Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Upacara Belum Selesai, ASN Berteduh dan Selfie di Pinggir Lapangan

Prokramasi
DUDUK – Para ASN di Bangli duduk di pinggir lapangan saat upacara Detik-detik Prokramasi HUT ke-72 RI masih berlangsung, Kamis (17/8).

BALI TRIBUNE - Upacara Detik-detik Proklamasi memperingati HUT ke-72 RI, di Lapangan Kapten Muditha Bangli, Kamis (17/8), diikuti oleh  siswa SD, SMP, SMA, guru, hingga Aparatur Sipil Negara (ASN). Bertindak sebagai Inspektur Upacara Wakil Bupati  Bangli Sang Nyoman  Sedana Artha. Upacara berjalan aman dan lancar, namun ditandai dengan  tumbangnya puluhan peserta, dan  aksi tak pantas yang dilakukan puluhan ASN keluar dari barisan untuk berteduh di pinggir lapangan saat upacara sedang berlangsung.

Pantauan Bali Tribune, upacara dimulai pukul 10.00 Wita, dan baru beberapa menit berlangsung sejumlah peserta  upacara pada bertumbangan. Beberapa petugas  kesehatan yang beranggotakan dari Dinas Kesehatan, sukarelawan  PMI, Puskesmas  harus bolak balik mengangkat perserta upacara yang tumbang, menggunakan tandu ke pinggir lapangan sebelah timur. Peserta upacara semakin berkurang  ketika puluhan siswa SD, keluar dari barisan karena kebelit buang air kecil.

Puncaknya  ketika  pembacaan pemberian penghargaan  Satya Lencana Nugraha tanap dikomando  tiba-tiba saja puluhan  ASN juga ikut izin menuju ke pinggir lapangan dengan keluhan sakit. Namun anehnya, sakit itu terjadi secara serempak. Beberapa dari mereka ada yang benar-benar tampak pucat dan harus mendapat pertolongan dari petugas kesehatan. Namun beberapa yang lain tampak sumringah setelah duduk di pinggir lapangan. Anehnya lagi, ketika duduk di pinggir lapangan, ada ASN yang selfi dan ada pula yang duduk santai sambil merokok.  Sementara  beberapa ASN  yang  masih tetap bertahan di barisan peserta upacara, tidak sedikit  mereka jongkok.

Melihat puluhan ASN keluar dari barisan peserta upacara, langsung  ditegur oleh pihak Sat Pol PP. Namun  alasan mereka mendahului keluar dari barisan peserta upacara karena sakit. Mungkin karena saking mangkelnya  Kasi Ops Pol PP Ngakan  Astawa meminta agar  ASN yang mengaku sakit  untuk  merapat ke  pos kesehatan.

Ditemui  Sat Pol PP dan Damkar Bangli Ngakan Ketut Astawa mengatakan pihaknya sempat menegur para pegawai yang berbondong-bondong ke pinggir lapangan. Namun ketika ditegur, mereka justru marah.  Kata pria asal Banjar Belumbang ini, apa yang dilakukanya itu adalah sebagai bentuk penjabaran dari intruksi Wakil Bupati melalui Sekertaris Pol PP dan Damkar  yakni  petugas Pol PP diperintahkan untuk  melakukan pengawasan  serangkian upacara HUT RI. ”Intruksinya dilarang peserta upcara meninggalkan  lokasi upcara sebelum upacara selesai, kecuali sakit,” ujar Ngakan Astawa dengan alasan sakit yang dilontarkan ASN, pihaknya mengaku tidak bisa berbuat banyak. 

Dia juga mengaku sempat mendapati ASN yang semula mengaku sakit, justru ketika sampai di pinggir lapangan mereka malah selfie. "Ada juga  sampai di pinggir lapangan malah selfie, ketika ditegur, alasannya hanya ngecek HP," kata Ngakan Astawan.

Sekretaris Dinas Satpol PP dan Damkar, Dewa Agung Putra Suryadarma mengatakan, sesuai dengan arahan dari Wakil Bupati Bangli, pihaknya diminta untuk mengamankan jalannya upacara serta melarang peserta upacara meninggalkan lapangan sebelum upacara selesai. Tujuannya tidak lain adalah untuk mendisiplinkan para ASN.

Staf Pelayanan Dasar Dinas Kesehatan, Bangli  Patri Yasadi mengatakan, tim kesehatan yang bertugas  berasal dari sukarelawan PMI, Diskes, Puskesmas  Bangli. Dia mengatakan  mereka yang tumbang  saat  mengikuti upacara dikarena kondisi fisiknya lemah. Namun demikian dari puluhan perserta  yang sempat ditangani  kondisinya sudah membaik. “Kita juga menyiapkan ambulance, kalau  dirasa perlu pertolongan tambahan langsung kita kirim ke rumah sakit,” sebutnya.

wartawan
Agung Samudra
Category

Oknum Advokat Aniaya WNA, Polisi Naikkan Status Kasus Jadi Penyidikan

balitribune.co.id | Denpasar - Kasus dugaan penganiayaan yang dilakukan oleh seorang oknum pengacara berinisial Ni Komang MCD terhadap seorang Warga Negara Asing (WNA) asal Spanyol berinisial ABT kini memasuki babak baru. Penyidik Polsek Kuta Selatan menaikkan status kasus dari penyelidikan menjadi penyidikan.

Baca Selengkapnya icon click

Astra Motor Bali Kembangkan Kompetensi Guru Melalui Pelatihan Modul Lanjutan dan Sertifikasi Level Silver

balitribune.co.id | Denpasar – Astra Motor Bali terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung peningkatan kualitas pendidikan vokasi di Pulau Dewata. Melalui program Sinergi Bagi Negeri – Vokasi Astra Honda, Astra Motor Bali menyelenggarakan Pelatihan Guru Modul Lanjutan dan Sertifikasi Guru Level Silver yang dilaksanakan pada 27–31 Oktober 2025 di Training Center Astra Motor Bali.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Penegasan Dinas Sosial Badung Terkait Viralnya Kotak Amal Mengatasnamakan Dinas Sosial

balitribune.co.id | Mangupura - Menyikapi beredarnya foto kotak amal yang mencantumkan nama Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Badung di sejumlah media sosial, Kepala Dinsos Badung Anak Agung Ngurah Raka Sukaeling menegaskan bahwa Dinsos Badung tidak pernah melakukan kegiatan pengumpulan uang atau barang (PUB) atas nama instansi.

Baca Selengkapnya icon click

Jagabaya dan Pengenter Ancangan Desa di Periksa Polisi, Ratusan Krama Desa Adat Bugbug Datangi Mapolres Karangasem

balitribune.co.id | Amlapura - Ratusan warga Krama Desa Adat Bugbug, Karangasem, Selasa (28/10) mendatangi Polres Karangasem guna memberikan dukungan moril terhadap tiga orang Jagabaya dan satu orang Pengenter Ancangan Desa yang tengah menjalani pemeriksaan atas laporan dugaan kasus kekerasan dan pengeroyokan yang dituduhkan kepada mereka.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Tokoh GMT, I Gusti Made Tusan Bersama Kepala OPD Karangasem Sembahyang Bersama di Pura Penataran Agung Nangka

balitribune.co.id | Amlapura - Sebagai ungkapan rasa syukur, delapan orang Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan dua orang Kepala Bagian di lingkungan Pemkab Karangasem yang baru dilantik, serta seluruh Camat di Karangasem, Selasa (28/10/2025) sore, melaksanakan persembahyangan bersama di Pura Penataran Agung Nangka, Desa Bhuana Giri, Kecamatan Bebandem, Karangasem.

Baca Selengkapnya icon click

BRI Region 17 Denpasar Gelar Upacara Hari Sumpah Pemuda ke-97

balitribune.co.id | Denpasar - Memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-97 yang mengusung tema “Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu”, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Region 17/ Denpasar menyelenggarakan upacara bendera yang berlangsung khidmat di Aula Kantor BRI Region 17/ Denpasar, Selasa (28/10).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.