dalam pembangunan daerah. “Generasi muda sebagai generasi penerus sudah seyogyanya berperan aktif dalam pelaksanaan program-program pembangunan sesuai kapasitas dan potensi yang dimiliki. Ini demi terwujudnya Jembrana mju, harmoni dan bermartabat, " tandasnya.

Sementara itu Kabid Pembinaan SMK, I Gusti Ngurah Crisna Adijaya juga sangat mengapresiasi festival SMK dengan perubahan yang fundamental. "Mewah dalam segala kesederhanannya, dan sederhana dalam kemewahannya" ucap Ngurah Crisna. Ngurah Crisna mendorong seluruh siswa untuk meningkatkan penerapan bahasa asing agar siap menghadapi dunia kerja khususnya pariwisata

Ditengah kemajuan zaman yang bergerak ceoat, pihaknya berharap generasi muda di Jembrana juga harus mempu bersaing secara global. Guru juga diharapkan ikut aktif membimbing siswanya. "Mari praktek menggunakan bahasa asing dalam kehidupan sehari-hari, baik itu siswa maupun guru. Jika dimulai dari kelas X, saya yakin saat tamat sekolah sudah mahir berbahasa asing," tandasnya.

wartawan
PAM
Category

Pedagang Takjil di Kuta Ramai Pembeli, Petugas Kepolisian Turut Membantu Kelancaran Lalu-lintas

balitribune.co.id | Kuta - Berkah Bulan Suci Ramadan tahun 2025 ini dirasakan sejumlah pedagang makanan maupun minuman ringan yang dikonsumsi saat berbuka puasa atau Takjil di kawasan Kuta Kabupaten Badung. Terpantau, sejumlah pedagang Takjil di kawasan Kuta mulai diserbu pembeli sejak pukul 15.00 WITA. 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Tahun Ini Museum Yadnya di Mengwi Bakal Direnovasi

balitribune.co.id | Mangupura - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Badung lB. Surya Suamba memaparkan rencana pembangunan dan renovasi Gedung Museum Yadnya yang berlokasi di Jalan Ayodya, Mengwi. Acara dilaksanakan di Ruang Rapat Sekda Puspem Badung, Kamis (6/3) dihadiri Kadisbud Badung Gde Eka Sudarwitha beserta staf dan Direktur Konsultan Perencanaan I Nyoman Pujawan bersama Tim.

Baca Selengkapnya icon click

PPDB Resmi Diganti SPMB, Disdikpora Badung Ingatkan Sekolah Bersih dari Korupsi dan Gratifikasi

balitribune.co.id | Mangupura - Kementerian  Pendidikan Dasar dan Menengah RI resmi mengganti Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) menjadi Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB). Sistem SPMB akan diberlakukan di tahun 2025. Bertalian dengan SPMB tersebut, Bupati Badung juga mengeluarkan Surat Edaran (SE) Nomor 100.3.4/9912/Setda/Dikpora Tahun 2025 tentang Pencegahan Korupsi dan Pengendalian Gratifikasi dalam Penyelenggaraan SPMB.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Antisipasi Lonjakan Harga Jelang Hari Besar Keagamaan, Badung Bakal Gelar Operasi Pasar

balitribune.co.id | Mangupura - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Badung akan menggelar operasi pasar untuk menekan lonjakan harga menjelang hari besar keagamaan yang akan segera tiba. Diketahui akhir bulan Maret ini akan ada Hari Raya Idul Fitri bagi umat Muslim dan Nyepi untuk umat Hindu. Kemudian pada bulan April umat Hindu juga akan merayakan Hari Raya Galungan dan Kuningan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.