Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Transfer Pusat Menurun, Dewan Desak Eksekutif Optimalkan Pendapatan Retribusi dan PHR

Anggota DPRD Bangli
Bali Tribune / Anggota DPRD Bangli, I Made Sudiasa

balitribune.co.id | Bangli - Dampak dari transfer dana pusat menurun, kalangan Dewan mendesak  pihak eksekutif mengoptimalkan PAD untuk memperkuat fiskal Pemerintah Daerah.  Adapun dua sumber PAD yang bisa dioptimalisasi  yakni dari retribusi dan Pajak Hotel Restoran (PHR),  

Hal tersebut diutarakan anggota DPRD Bangli, I Made Sudiasa,  "Kita prihatin, dana transfer dari Pusat dari tahun ke tahun terus mengalami penurunan,tentu ini menjadi PR kita di daerah,kata Made Sudiasa pada Senin (3/11)  

Anggota dewan dari Partai Demokrat ini mengatakan pengurangan transfer dana pusat tersebut tentu berpengaruh terhadap kinerja Pemerintah Daerah, terbatas dalam pembiayaan-pembiayaan untuk sektor-sektor produktif maupun sektor lain diluar anggaran rutin. 

Tentu jadi berkurang signifikan, kemampuan fiskal Pemda untuk penganggaran sektor-sektor produktif. Contohnya keterbatasan pembiayaan pembangunan fasilitas prasarana transportasi seperti jalan, bendungan atau jaringan irigasi. Termasuk untuk kegiatan yang bisa menstimulasi peningkatan produktivitas dan kapasitas UMKM/UMK. "Jadi, kita khawatir minim pergerakan di sektor-sektor produktif tersebut. Padahal idealnya yang namanya pembangunan sektor produktif atau sektor riil itu yang mesti bergairah, jadi hidup. Bisa langsung dirasakan di masyarakat, "ungkap politisi asal desa Undisan, Tembuku ini. 

Lantas langkah yang harus dilakukan imbas dari  menyusutnya plafon anggaran dari Pusat , pihaknya meminta agar  Pemkab Bangli  bisa mengoptimalkan potensi pemasukan yang ada. Diantaranya menggenjot retribusi daerah dan penerimaan PHR. 

Pihaknya  merasa optimis hal itu masih berpeluang untuk dilakukan. "Hanya  perlu  sentuhan inovasi,sehingga para pihak merasa nyaman, ", sebutnya.Semisal untuk  PHR, mungkin terus perlu diwanti-wanti diingatkan, bahwa PHR merupakan pajak yang dititipkan oleh wisatawan kepada Pemerintah melalui hotel maupun restoran  " Jadi bukan pajak, yang berasal dari pengelola hotel atau restoran. Namun pajak, yang dikenakan kepada wisatawan, "ungkap tokoh masyarakat  Desa Undisan ini 

Untuk memaksimalkan hal tersebut Made Sudiasa menyarankan Pemkab beberapa poin. Diantaranya pendataan potensi wajib pajak secara terus menerus. Kemudian pengawasan dan pemantauan terhadap wajib pajak. " Mungkin bisa kerjasama dengan instansi lain, baik itu dengan kejaksaan maupun kepolisian untuk meningkatkan kesadaran para wajib pajak " kata Komisi III DPRD Bangli.

Dalam mengoptimalisasi potensi yang ada maka dituntut kekompakan antara eksekutif dan legislatif dalam mengawal PAD yang masih kecil agar target PAD tahun ini bisa terealisasi."Tanpa kekompakan antara  eksekutif dan legislatif serta  dibantu juga oleh pihak Kejaksaan dan Kepolisian mustahil target bisa terealisasi," jelasnya.

wartawan
SAM
Category

Walikota Jaya Negara Salurkan Santunan JKK BPJS Ketenagakerjaan Kepada Ahli Waris Korban Banjir Pedagang Pasar Kumbasari

balitribune.co.id | Denpasar - Wali Kota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara, menyalurkan secara simbolis santunan Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) kepada dua orang ahli waris korban banjir yang merupakan pedagang di Pasar Kumbasari, di kantor Walikota Denpasar, Senin (6/10). 

Baca Selengkapnya icon click

Ribuan Warga Desa Adat Kapal Antusias Ikuti Tradisi Perang Tipat Bantal

balitribune.co.id | Mangupura - Ribuan warga Desa Adat Kapal Kabupaten Badung pada Senin (6/10) mengikuti ritual unik Perang Tipat Bantal bertepatan Hari Purnama Sasih Kapat. Tradisi yang melibatkan lempar-lemparan ketupat (tipat) dan bantal (jajanan) antar warga di depan Pura Desa dan Puseh Desa Adat Kapal melambangkan harmoni antara laki-laki (bantal) dan perempuan (tipat) ini digelar setiap tahun. 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Kuta Rock City Festival 2025 Dorong Ekonomi Kreatif dan Event Bertaraf Internasional

balitribune.co.id | Mangupura - Gelaran Kuta Rock City Festival 2025 menjadi ajang reuni para tokoh legendaris surfing Kuta. Event yang digelar dari tanggal 3-5 Oktober 2025 ini sempat dikunjungi langsung oleh Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa, pad Minggu (5/10). Menurut bupati event Kuta Rock City Festival 2025 merupakan reuni para tokoh legendaris surfing Kuta, yang menjadi embrio perkembangan pariwisata di Kuta.

Baca Selengkapnya icon click

Bupati Adi Arnawa Ikuti Aci Tabuh Rah Pengangon di Desa Adat Kapal

balitribune.co.id | Mangupura - Bertepatan dengan Rahina Purnama Sasih Kapat, Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa bersama Ketua TP. PKK Kabupaten Badung, Nyonya Rasniathi Adi Arnawa, menghadiri sekaligus mengikuti prosesi tradisi Aci Tabuh Rah Pengangon atau Siat Tipat Bantal yang digelar oleh Desa Adat Kapal, Kelurahan Kapal, Kecamatan Mengwi, bertempat di Pura Desa dan Puseh Kapal, Senin (6/10).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

GOW Karangasem Bersama BKOW Provinsi Bali Serahkan Bantuan untuk Korban Banjir di Desa Antiga

balitribune.co.id | Amlapura - Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Karangasem, Ny. Anggreni Pandu Lagosa, mendampingi Ketua Badan Kerjasama Organisasi Wanita (BKOW) Provinsi Bali, Ny. Seniasih Giri Prasta, dalam penyerahan bantuan kepada masyarakat terdampak banjir di Banjar Tengading, Desa Antiga, Kecamatan Manggis, Jumat (3/10/2025).

Baca Selengkapnya icon click

Lari, Kopi, dan Musik: Astra Motor Bali Sukses Gelar Scoopy Coffee Rave

balitribune.co.id | Denpasar – Astra Motor Bali sukses menggelar "Scoopy Coffee Rave", sebuah acara inovatif yang menyatukan energi komunitas lari, pecinta kopi, dan gaya hidup khas Honda Scoopy. Acara yang menargetkan segmen usia 18–24 tahun ini bertujuan untuk memperkuat brand awareness Honda Scoopy melalui aktivasi yang interaktif dan relevan dengan tren anak muda saat ini.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.