Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Wagub Cok Ace Harap Lari Bisa Menjadi Gaya Hidup Sehat Masyarakat

Bali Tribune/Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati didampingi oleh Pangdam IX Udayana Benny Susianto, di Depan Makodam IX Udayana, Denpasar, Selasa (1/10).

balitribune.co.id | Denpasar - Dalam rangkaian memperingati HUT TNI ke 74, Pangdam IX Udayana menggelar lari marathon yang bertajuk Run For Bali 374 KM dengan rute berkeliling Bali. Para kontingen lari yang dimotori oleh Serka Dewa Gede Astawa secara resmi dilepas oleh Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati didampingi oleh Pangdam IX Udayana Benny Susianto, di Depan Makodam IX Udayana, Denpasar, Selasa (1/10) sore.

Ditemui usai acara pelepasan, Wagub Cok Ace memberikan apresiasi atas acara yang diselenggarakan oleh TNI tersebut. Wagub Cok Ace berharap para atlet yang berlari keliling Bali ini dapat memberikan vibrasi positif untuk masyarakat Bali, khususnya dalam membudayakan olahraga lari sebagai gaya hidup sehat masyartakat Bali. Disamping itu, Wagub Cok Ace juga berharap momentum ini tidak hanya sekedar simbolis semata namun benar-benar memberikan manfaat langsung bagi masyarakat Bali, terlebih dalam mengajak masyarakat untuk hidup sehat dengan olahraga. 

Sementara itu, Pangdam IX Udayana Benny Susianto menuturkan bahwa tujuan acara tersebut sebagai peringatan ulang tahun TNI ke 74 juga sebagai ajakan kepada masyarakat untuk hidup sehat dengan olahraga lari. Ia menyatakan bahwa para kontingen lari marathon akan melakukan perjalanan keliling Bali selama 5 hari, dimana finish akan dilakukan di Denpasar bertepatan dengan upacara Peringatan HUT TNI ke 74 tanggal 5 Oktober mendatang. Ia berharap acara tersebut dapat berjalan dengan lancar, khusunya kepada para pelari agar diberikan kesehatan sehingga nantinya dapat dengan selamat dan sukses pada garis finish. 

wartawan
Redaksi
Category

Jaga Motor Tetap Prima dan Aman, Astra Motor Bali Bagikan Tips Penggunaan Gas dan Rem

balitribune.co.id | Denpasar – Memasuki momentum libur panjang Natal dan Tahun Baru (Nataru), intensitas penggunaan sepeda motor di jalan raya diprediksi meningkat. Kondisi ini menuntut para pengendara untuk semakin memperhatikan teknik berkendara yang aman, termasuk menghindari kebiasaan memutar gas sambil menahan rem, khususnya pada sepeda motor matik.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Gubernur Resmikan Pelaksanaan Haluan Pembangunan Bali 100 Tahun Era Baru

balitribune.co.id | Denpasar - Gubernur Bali, Wayan Koster menghadiri sekaligus meresmikan dimulainya pelaksanaan Haluan Pembangunan Bali Masa Depan, 100 Tahun Bali Era Baru 2025–2125, yang dilaksanakan di Gedung Ksirarnawa, Taman Budaya Art Center Denpasar, pada Senin (22/12).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Merayakan Natal di Tengah Kemerosotan Ekologis

balitribune.co.id | Sebentar lagi gereja sejagat merayakan Natal. Liturgi meriah, paduan suara gegap gempita. Banyak kota-kota di dunia juga di Indonesia memberi warna dan ciri tersendiri. Ada pohon natal menjulang tinggi, dihiasi lampu warna-warni. Pernak pernik Natal ini dipasang di banyak sudut kota, di mall, pusat keramaian dan sebagainya.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.