Wabup Kasta Apresiasi Pembentukan Paiketan Pemangku Eka Jati Dharma Sunia | Bali Tribune
Bali Tribune, Senin 17 Juni 2024
Diposting : 16 December 2020 07:00
Ketut Sugiana - Bali Tribune
Bali Tribune/Wabup Made Kasta Apresiasi Pembentukan Paiketan Pemangku Eka Jati Dharma Sunia.
Balitribune.co.id | Semarapura - Wakil Bupati Klungkung, I Made Kasta bersama Ny, Sri Kasta mengapresiasi baik atas terbentuknya Paiketan Pemangku Eka Jati Dharma Sunia Desa Adat Sengkiding, hal tersebut disampaikan saat menghadiri Pujawali di Pura Dalem Tangkup Desa Adat Sengkiding, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung, Selasa (15/12).
 
Upacara pujawali tersebut tetap mengikuti aturan protokol kesehatan dengan baik sebagai upaya dalam mencegah penyebaran wabah Covid-19. Selain memberikan apresiasi, Wabup Kasta juga berharap agar paiketan pemangku ini bisa nantinya menjalankan tugas kepemangkuan dan mengayomi pemedek dengan baik. Niat yang tulus ikhlas juga sangat diharapkan menjadi hal yang paling terpenting disaat melaksanakan tugas upacara yadnya. "Jaga niat yang tulus ikhlas didalam menjalankan tugas yadnya serta jaga rasa persatuan dan kesatuan didalam paiketan ini dengan baik," harap Wabup Kasta.
 
Salah seorang Jero Mangku Wayan Mudiasa menyebutkan Paiketan Eka Jati Dharma Sunia ini sudah dibentuk sejak lama yang terdiri sebanyak 48 pemangku se-desa Adat Sengkiding. Upacara pujawali dilaksanakan selama dua hari dan akan disineb pada hari Rabu, 16 Desember 2020.
 
Masih dihari yang sama, Wabup Kasta juga menghadiri pujawali di Pura Dalem Setra Desa Adat Banjarangkan yang dipuput oleh Ida Pedande Gde dari Griya Gede Tusan. Wabup berharap segala prosesi upacara bisa berjalan dengan lancar dan masyarakat tetap mengikuti prokes dengan baik.