Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Terseret Arus Deras, KMP Liputan XII Kandas Lagi

Bali Tribune/KM Liputan XII yang kandas selama 4 jam.

balitribune.co.id | NegaraKondisi arus yang tidak menentu di Perairan Selat Bali kembali menyebabkan gangguan pelayaran pada Selasa (9/4). Kali ini Kapal Motor Penumpang (KMP) Liputan XII kembali kandas di perairan dangkal sekitar Pelabuhan Gilimanuk. Setelah sempat terseret arus deras, kapal yang mengakut 86 penumpang serta belasan kendaraan dari Pelabuhan Gilimanuk menuju Pelabuhan Ketapang tersebut kandas selama 4 jam lebih.

Berdasarkan informasi yang diperoleh Selasa malam, kejadian kapal kandas ini terjadi sekitar pukul 20.15 Wita. KMP Liputan XII saat itu baru saja berangkat dari Dermaga LCM Pelabuhan Gilimanuk sekitar pukul 20.12 Wita menuju Pelabuhan Ketapang. Hanya berselang 3 menit setelah lepas sandar tiba-tiba kapal yang dinahkodai Capt Yusuf itu terseret arus kencang kearah utara. Nahkoda bersama para Anak Buah Kapal (ABK), sempat berusaha melakukan evakuasi secara mandiri saat baru masuk perairan dangkal yang juga dekat lampu merah Pelabuhan Gilimanuk itu. Namun nahkoda kesulitan melakukan olah gerak kapal lantaran kondisi air yang tengah surut di perairan dangkal tersebut.

Akibatnya kapal langsung terjebak di perairan dangkal sekitar 200 meter di sebelah barat laut Dermaga LCM setelah sempat dua menit terseret arus. Setelah mendapat laporan dari awak kapal  terkait kapal kandas itu, pihak ASDP Pelabuhan Gilimanuk langsung menghubungi Pos Pencarian dan Pertolongan Jembrana. Koordinator Pos Pencarian dan Pertolongan Jembrana, I Komang Sudiarsa, saat dikonfirmasi Rabu (10/4) mengatakan setelah mendapatkan informasi tersebut pihaknya langsung menyiagakan personil dan aramada. “Kami menerima laporan sekitar pukul 21.05 Wita. Begitu menerima laporan, kami langsung kerahkan anggota serta kapal untuk berjaga-jaga di sekitar lokasi,”  

Saat itu KMP Liputan XII mengangkut sebanyak 86 penumpang belasan kendaraan penumpang, diantaranya 2 sepeda motor, 1 mobil travel, 1 bus, 7 truk kecil, 4 truk besar, dan 2 tronton. Kendati saat terjadi peristiwa kapal kandas itu cuaca memang sedang mendung, namun dipastikannya situasi disekitarnya cukup aman. Setelah sempat kandas selama empat jam. Kapal berhasil lepas dari kandas saat air laut disekitar lokasi sudah pasang memasuki sekitar pukul 00.30 Wita. Setelah lepas kandas, pelayaran kapal menuju Pelabuhan Ketapang itu dibatalkan dan kapal bersandar kembali ke Dermaga LCM Pelabuhan Gilimanuk. Kendati kandas lumayan lama, namun tidak sampai dilakukan evakusi.

Selama kandas, seluruh penumpang kapal menurunya mendapatkan makanan dari perusahaan kapal. “Kandasnya memang cukup lama, dari pukul 20.15 Wita, dan baru lepas sekitar pukul 00.30 Wita. Tetapi, kami tidak sampai lakukan evakuasi penumpang. Karena selain situasi sekitar memang aman, tidak ada permintaan dari nahkoda. Biasanya, evakuasi kami lakukan kalau situasi sekitar membahayakan, dan ada permintaan dari nahkoda karena permintaan penumpang. Cuman kami hanya sempat mengantar logistik makanan dari perusahaan kapal untuk penumpang di kapal. Semua penumpang selamat,” tandasnya. 

wartawan
Putu Agus Mahendra
Category

Anjing Gigit Pendaki di Gunung Batukaru Positif Rabies

balitribune.co.id | Tabanan - Anjing yang menggigit rombongan pendaki di Gunung Batukaru pada Minggu (21/9), ternyata positif rabies. Status tersebut berdasarkan hasil pemeriksaan laboratorium Balai Besar Verteriner Denpasar terhadap sampel otak anjing tersebut yang dikirimkan Dinas Pertanian (Distan) Tabanan.

Baca Selengkapnya icon click

Rai Wirata Hadiri Doa Bersama Lintas Agama Wujudkan Kamtibmas Kondusif di Badung

balitribune.co.id | Mangupura - Mewakili ketua DPRD Badung , Anggota DPRD Badung I Made Rai Wirata menghadiri acara Doa Bersama untuk mewujudkan situasi Kamtibmas yang kondusif pasca terjadinya bencana alam di Provinsi Bali Khususnya Kabupaten Badung, Senin (21/9).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Satpol PP Denpasar Segel 37 Are Lahan Kontrakan, Masuk Jalur Hijau

balitribune.co.id | Denpasar - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Denpasar bertindak tegas menyegel lahan seluas kurang lebih 37 are di Jalan Tukad Balian, Renon, Denpasar Selatan, Rabu (24/9). Lahan tersebut diketahui tengah dibangun untuk rumah kontrakan, padahal kawasan itu masuk dalam zonasi ruang terbuka hijau (RTH) sesuai Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) dan Rencana Detail Tata Ruang (RDTR) Kota Denpasar.

Baca Selengkapnya icon click

Bupati Gus Par Ajak Warga Pilah Sampah di Rumah saat Peringatan World Cleanup Day

balitribune.co.id | Amlapura - Pemerintah Kabupaten Karangasem bersama masyarakat menggelar Aksi Bersih Sampah dalam rangka World Cleanup Day di Sungai BTN Nirmala, Jasri, pada Jumat (19/9). Acara ini menjadi momentum penting bagi Pemkab Karangasem untuk memperkuat edukasi dan komitmen bersama dalam mengatasi permasalahan sampah yang kian mendesak.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Sukses Kelola Sampah dari Sumber, Desa Baktiseraga Bersyukur Ada Bantuan BRI

balitribune.co.id | Singaraja - Sejak tahun 2023, Desa Baktiseraga, Kecamatan Buleleng, Kabupaten Buleleng telah mampu mengelola sampah dari sumber. Dengan aturan pembuangan sampah yang dilakukan dengan disiplin, solusi yang diberikan pihak desa, serta kepemimpinan yang tegas, TPS3R Baktiseraga mampu mengurangi residu yang dibuang ke TPA.

Baca Selengkapnya icon click

Pebalap Astra Honda Melesat Kencang Tembus 5 Besar di JuniorGP San Marino

balitribune.co.id | Jakarta – Pebalap binaan PT Astra Honda Motor (AHM) kembali menunjukkan tren positif pada ajang balap internasional. Veda Ega Pratama tampil impresif di JuniorGP, sementara M. Kiandra Ramadhipa menjaga peluangnya berada di tiga besar klasemen European Talent Cup (ETC) musim 2025.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.